Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rawan longsor, Polres Lebak Tutup Wisata Negeri di Atas Awan Citorek

Rawan longsor, Polres Lebak Tutup Wisata Negeri di Atas Awan Citorek Jalan longsor menuju negeri di atas awan Citorek. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Mengantisipasi terjadinya kecelakaan karena jalan licin akibat hujan dan juga rawan longsor, Polres Lebak melakukan penutupan jalur wisata Negeri di Atas Awan Citorek, Desa Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, sejak Rabu (18/12).

Masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun baru di lokasi tersebut diminta membatalkan rencananya.

"Wisatawan dan warga sekitar yang mempunyai rencana berlibur atau pun merayakan malam pergantian tahun baru di Citorek agar membatalkan rencananya. Alasannya karena akses jalan menuju tempat wisata untuk sementara ditutup tujuannya untuk menjaga keselamatan pengunjung sehingga bahaya longsor susulan perlu diantisipasi," kata Kasat Lantas Polres Lebak AKP Fikry Ardiansyah.

Fikry mengungkapkan bahwa hingga Kamis (19/12), kondisi curah hujan masih tinggi dan kejadian longsor disertai banjir beberapa waktu lalu dikhawatirkan akan terjadi lagi dan membahayakan wisatawan dan warga sekitar.

Saat ini kondisi jalan licin dan masih ada tumpahan material tanah yang longsor ke jalan, hal itu dipastikan akan menyulitkan kendaraan roda dua dan empat yang akan pergi ke objek wisata negeri di atas awan.

"Jalannya masih licin dan rawan kecelakaan lalu lintas, selain cuaca musim hujan juga bisa menimbulkan longsor susulan. Sementara untuk pengamanan lalu lintas di Citorek, Lantas Polres Lebak sendiri menerjunkan 15 personel yang dibantu dari Polda Banten 10 personel," terangnya.

Fikry mengatakan meski ditutup, namun warga sekitar masih bisa lewat dan masuk ke jalur yang ditutup tersebut. "Kendaraan yang ada di pemukiman itu tidak ada masalah, mereka masih bisa lewat. Nanti kami filter pengunjung yang akan masuk," ujarnya.

Untuk diketahui pasca banjir bandang dan longsor yang menerjang wilayah Citorek beberapa waktu lalu sempat memutus jalur menuju objek wisata Negeri di atas awan yang sempat viral tersebut. Hal itu menjadi perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Lebak.

Hujan Intensitas Tinggi

Penutupan juga didasarkan prakiraan cuaca cenderung berintensitas hujan tinggi, karena lokasi tersebut terdapat sejumlah titik jalan rawan longsor. Hal tersebut diungkapkan Kabidhumas Polda Banten Kombes Edi Sumardi. "Menganalisis dari prakiraan cuaca yang cenderung tinggi akhir akhir ini, ada beberapa ruas jalan yang tergenang. Beberapa titik jalan juga dapat membahayakan dan bisa berpotensi menyebabkan kecelakaan, berdasarkan analisa dan kajian Forkompinda, makan ditutup sementara," ujarnya.Edi mengungkapkan sejumlah titik jalan menuju objek wisata tersebut masih tebing tanah dan berpotensi longsor."Karena dinding tebing yang masih tanah kontruksinya, curah hujan tinggi maka dikhwatirkan. Dalam rangka pencegahan, atas dasar kajian Forkopimda. Sesuai kajian daerah rawan longsor ada beberapa titik, sekitar dua atau tiga sepanjang jalur tersebut. Sudah diantisipasi oleh pemda daerah dengan menyediakan alat berat," ungkapnya. Edi mengatakan Polda Banten menyiagakan anggota untuk mengamankan jalur menuju objek wisata yang sempat viral di media sosial tersebut. "Anggota lalulintas dan anggota dinas perhubungan melakukan penjagaan di jalur tersebut," ujarnya.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

BPBD meminta pengendara selalu waspada jika melintasi jalan tersebut.

Baca Selengkapnya
Jalur Menuju Anyer Ditutup, Pengendara Diminta Balik Arah
Jalur Menuju Anyer Ditutup, Pengendara Diminta Balik Arah

Saat melakukan pengalihan arus lalu lintas, petugas mengarahkan pengendara untuk putar balik.

Baca Selengkapnya
Jalan Alternatif Penghubung Tangerang dan Kabupate Bogor Amblas
Jalan Alternatif Penghubung Tangerang dan Kabupate Bogor Amblas

Jalan alternatif yang menghubungkan wilayah Parungpanjang, Kabupaten Bogor dengan wilayah Pagedangan itu kini tak bisa dilalui.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Macet, Pengendara Bakal Diarahkan Hindari Jalur Puncak
Antisipasi Macet, Pengendara Bakal Diarahkan Hindari Jalur Puncak

Kasatlantas Polres Cianjur AKP Anjar Maulana memprediksi volume kendaraan akan terus meningkat hingga Senin petang,

Baca Selengkapnya
Pilunya Wisata Situ Cikoncang di Lebak, Dulu Ramai Pengunjung Kini Sepi
Pilunya Wisata Situ Cikoncang di Lebak, Dulu Ramai Pengunjung Kini Sepi

Padahal di sini terdapat fasilitas lengkap seperti dermaga yang estetik, hingga perahu kayuh

Baca Selengkapnya
Waspada, Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di DIY saat Mudik Lebaran 2024
Waspada, Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di DIY saat Mudik Lebaran 2024

Polda DIY mengidentifikasi ada beberapa jalur rawan kecelakaan dan bencana di DIY yang harus diwaspadai para pengendara kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Penyebab Longsor di Tol Bocimi
Ternyata, Ini Penyebab Longsor di Tol Bocimi

Budi menuturkan, untuk penggunaan jalur arus mudik saat Lebaran, masyarakat bisa menggunakan jalan arteri yang ada ataupun kereta api.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Terkini Jalan Penghubung Tangerang-Bogor Terputus Akibat Longsor 15 Meter
FOTO: Kondisi Terkini Jalan Penghubung Tangerang-Bogor Terputus Akibat Longsor 15 Meter

Longsornya jalan alternatif penghubung Kabupaten Tangerang dan Kabupaten Bohor ini terjadi ketika instensitas hujan cukup tinggi.

Baca Selengkapnya
Penampakan Jalan di Kawasan Wisata di Tegallalang- Tampaksiring Bali Amblas 50 Meter, Ini Penyebabnya
Penampakan Jalan di Kawasan Wisata di Tegallalang- Tampaksiring Bali Amblas 50 Meter, Ini Penyebabnya

Lebar jalan yang amblas mencapai 30 meter dengan kedalaman longsor 50 meter.

Baca Selengkapnya
Dulu Jadi Andalan Kini Ditinggalkan, Begini Kondisi Wisata Air Panas Citando Sekarang
Dulu Jadi Andalan Kini Ditinggalkan, Begini Kondisi Wisata Air Panas Citando Sekarang

Sayangnya pemandian air panas yang dikelilingi pohon rindang itu tinggal kenangan.

Baca Selengkapnya
Tak Bisa Dijangkau Alat Berat, Pembersihan Material Longsor di Gunung Padang Dilakukan Manual
Tak Bisa Dijangkau Alat Berat, Pembersihan Material Longsor di Gunung Padang Dilakukan Manual

Gunung Padang terletak di ketinggian sekitar 80 meter di atas permukaan laut yang letaknya berada di seberang selatan dari muara Batang Arau, Padang Selatan.

Baca Selengkapnya
Potret Terbaru Kawasan Bromo Kebakaran, Sebagian Objek Wisata Ditutup
Potret Terbaru Kawasan Bromo Kebakaran, Sebagian Objek Wisata Ditutup

Sebagian kawasan Bromo ditutup karena kebakaran hutan dan lahan. Ini potret terbarunya.

Baca Selengkapnya