Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tidak Terima Ditegur Karena Ngebut di Perumahan, Anggota DPRD Jember Pukul Pak RT

Tidak Terima Ditegur Karena Ngebut di Perumahan, Anggota DPRD Jember Pukul Pak RT Ketua RT korban pemukulan anggota DPRD Jember. ©2021 Merdeka.com/Muhammad Permana

Merdeka.com - Seorang anggota DPRD Jember berinisial IB, dilaporkan ke polisi karena diduga melakukan penganiayaan. Salah satu anggota dewan termuda itu diduga memukul seorang ketua RT karena tidak terima ditegur.

Peristiwa terjadi pada Minggu (31/1) malam, sekitar pukul 19.00 WIB di Perumahan Bernady Land yang ada di Kelurahan Slawu, Kecamatan Patrang, Jember. Saat itu, melintas sebuah mobil Pajero Putih berplat nomor W 1023 PY yang dikendarai oleh IB. Sejak masuk ke dalam perumahan, mobil tersebut berjalan dengan kecepatan yang cukup tinggi.

"Saat itu saya sedang duduk-duduk di pos satpam. Kebetulan juga banyak warga di sana," ujar Dodik Wahyu Rianto, ketua RT setempat.

Karena dianggap membahayakan, Dodik lantas menegur pengemudi mobil tersebut. "Saat itu lagi banyak anak kecil yang bermain di perumahan. Saya sebagai ketua RT, berkewajiban untuk menegur," papar Dodik.

Begitu kencangnya kecepatan mobil, hingga genangan air yang ada di sekitar perumahan terciprat ke rumah warga. "Saya tegur, Mas tolong pelan-pelan," ujar Dodik.

Bukannnya meminta maaf, IB justru keluar dari mobil dan menantang Dodik. IB bahkan sempat memukul. "Pukulan yang pertama, saya sempat menghindar, lalu yang selanjutnya, saya kena pukulan," lanjut Dodik.

Peristiwa penganiayaan itu sempat direkam oleh warga. "Warga melerai dan membela saya. Tetapi saya sama sekali tidak memukul," ujar Dodik.

Bersama warga sekitar, Dodik akhirnya berinisiatif melapor ke Polsek Patrang. Dari hasil penelusuran warga, pria yang diduga memukul ketua RT itu adalah anggota DPRD Jember dari Fraksi PPP berinisial IB. Anggota dewan berusia 38 tahun itu juga diketahui menjabat sebagai Ketua Gerakan Pemuda Ka'bah (GPK) Jember.

Menurut Dodik, IB memang kerap bertandang ke sebuah rumah yang ada di perumahan tersebut. Rumah itu dihuni oleh seorang perempuan muda. "Kemarin juga ditegur satpam, tapi responsnya malah terkesan arogan," tutur Dodik.

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Patrang, AKP Solikin Agus Wijaya membenarkan adanya laporan tersebut. "Sudah kita terima, masih proses," ujar Solikin.

Adapun IB, hingga berita ini diturunkan masih belum bisa dikonfirmasi. Nomor telepon miliknya tidak aktif dan pesan WA yang dikirim sejak pagi, belum berbalas.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Ketua DPC Gerindra Semarang Diduga Pukul Kader PDIP Gara-Gara Pasang Bendera
VIDEO: Ketua DPC Gerindra Semarang Diduga Pukul Kader PDIP Gara-Gara Pasang Bendera

Kader PDI Perjuangan di Semarang, Jawa Tengah, Suparjianto menjadi korban pemukulan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Semarang.

Baca Selengkapnya
Anggota Ormas Ribut Gara-Gara Beda Dukungan di Pilkada, 1 Polisi Kena Tusuk
Anggota Ormas Ribut Gara-Gara Beda Dukungan di Pilkada, 1 Polisi Kena Tusuk

Dua kelompok dalam satu organisasi kemasyarakatan terlibat keributan karena beda dukungan di Pilkada Palembang.

Baca Selengkapnya
Sering Bawa Motor Kebut-Kebutan, Pria di Bekasi Ini di-Kepruk Pakai 'Rice Cooker'
Sering Bawa Motor Kebut-Kebutan, Pria di Bekasi Ini di-Kepruk Pakai 'Rice Cooker'

Tingkahnya itu pun memicu amarah warga. Sehingga, berujung penganiayaan.

Baca Selengkapnya
Mau Lerai KDRT Tetangga, Pria Ini Malah Dianiaya Suami yang sedang Pukuli Istrinya
Mau Lerai KDRT Tetangga, Pria Ini Malah Dianiaya Suami yang sedang Pukuli Istrinya

Padahal korban hanya coba mengingatkan Rudi untuk tak pukuli istrinya

Baca Selengkapnya
Bakar Bendera PDIP, Ketua RT di Malang Jadi Tersangka
Bakar Bendera PDIP, Ketua RT di Malang Jadi Tersangka

Perbuatan tersangka dipicu sakit hati kepada warganya.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Dua Anggota Satpol PP Dikeroyok Buruh saat Demo UMK di Surabaya
Detik-Detik Dua Anggota Satpol PP Dikeroyok Buruh saat Demo UMK di Surabaya

Sebuah video penganiayaan terhadap petugas Satpol PP saat aksi demo buruh beredar di media sosial.

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Kader di Semarang Jadi Korban Pemukulan Ketua DPC Gerindra, Begini Duduk Perkaranya
PDIP Ungkap Kader di Semarang Jadi Korban Pemukulan Ketua DPC Gerindra, Begini Duduk Perkaranya

PDI Perjuangan mengingatkan supaya jangan mengedepankan emosi dalam menerapkan demokrasi.

Baca Selengkapnya
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap

Akibat peristiwa itu, anggota Polres Jakpus mengalami luka robek pada bagian kepala.

Baca Selengkapnya
Dua Warga Sipil Ditetapkan Tersangka Penganiayaan Asisten Saipul Jamil, Ini Peran Para Pelaku
Dua Warga Sipil Ditetapkan Tersangka Penganiayaan Asisten Saipul Jamil, Ini Peran Para Pelaku

Warga berinisial RP (26) dan I (32) ditetapkan sebagai tersangka penganiayaan asisten Saipul Jamil.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Disenggol, Anak Anggota DPRD Riau Tikam Pria 35 Tahun
Gara-Gara Disenggol, Anak Anggota DPRD Riau Tikam Pria 35 Tahun

Motif pelaku melakukan penganiayaan karena selisih paham.

Baca Selengkapnya
Gerindra Bentuk Tim Investigasi Terkait Dugaan Kader Pukul Kader PDIP di Semarang
Gerindra Bentuk Tim Investigasi Terkait Dugaan Kader Pukul Kader PDIP di Semarang

Gerindra menyatakan akan menindak anggotanya yang melakukan perbuatan tercela.

Baca Selengkapnya
Ketua DPC Gerindra Semarang Bantah Pukul Kader PDIP yang juga Tetangganya: Fitnah!
Ketua DPC Gerindra Semarang Bantah Pukul Kader PDIP yang juga Tetangganya: Fitnah!

Ketua DPC Gerindra Semarang mengancam akan melaporkan balik kader Gerindra dengan pencemaran nama baik.

Baca Selengkapnya