Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sempat Kritis, Bayi Usia 7 Hari Korban Kecelakaan Bumiayu Meninggal

Sempat Kritis, Bayi Usia 7 Hari Korban Kecelakaan Bumiayu Meninggal Kecelakaan di Bumiayu. ©2018 Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho

Merdeka.com - Sidqi Hamzan, bayi berusia 7 hari korban kecelakaan Bumiayu akhirnya tidak dapat diselamatkan. Ia sempat kritis dan dirujuk ke RS Margono Banyumas, Jawa Tengah, Selasa (11/12).

Bayi malang itu mengalami luka berat akibat kecelakaan maut truk tronton di depan RS Muhammadiyah Siti Aminah Bumiayu, Senin (10/12) kemarin. Padahal, sehari sebelumnya, Siti Khalimah (32) ibunda mendiang bayi Sidqi masuk dalam daftar 4 korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Dengan demikian, jumlah korban meninggal dunia kecelakaan Bumiayu itu bertambah menjadi lima orang.

Siti Khalimah sesaat kecelakaan bersama dengan suaminya, Nur Adi Saputra (33), dan anak pertamanya Ahlam Zahra (5). Mereka satu keluarga warga Desa Cinanas Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes.

Berdasarkan keterangan saksi mata, Setyo (29), sesaat sebelum kejadian itu, satu keluarga yang terdiri dari ibu, bapak, dan kedua anak itu terlihat akan memasuki RS Muhammadiyah Siti Aminah Bumiayu.

"Kemungkinan mau periksa ke RS, ibu korban gendong anak bayi dan ayah menggandeng anak kecil. Mereka terlihat berjalan di depan RS," ucap Setyo.

Tak lama berselang, kecelakaan Bumiayu mengerikan terjadi. Ia yang saat itu berada tak jauh dari lokasi langsung berlari menuju truk setelah menabrak puluhan kendaraan dan ringsek di depan RS Muhammadiyah Siti Aminah.

Rintihan Bayi Sidqi Didengar Saksi

Setelah truk meluluhlantahkan area parkir depan RS, Setyo menemukan sesosok bayi. Di sekitar reruntuhan bangunan yang hancur, kondisi bayi sangat memprihatinkan.

"Bayi itu meringik di balik reruntuhan, saya cari dan melihat kondisi bayi itu dipenuhi lumuran darah. Sementara ibunya tergeletak. Saat berusaha dibangunkan, ibunya diam saja hingga meninggal dunia," ungkap Setyo.

Ayahnya sendiri, Nur Adi panik mencari anak bayinya. Sang bayi masih berusia tujuh hari diketahui mengalami luka robek pada bagian kepala belakang dan kepala atas. Dia pun langsung mendapatkan perawatan dengan alat bantuan pernapasan di RS Muhammadiyah Siti Aminah Bumiayu.

Begitu juga dengan kakak dan ayahnya yang mengalami luka-luka. Ketiga korban itu dirujuk ke RS Margono Soekarjo Purwokerto. Kendati demikian, sang bayi nyawanya tak dapat diselamatkan.

"Ya benar, jumlah korban meninggal dunia kecelakaan di Jatisawit Bumiayu bertambah satu orang yakni, seorang bayi berusia 7 hari. Jadi jumlah total korban meninggal dunia sebanyak 5 orang," ucap Kanit Lakalantas Satlantas Polres Brebes Iptu Suratman.

Sedangkan, enam korban luka-luka lainya hingga kini masih dalam perawatan medis di beberapa RS diantaranya, RS Muhammadiyah Siti Aminah, RSUD Bumiayu, dan RSUD Margono Banyumas.

Sumber: Liputan6.com

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya
Balita di Makassar Tewas Terlindas Truk, Begini Kronologinya

Akibat kejadian tersebut, dua orang yakni sopir dan kernet. Dua orang diamankan yakni Agustinus Woda (37) dan Arsyad (55).

Baca Selengkapnya
Bocah Naik Motor Diduga jadi Korban Tabrak Lari Xtrail Hitam, Polisi Turun Tangan
Bocah Naik Motor Diduga jadi Korban Tabrak Lari Xtrail Hitam, Polisi Turun Tangan

Usai menabrak, pengemudi kabur dan tampak dikejar pengendara mobil lainnya.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Ida Kehilangan Anak Semata Wayang Akibat Kecelakaan Bus Rosalia Indah
Kisah Pilu Ida Kehilangan Anak Semata Wayang Akibat Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Total korban meninggal dunia mencapai tujuh orang, 15 penumpang luka ringan dan 12 selamat.

Baca Selengkapnya
Tragis, Ayah di Pekalongan Diduga Bunuh Bayinya yang Baru Berumur 2 Bulan
Tragis, Ayah di Pekalongan Diduga Bunuh Bayinya yang Baru Berumur 2 Bulan

Hasil pemeriksaan di Puskesmas Sragi 1, korban ada luka di leher dan di perut dan punggung ada luka memar

Baca Selengkapnya
2 Korban Meninggal Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang Masih Balita
2 Korban Meninggal Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang Masih Balita

Kecelakaan Bus Rosalia Indah di KM 370 ruas Rol Semarang-Batang di wilayah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, diduga akibat sopir bus kelelahan.

Baca Selengkapnya
Kereta Api KPJR Sambar Motor di Semarang, Balita Tewas dan Ibunya Kritis
Kereta Api KPJR Sambar Motor di Semarang, Balita Tewas dan Ibunya Kritis

Kecelakaan terjadi di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Sadewo, Semarang, Kamis (29/2). Seorang balita tewas dan ibunya kritis dalam peristiwa itu.

Baca Selengkapnya
Kejar Layangan, Bocah 8 Tahun Tewas Tertabrak Mobil di Tol Cijago
Kejar Layangan, Bocah 8 Tahun Tewas Tertabrak Mobil di Tol Cijago

Jasad korban ditemukan di dalam Tol Cijago, tepatnya di dekat jembatan Pelni.

Baca Selengkapnya
Kronologi Balita Tewas Terlindas Mobil Fortuner di Sidoarjo
Kronologi Balita Tewas Terlindas Mobil Fortuner di Sidoarjo

Dari video dengan durasi 45 detik yang beredar, awalnya terlihat seorang bocah bermain sendirian.

Baca Selengkapnya
Mobil Tertabrak Kereta Api, Enam Orang Meninggal Dunia
Mobil Tertabrak Kereta Api, Enam Orang Meninggal Dunia

Mobil bermuatan tujuh orang itu melewati perlintasan yang tidak memiliki palang pintu perlintasan.

Baca Selengkapnya
Cari Ayah Tak Ketemu, Balita di Jombang Tewas Tersambar Kereta Api
Cari Ayah Tak Ketemu, Balita di Jombang Tewas Tersambar Kereta Api

Kediaman balita itu tidak jauh dari perlintasan kereta.

Baca Selengkapnya
Bayi Prematur  1,5 Kg Diduga Meninggal Usai Pemotretan ‘Newborn’ untuk Konten Klinik, Kasusnya Viral
Bayi Prematur 1,5 Kg Diduga Meninggal Usai Pemotretan ‘Newborn’ untuk Konten Klinik, Kasusnya Viral

Tengah viral, bayi prematur ini meninggal usai dibuat konten 'baby born' oleh klinik.

Baca Selengkapnya