Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Raja Salman belum tentu salat Jumat di Istiqlal

Raja Salman belum tentu salat Jumat di Istiqlal Jokowi dan Raja Salman tanam pohon kayu besi. ©2017 REUTERS/Darren Whiteside

Merdeka.com - Kepala Protokol Masjid Istiqlal Abu Hurairah menegaskan belum ada informasi terkait rencana Raja Arab Saudi Salman bin Abdulazis Al Saud untuk melaksanakan salat Jumat di Masjid Istiqlal. Menurutnya, hingga kini belum ada pemberitahuan dari pihak protokol kerajaan Arab kepada Masjid Istiqlal.

"Pemberitahuan secara resmi baik lewat telepon atau surat dari protokol kerajaan Arab belum ada," kata Abu saat dihubungi merdeka.com, Jumat (3/3).

Meski demikian, pihaknya mengaku siap jika tiba-tiba Raja Salman beserta rombongannya akan melaksanakan salat Jumat di masjid Istiqlal. Sebab semua persiapan kedatangan Raja Arab kemarin masih tersedia dan dijaga.

"Tetapi bilamana dadakan mereka mengatakan akan melaksanakan salat Jumat di sini kita sudah siap," katanya.

Sejumlah fasilitas yang dimaksud yakni mulai dari kamar mandi, tempat wudu dan yang lainnya masih dalam kondisi yang sama seperti saat Raja Salman datang kemarin.

Abu pun menegaskan bila memang Raja Salman akan melaksanakan salat Jumat di Masjid Istiqlal, tak akan ada pembatasan bagi warga sekitar untuk melaksanakan alat Jumat di tempat yang sama. Justru dia menilai, Raja Salman akan lebih senang bila banyak warga yang melaksanakan salat Jumat bersama dia.

"Enggak ada pembatasan buat masyarakat yang mau salat Jumat di sini, justru makin banyak, mungkin juga nanti Raja Salman akan senang yah banyak yang juga salat di tempat yang sama," ujarnya.

Dia pun menambahkan, terkait keamanan masih diberlakukan seperti saat Raja Salman datang kemarin. Hingga kini sejumlah petugas gabungan pun masih berjaga di lingkungan Masjid Istiqlal.

"Kalau jumlahnya berapa saya kurang tahu, tapi yang pasti semua petugas dari TNI dan Polri masih berjaga seperti kemarin," katanya. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Salat Id di Masjid Istiqlal Jakarta
Jokowi Salat Id di Masjid Istiqlal Jakarta

Jokowi akan merayakan Idulfitri 2024 di Jakarta. Jokowi tidak mudik.

Baca Selengkapnya
Hilal Terlihat, Arab Saudi Tetapkan Wukuf di Arafah 15 Juni 2024
Hilal Terlihat, Arab Saudi Tetapkan Wukuf di Arafah 15 Juni 2024

Hari Arafah pada 9 Dzulhijjah 1445 H akan bertepatan dengan hari Sabtu, 15 Juni 2024

Baca Selengkapnya
Ditanya Kapan Kunjungi IKN, Begini Rencana Gibran
Ditanya Kapan Kunjungi IKN, Begini Rencana Gibran

Soal apakah akan berkantor di IKN, Gibran juga tak ingin beranda-andai. Dia beralasan, proses pelantikan juga masih beberapa bulan lagi.

Baca Selengkapnya
Bus Selawat Setop Layanan Antar Jemaah ke Masjidil Haram, dan Akan Beroperasi Kembali di Waktu Ini
Bus Selawat Setop Layanan Antar Jemaah ke Masjidil Haram, dan Akan Beroperasi Kembali di Waktu Ini

Jemaah haji dari berbagai penjuru dunia saat ini tengah memadati Masjidil Haram.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik
Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh Pada Rabu 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Sejumlah Negara Muslim Tetapkan Idulfitri Jatuh 10 April, Saudi akan Rayakan dengan Kembang Api dan Konser Musik

Baca Selengkapnya
Beda Dengan Pemerintah, Masjid Al-Azhar Jaksel Gelar Salat Iduladha Lebih Dulu
Beda Dengan Pemerintah, Masjid Al-Azhar Jaksel Gelar Salat Iduladha Lebih Dulu

Hewan kurban yang terkumpul di masjid Al-Azhar sebanyak 13 sapi dan 25 ekor kambing

Baca Selengkapnya
Ini Jadwal Jemaah Haji Indonesia Melontar Jumrah Aqobah dan Tasriq
Ini Jadwal Jemaah Haji Indonesia Melontar Jumrah Aqobah dan Tasriq

Jemaah haji diharapkanmengikuti jadwal yang telah ditetapkan demi keselamatan dan keamanan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senyum Jokowi Disinggung Rayakan Idulfitri Terakhir Sebagai Presiden, Ada Rencana Spesial?
VIDEO: Senyum Jokowi Disinggung Rayakan Idulfitri Terakhir Sebagai Presiden, Ada Rencana Spesial?

Jokowi mengatakan tidak akan berencana dan biar mengalir biasa saja.

Baca Selengkapnya
Jokowi Lebaran di Jakarta dan Gelar Open House
Jokowi Lebaran di Jakarta dan Gelar Open House

Jadwal open house Jokowi masih dibahas dan belum difinalkan.

Baca Selengkapnya
Kata MUI soal Arab Saudi Tetapkan Iduladha 16 Juni 2024
Kata MUI soal Arab Saudi Tetapkan Iduladha 16 Juni 2024

Selain itu, penetapan 10 Dzulhijjah juga turut disepakati oleh seluruh ormas Islam di Indonesia

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Ma'ruf Amin Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal, Open House di Istana Mulai Pukul 09.00
Jokowi dan Ma'ruf Amin Salat Idulfitri di Masjid Istiqlal, Open House di Istana Mulai Pukul 09.00

Protokoler Istana telah melakukan sejumlah persiapan agar pelaksanaan salat Idulfitri di Masjid Istiqlal dapat berjalan aman, nyaman, dan khusyuk.

Baca Selengkapnya
KJRI Jeddah Akui Tak Punya Wewenang untuk Menindak WNI Nakal yang Nekat Berhaji Tanpa Visa Haji
KJRI Jeddah Akui Tak Punya Wewenang untuk Menindak WNI Nakal yang Nekat Berhaji Tanpa Visa Haji

Jemaah yang nekat seperti menunaikan ibadah haji tanpa memiliki visa haji dan tasreh atau surat izin dari Kerajaan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya