Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sambangi Pondok Pesantren Lirboyo, Menag Samakan Persepsi Tangkal Radikalisme

Sambangi Pondok Pesantren Lirboyo, Menag Samakan Persepsi Tangkal Radikalisme Menag Fachrul Razi Sambangi Pondok Pesantren Lirboyo. ©2019 Merdeka.com/Imam Mubarok

Merdeka.com - Menteri Agama Republik Indonesia, Fachrul Razi melakukan silaturahmi ke para tokoh agama di Kediri. Dalam kunjungannya ini, dia bermaksud untuk menyamakan persepsi tentang upaya menangkal paham radikal bersama kalangan pesantren dan Organisasi Islam Nahdlatul Ulama.

Untuk itu, Fachrul mendatangi dua pesantren, yakni Ponpes Lirboyo dan Ponpes Al Falah Ploso Mojo. Tiba di Pondok Pesantren Lirboyo, dia langsung disambut oleh para pengasuh pesantren. Diantaranya KH Anwar Mansyur dan KH Abdulloh Khafabihi Mahrus. Mereka kemudian melakukan pertemuan tertutup.

Fachrul mengaku kedatangannya untuk bersilaturahmi setelah dua kali gagal akibat terganjal agenda sidang kabinet.

"Kami ingin menyamakan persepsi tentang upaya memberantas paham radikalisme dengan kalangan pesantren dan sesepuh Nahdlatul Ulama," katanya, Kamis (21/11).

Pemerintah Fokus Tangkal Radikalisme

Dia menjelaskan, pemerintahan Joko Widodo-Ma'ruf Amin menjadikan masalah radikalisme sebagai fokus utama. Salah satu upaya yang dilakukan adalah adanya kesepakatan 11 menteri dan lembaga tentang upaya menangkal radikalisme.

"Pemerintah ingin menempatkan aparatur sipil negara (ASN) menjadi garda terdepan dalam meningkatkan wawasan kebangsaan dan menghadapi radikalisme. Dan apabila ada ASN yang menyebarkan kebencian terhadap pancasila dapat diancam sanksi berat," ujarnya.

Usai dari Pondok Pesantren Lirboyo, rombongan Menag melanjutkan agenda silaturahmi ke Pondok Pesantren Al Falah Di Desa Ploso, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Setelah itu rombongan direncanakan kembali ke Jakarta.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons Wapres Ma'ruf Amin Soal Wacana BNPT Kontrol Tempat Ibadah
Respons Wapres Ma'ruf Amin Soal Wacana BNPT Kontrol Tempat Ibadah

"Sebenarnya kita mengawasi semua kegiatan, mulai dari masjid lembaga pemerintah, dari upaya radikalisme," kata Wapres.

Baca Selengkapnya
Wapres Minta Anak Muda Waspada Kelompok Radikal: Ada Indikasi Peningkatan
Wapres Minta Anak Muda Waspada Kelompok Radikal: Ada Indikasi Peningkatan

Ma'ruf menduga kelompok ini menyasar anak muda karena masa depan bangsa ada di tangan mereka.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Harus Memiliki Ketahanan Ideologi Melawan Terorisme
Masyarakat Harus Memiliki Ketahanan Ideologi Melawan Terorisme

Untuk membentuk ketahanan ideologi masyarakat, salah satunya dengan mendekati dan memberi arahan kepada para takmir masjid.

Baca Selengkapnya
Wapres Ingatkan BNPT: Gerakan Radikal Terorisme Tumbuh Subur Jelang Pemilu
Wapres Ingatkan BNPT: Gerakan Radikal Terorisme Tumbuh Subur Jelang Pemilu

Ma’ruf menyampaikan, media sosial dapat dimanfaatkan sejumlah pihak untuk memecah belah umat.

Baca Selengkapnya
3 Fakta RT dan RW Kunci Efektif Tangkal Paham Radikal dan Terorisme di Kota Madiun, Begini Penjelasan BNPT
3 Fakta RT dan RW Kunci Efektif Tangkal Paham Radikal dan Terorisme di Kota Madiun, Begini Penjelasan BNPT

Pemkot Madiun disarankan memiliki penguatan pencegahan paham radikal dan terorisme demi keamanan kota tersebut

Baca Selengkapnya
BNPT Beri Penghargaan ke Dirjen PAS dan Dua Petugas Wali Pemasyarakatan
BNPT Beri Penghargaan ke Dirjen PAS dan Dua Petugas Wali Pemasyarakatan

Sementara itu, Wakil Presiden Ma’ruf Amin berpesan kepada BNPT untuk lebih memperkuat kolaborasi melalui pendekatan multipihak.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Diingatkan Perkuat Empat Bingkai Kerukunan Agar Tak Mudah Dipecah Belah
Masyarakat Diingatkan Perkuat Empat Bingkai Kerukunan Agar Tak Mudah Dipecah Belah

Empat bingkai kerukunan sebagai pilar kekuatan bangsa adalah kunci untuk melawan radikalisme dan terorisme.

Baca Selengkapnya
BPIP: Sikap Intoleransi Akar Masalah Radikalisme dan Terorisme
BPIP: Sikap Intoleransi Akar Masalah Radikalisme dan Terorisme

Pancasila menjadi penting dibumikan khususnya bagi para generasi muda guna mencegah intoleransi

Baca Selengkapnya
Di Forum AMMTC, Menteri se-ASEAN Sepakat Kejahatan Transnasional Harus Terus Diwaspadai
Di Forum AMMTC, Menteri se-ASEAN Sepakat Kejahatan Transnasional Harus Terus Diwaspadai

AMMTC ke-17 diharapkan menjadi platform bagi negara-negara ASEAN untuk mengevaluasi kemajuan dan kolaborasi dalam mengatasi tantangan.

Baca Selengkapnya
50 Ulama 'Nderek Dawuh' Habib Lutfi Dukung Prabowo-Gibran
50 Ulama 'Nderek Dawuh' Habib Lutfi Dukung Prabowo-Gibran

Ada pun 7 poin penting yang dihasilkan dalam pertemuan tersebut adalah untuk kemaslahatan bangsa.

Baca Selengkapnya
Pentingnya Peran Ulama dan Pemerintah Dalam Mencegah Radikalisasi
Pentingnya Peran Ulama dan Pemerintah Dalam Mencegah Radikalisasi

Selain penguasaan literasi yang baik, seorang ulama juga harus memiliki akhlak dan karakter yang santun, tenang, dan tidak mudah menghasut.

Baca Selengkapnya