Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Usai bentrok berdarah, Polda Bali kumpulkan Baladika dan Laskar Bali

Usai bentrok berdarah, Polda Bali kumpulkan Baladika dan Laskar Bali Kapolda Bali pertemukan Laskar Bali dan Baladika. ©2015 merdeka.com/gede nadi jaya

Merdeka.com - Polda Bali hari ini mengumpulkan para pentolan dua organisasi masyarakat di Pulau Dewata, yaitu Laskar Bali dan Baladika, di Mapolda Bali. langkah itu diambil lantaran kemarin pecah keributan antara para anggota ormas itu, di beberapa titik di wilayah Denpasar, Bali.

"Ya ini akibat dari persoalan semalam. Benar mereka ini Baladika dan Laskar Bali. Saya minta hari ini dan seterusnya tidak lagi ada masalah dan balas dendam," kata Kapolda Bali, Irjen Pol Sugeng Priyanto, dengan nada tinggi, Jumat (18/12).

Sugeng mengaku sengaja mengambil langkah cepat buat mempertemukan perwakilan kedua ormas supaya tidak timbul perselisihan berkepanjangan.

"Ini mengantisipasi dan mengupayakan peristiwa kemarin dan semalam tidak melebar," ujar Sugeng.

Sugeng meminta kepada kedua belah pihak bertikai menyudahi persoalan itu. "Cukup sampai di sini. Jangan terjadi upaya atau tindak lanjutan berupa balas dendam," tambah Sugeng.

Sugeng melanjutkan, mereka yang melakukan kekerasan telah ditangkap dan dimintai pertanggungjawaban. "Mereka yang melakukan proses hukum akan tetap menjalaninya. Tetapi untuk sesuatu yang belum terjadi, kita cegah bersama-sama," ucap Sugeng.

Sugeng memaparkan, dari keributan di dua lokasi kemarin, ada empat korban tewas. "Pukul 15.00 WITA atau pukul 15.30 WITA terjadi bentrok dalam LP yang melibatkan antarnapi. Terjadi penusukan," imbuh Sugeng.

Korban tewas pada kerusuhan lapas sebanyak dua orang. "Putu Sumariana alias Robot dan Wayan Permana Wiyasa mereka korban meninggal pada bentrok di lapas. Ada dua korban luka, yakni Putu Yaskara Putra dan Nyoman Adi Wibawa," tutur Sugeng.

Selanjutnya, kata Sugeng, saat terjadi bentrok di dalam lapas, datang massa dari luar lapas hendak masuk ke dalam. Sugeng menduga penghuni lapas menghubungi rekannya di luar lapas buat meminta bantuan.

"Ada massa dari luar. Ada yang memberi tahu menelepon keluar sehingga datang massa. Diredam situasi bisa dikembalikan. Massa bisa kembali," urai Sugeng.

Pada saat dua kelompok massa di luar massa hendak kembali ke kediaman masing-masing, mereka rupanya bertemu di Jalan Teuku Umar, Denpasar.

"Terjadi bentrok sekitar pukul 18.00 WITA. Dua korban tewas pada bentrok di Teuku Umar yakni atas nama Ketut Budiarta dan Mister X, karena tidak ada KTP-nya," tutup Sugeng. (mdk/ary)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bentrok Simpatisan PDIP Vs PPP di Magelang Tak Diproses Pidana, Ini Penjelasan Kapolda Jateng
Bentrok Simpatisan PDIP Vs PPP di Magelang Tak Diproses Pidana, Ini Penjelasan Kapolda Jateng

Kapolda menegaskan kerusuhan tersebut merupakan masalah komunikasi antara dua organisasi massa tersebut tidak ada kaitan dengan dua parpol.

Baca Selengkapnya
Konflik TNI AL dan Brimob di Sorong Selesai, Kasal: Prajurit Jalasena Harus Berjiwa Ksatria
Konflik TNI AL dan Brimob di Sorong Selesai, Kasal: Prajurit Jalasena Harus Berjiwa Ksatria

Kapolda telah menyampaikan permohonan maafnya kepada TNI

Baca Selengkapnya
VIDEO: Fakta-Fakta Ribut Simpatisan PDIP Vs PPP di Muntilan, Begini Awal Mulanya
VIDEO: Fakta-Fakta Ribut Simpatisan PDIP Vs PPP di Muntilan, Begini Awal Mulanya

Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Stefanus Satake Bayu Setiono, menuturkan peristiwa bermula dari gesekan di Batikan Pabelan

Baca Selengkapnya
Pelaku Bentrok Brimob-TNI AL di Pelabuhan Sorong Bakal Dijatuhi Sanksi Tegas
Pelaku Bentrok Brimob-TNI AL di Pelabuhan Sorong Bakal Dijatuhi Sanksi Tegas

Bentrokan antara anggota Brimob Polri dan prajurit TNI Angkatan Laut (AL) di Pelabuhan Sorong, Papua Barat, telah diredam.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Warga Tawuran di Cipinang Besar Utara
Ternyata Ini Penyebab Warga Tawuran di Cipinang Besar Utara

Tawuran ini sempat viral di media sosial, karena memicu kemacetan.

Baca Selengkapnya
Bentrok Polisi vs Warga Banyuasin Berujung Tragis, 2 Orang Tertembak dan 1 Terlindas Mobil
Bentrok Polisi vs Warga Banyuasin Berujung Tragis, 2 Orang Tertembak dan 1 Terlindas Mobil

Korban tertembak dan terlindas mobil polisi kini dirawat di rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Anggota TNI Nyaris Adu Jotos dengan Polisi di Jalan, 2 Komandan Sampai Turun Tangan
Anggota TNI Nyaris Adu Jotos dengan Polisi di Jalan, 2 Komandan Sampai Turun Tangan

Sebuah video memperlihatkan anggota TNI dan Polisi nyaris adu jotos, akhirnya damai setelah dua komandan turun tangan.

Baca Selengkapnya
Anggota Ormas Terlibat Bentrok di Muntilan Magelang Dipulangkan, Polisi Upayakan Mediasi
Anggota Ormas Terlibat Bentrok di Muntilan Magelang Dipulangkan, Polisi Upayakan Mediasi

Proses pemulangan dikawal hingga perbatasan dan petugas juga masih disiagakan di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Reaksi Kapolri Listyo Sigit Soal Kerusuhan Massa di Bitung
VIDEO: Reaksi Kapolri Listyo Sigit Soal Kerusuhan Massa di Bitung

Kapolri Listyo meminta agar kejadian seperti bentrokan di Bitung tidak terulang kembali.

Baca Selengkapnya
Karopenmas: Polri dan TNI Selalu Bersinergi di Papua Barat
Karopenmas: Polri dan TNI Selalu Bersinergi di Papua Barat

"Komandan wilayah Polda Papua Barat dan TNI telah bertemu untuk komunikasi dan menyelesaikan persoalan tersebut dengan baik,"

Baca Selengkapnya
VIDEO: Perintah Tegas Kapolda Papua Barat ke Seluruh Polisi di Sorong Usai Brimob Vs TNI AL
VIDEO: Perintah Tegas Kapolda Papua Barat ke Seluruh Polisi di Sorong Usai Brimob Vs TNI AL

Kapolda Papua Barat Irjen Johnny Eddizon Isir menegaskan situasi sudah kondusif usai bentrok aparat di Pelabuhan Sorong.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Adonara Flores Timur Usai Bentrok Berdarah 2 Desa, Puing Berserakan jadi Saksi Bisu
Kondisi Terkini Adonara Flores Timur Usai Bentrok Berdarah 2 Desa, Puing Berserakan jadi Saksi Bisu

Peristiwa itu menyebabkan satu orang tewas. Penyebab pasti bentrokan tersebut masih terus diselidiki,

Baca Selengkapnya