Satgas Covid-19: Tiga Minggu Berturut-turut Kasus Sembuh Menurun
Merdeka.com - Pasien sembuh dari Covid-19 mengalami penurunan selama tiga minggu terakhir. Penurunan terbesar terjadi pada pekan ini. Angkanya mencapai 6,7 persen. Hal itu disampaikan Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito.
"Sudah tiga minggu berturut-turut kasus sembuh kita mengalami penurunan dan di minggu inilah terjadi perlambatan yang paling besar. Ini adalah kondisi yang memprihatinkan," ujarnya dalam konferensi pers, Selasa (10/11).
Seharusnya, kasus sembuh Covid-19 terus meningkat setiap minggu. Penurunan kasus sembuh menunjukkan kasus aktif Covid-19 meningkat.
-
Kapan gelombang puncak Covid-19 di Indonesia? Data Satgas Penanganan Covid-19 mencatat ada dua kali gelombang puncak yang menghantam Indonesia selama kurun 3 tahun terakhir ini.Gelombang pertama pada 15 Juli 2021 akibat varian Delta dengan rata-rata laporan positif harian 16.041 kasus, dan 16 Februari 2022 oleh varian Omicron sebanyak 18.138 kasus.
-
Kapan kasus Covid-19 meningkat? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kapan jumlah kasus HIV di Jawa Tengah menurun? Dia menyebut temuan pada 2023 ini menurun dibanding 2022 kemarin. Sebab pada tahun sebelumnya tercatat ada 3.120 kasus.
-
Kenapa kasus Covid-19 naik? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Apa dampak pandemi Covid-19? Pandemi Covid-19 mengubah tatanan kesehatan dan ekonomi di Indonesia dan dunia. Penanganan khusus untuk menjaga keseimbangan dampak kesehatan akibat Covid-19 serta memulihkan ekonomi harus dijalankan.
Meski secara nasional kasus sembuh Covid-19 melambat, ada lima provinsi di Indonesia yang mengalami kenaikan kasus sembuh tertinggi. Pertama, Aceh naik 1.018, dari 0 menjadi 1.018 kasus. Kedua, Jawa Tengah naik 229 dari 2.105 menjadi 2.334 kasus.
Ketiga, Nusa Tenggara Barat naik 145 dari 129 menjadi 274 kasus. Keempat, Kepulauan Riau naik 134 dari 208 menjadi 342 kasus. Kelima, Papua naik 129 dari 104 menjadi 233 kasus.
Sementara itu, ada lima provinsi melaporkan memiliki persentase kesembuhan tertinggi di tingkat nasional. Yakni Gorontalo 94,32 persen, Bali 91,66 persen, Kalimantan Selatan 90,89 persen, DKI Jakarta 90,79 persen dan Sulawesi Selatan 90,07 persen.
"Untuk pertama kalinya DKI Jakarta masuk ke dalam lima besar provinsi dengan persentase kesembuhan tertinggi. Kami mengapresiasi kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatannya sehingga dapat terus meningkatkan angka kesembuhan," ucapnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mengungkapkan tiga penyebab kenaikan kasus Covid-19.
Baca SelengkapnyaKemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.
Baca SelengkapnyaDalam catatan BPS, garis kemiskinan pada Maret 2024 ditetapkan sebesar Rp582.932 per kapita. Angka ini naik 5,9 persen dibandingkan Maret 2023.
Baca SelengkapnyaSejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.
Baca SelengkapnyaTjandra Yoga Aditama mengatakan, tren peningkatan laju kasus Covid-19 di Indonesia dan sejumlah negara lain masih perlu diwaspadai.
Baca SelengkapnyaPeningkatan kasus Covid-19 terlihat di Depok, Jawa Barat, dan sejumlah wilayah lainnya.
Baca SelengkapnyaDua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.
Baca Selengkapnyamengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.
Baca SelengkapnyaBPS Jakarta mencatat angka penduduk miskin di Jakarta pada Maret 2024
Baca SelengkapnyaKepala sebuah klinik di Tokyo, Ando Sakuro mengatakan bahwa sepuluh orang telah teruji positif setiap hari sejak akhir Juni.
Baca SelengkapnyaInformasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.
Baca SelengkapnyaPrevalensi kasus hepatitis B dan C di Indonesia menunjukkan penurunan dalam beberapa tahun terakhir.
Baca Selengkapnya