Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres Tinjau Dampak Banjir Banten, Kepala BNPB Lapor 9 Tewas, Ribuan Mengungsi

Wapres Tinjau Dampak Banjir Banten, Kepala BNPB Lapor 9 Tewas, Ribuan Mengungsi Kepala BNPB Lapor Dampak Banjir Banten ke Wapres. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Presiden Indonesia Ma'ruf Amin, meninjau lokasi bekas banjir di Banten. Selama perjalanan, Kepala BNPB Letjen TNI Doni Monardo sempat memberi paparan terkait jumlah data korban bencana air bah di awal tahun lalu.

"Korban banjir dan tanah longsor yang terjadi pada awal Januari 2020 terbagi menjadi 4 kategori yaitu meninggal dunia sebanyak 9 orang, luka berat sebanyak 1 orang, luka ringan sebanyak 66 orang, dan hilang sebanyak 2 orang," kata Doni seperti dikutip dari siaran pers Kantor Sekretariat Wakil Presiden, Kamis (30/1).

Selain itu, sebanyak 655 kepala keluarga dan 1.776 orang tersebar di 6 Pos Pengungsian.

Adapun data kerusakan, BNPB mencatat 1.110 rumah dengan kondisi rusak berat, 309 rumah rusak sedang dan 203 rumah rusak ringan.

"Yang mengalami kerusakan seperti TK, PAUD, SD serta SMP hingga Ponpes ada 41 unit yang mengalami rusak berat," lapor Doni kepada Wapres Ma'ruf.

Sebagai informasi, Kunjungan Wapres Ma'ruf didampingi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya Bakar, serta Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo.

Sesampainya di Rangkas Bitung, Wapres Ma'ruf dan rombongan langsung disambut Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy, Kasdam III Siliwangi Brigjen TNI Dwi Jati Utomo, dan Kapolda Banten Irjen, Agung Sabar Santoso.

Titik tinjauan pertamanya adalah posko pengungsian di Dodiklatpur Rindam III Siliwangi. Menurut catatan, terdapat 359 jiwa yang kehilangan tempat tinggalnya akibat banjir bandang tersebut. Akibatnya mereka kini masih terpaksa bertahan di pos pengungsian.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi dan Iriana Kunjungi Lokasi Banjir Lahar Dingin di Kabupaten Agam Sumbar
Jokowi dan Iriana Kunjungi Lokasi Banjir Lahar Dingin di Kabupaten Agam Sumbar

Selain korban meninggal, 20 orang lainnya masih hilang dan dalam proses pencarian.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bakal Tinjau Lokasi Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar
Jokowi Bakal Tinjau Lokasi Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar

Korban jiwa yang meninggal dunia akibat bencana tersebut tercatat menjadi 50 orang, 27 orang hilang, 37 orang luka-luka.

Baca Selengkapnya
Prabowo Berduka atas Bencana Banjir Lahar Marapi: Kami Akan Pantau Terus Apa yang Bisa Dibantu
Prabowo Berduka atas Bencana Banjir Lahar Marapi: Kami Akan Pantau Terus Apa yang Bisa Dibantu

Presiden terpilih Prabowo Subianto turut berdukacita atas musibah banjir bandang dan lahar dingin Gunung Marapi Sumatera Barat (Sumbar) yang menewaskan puluhan

Baca Selengkapnya
Kunjunggi Lokasi Terdampak Bencana di Sumbar, Mensos Tawarkan Kerja kepada Korban
Kunjunggi Lokasi Terdampak Bencana di Sumbar, Mensos Tawarkan Kerja kepada Korban

Risma terlihat berdialog dengan korban dan memberikan bantuan kepada korban.

Baca Selengkapnya
Momen Anies Baswedan Kunjungi Warga Terdampak Bencana di Sumbar
Momen Anies Baswedan Kunjungi Warga Terdampak Bencana di Sumbar

Capres nomor urut 01 Anies Baswedan mengunjungi warga terdampak bencana di Kampung Galapuang, Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumbar, Sabtu (16/3).

Baca Selengkapnya
Jokowi dan Iriana Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Sumbar untuk Serahkan Bantuan
Jokowi dan Iriana Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Sumbar untuk Serahkan Bantuan

Jokowi dan Iriana akan kembali menuju Bandara Internasional Minangkabau untuk kemudian lepas landas kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Setelah Jokowi, Giliran Ganjar Pranowo Kunjungi Korban Banjir Demak
Setelah Jokowi, Giliran Ganjar Pranowo Kunjungi Korban Banjir Demak

Ganjar mengunjungi korban banjir di Demak, Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Tinjau Posko Pengungsi Banjir di Sumbar, Jokowi Bagikan Makan Siang hingga Bantuan
Tinjau Posko Pengungsi Banjir di Sumbar, Jokowi Bagikan Makan Siang hingga Bantuan

Jokowi bersama Ibu Negara Iriana terlebih dahulu menyapa anak-anak

Baca Selengkapnya
Update Korban Banjir Bandang Sumbar: 67 Orang Meninggal, 20 Orang Hilang, 44 Luka-Luka
Update Korban Banjir Bandang Sumbar: 67 Orang Meninggal, 20 Orang Hilang, 44 Luka-Luka

Update Banjir Bandang Sumbar: 67 Orang Meninggal, 20 Orang Hilang, 44 Luka-Luka

Baca Selengkapnya
Prabowo Jenguk Korban Erupsi Marapi, Tengok Dapur Umum dan Beri Santunan
Prabowo Jenguk Korban Erupsi Marapi, Tengok Dapur Umum dan Beri Santunan

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjenguk para korban erupsi Gunung Marapi di posko tanggap bencana di Kabupaten Agam, Sumatera Barat, Sabtu (9/12).

Baca Selengkapnya
778 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar, Berikut Rinciannya
778 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang dan Lahar Dingin di Sumbar, Berikut Rinciannya

Ratusan rumah yang rusak itu tersebar di empat daerah.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Hibur Warga Lalu Bicara Serius sama Pak Bas & 3 Jenderal di Posko Banjir Demak
VIDEO: Jokowi Hibur Warga Lalu Bicara Serius sama Pak Bas & 3 Jenderal di Posko Banjir Demak

Presiden Joko Widodo mengunjungi posko pengungsian warga terdampak banjir di SMK Ganesa Demak, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya