Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 TPS Pemilu 2019 Paling Jadi Sorotan, Hasilnya di Luar Dugaan

5 TPS Pemilu 2019 Paling Jadi Sorotan, Hasilnya di Luar Dugaan Penghitungan suara di TPS Prabowo. ©Liputan6.com/Helmi Fithriansyah

Merdeka.com - Sebanyak lima tempat pemungutan suara atau TPS Pemilu 2019 menjadi sorotan publik. Tempat-tempat TPS ini menjadi tempat nyoblos para kandidat capres dan cawapres serta pejabat negara.

Hasil paling jadi sorotan soal jumlah suara pasangan capres dan cawapres dalam Pemilu 2019. Berikut ini hasil suara masing-masing TPS:

Prabowo Kalah di TPS Amien Rais

Penghitungan suara di TPS tempat Amien Rais mencoblos mengejutkan. Pasangan Prabowo-Sandiaga Uno kalah di TPS itu. Ada total 265 pemilih, dengan 240 orang menggunakan suara mereka. Hanya ada dua suara yang tidak sah.

Ketua KPPS 123 Desa Condongcatur, Khitmatul Huda, mengatakan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin meraih 158 suara. Sedangkan Prabowo-Sandiaga Uno hanya meraih 80 suara.

"Pasangan 01 memperoleh 158 suara. Pasangan 02 memperoleh 80 suara, dua suara tidak sah," jelas Khitmatul.

Jokowi Kalah di TPS Wiranto

Menko Polhukam Wiranto telah mencoblos di TPS 19 Kelurahan Bambu Apus Jakarta. Hasil penghitungan suara di TPS tempat Wiranto mencoblos mengejutkan.Pasangan Prabowo-Sandiaga mendapat 150 suara, sedangkan Jokowi-Ma'ruf Amin mendapat 92 suara. Dari total 244 surat suara yang dihitung, ada dua suara yang tidak sah yang dinyatakan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 19.

Prabowo Kalah di TPS Sandiaga

Hasil penghitungan di TPS 02, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, di luar dugaan. TPS 02 merupakan tempat Sandiaga Uno memberikan suara. Namun dalam penghitungan, pasangan Prabowo-Sandiaga justru kalah. Pasangan nomor urut 01 memperoleh angka 133 suara. Sementara, pasangan nomor urut 02 mendapatkan angka 76 suara. "Angkanya, 133 berbanding 76 suara," kata Isman, Ketua KPPS 02 Selong.

Jokowi Kalah di TPS Prabowo

Pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin kalah telak di TPS tempat capres Prabowo memilih. Ada 170 suara masuk dan 4 suara tidak sah di TPS 041 Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.Hasil penghitungan di TPS 041, pasangan Prabowo-Sandiaga memperoleh 160 suara. Sedangkan, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin hanya mendapatkan 6 suara.

Prabowo Kalah di TPS Jokowi

Pasangan Prabowo-Sandiaga juga kalah telak di TPS tempat Jokowi mencoblos. Jokowi memberikan suaranya di TPS 008, Jalan Veteran Raya, Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat. Adapun jumlah suara tidak sah adalah satu. Total surat suara yang dicoblos 156.Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS), Hamli Basjar, menyebut Jokowi-Maruf Amin meraih 109 suara. Sementara rivalnya, Prabowo Subianto- Sandiaga Uno mendapat 46 suara."Jokowi-Maruf Amin 109 suara. Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapat 46 suara," kata Hamli di TPS 008. (mdk/has)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KPU Ungkap Jumlah Pemilihan Ulang pada Pemilu 2019 dan 2024, Berikut Data Perbandingannya
KPU Ungkap Jumlah Pemilihan Ulang pada Pemilu 2019 dan 2024, Berikut Data Perbandingannya

Data itu dibeberkan KPU dalam rapat dengan DPR, Bawaslu dan Kemendagri terkait pelaksanaan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?
Jumlah TPS Pemilu 2024, Sudahkah Paham pada Aturannya dalam Penyelenggaraannya Sebelum Memberikan Suara?

Jumlah TPS Pemilu 2024 penting untuk diketahui setiap warga yang hendak memberikan suaranya untuk pemilihan umum mendatang.

Baca Selengkapnya
Anomali Pemilu 2024, PDIP Contohkan Perolehan Suara di Kandang Banteng
Anomali Pemilu 2024, PDIP Contohkan Perolehan Suara di Kandang Banteng

Anomali terekam dalam hitung cepat atau quick count.

Baca Selengkapnya
KPU Koreksi Hasil Sirekap, Temukan Data Anomali Pilpres di 154.541 TPS
KPU Koreksi Hasil Sirekap, Temukan Data Anomali Pilpres di 154.541 TPS

KPU mengklaim sudah mengoreksi data anomali Pilpres di 154.541 TPS tersebut.

Baca Selengkapnya
Bawaslu Petakan TPS Rawan di DKI Jakarta
Bawaslu Petakan TPS Rawan di DKI Jakarta

Menurut Burhanuddin, pengambilan data TPS rawan dilakukan selama lima kali sejak  3-7 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
Pengamat Siber Temukan Keanehan Data Penghitungan Suara pada Situs KPU
Pengamat Siber Temukan Keanehan Data Penghitungan Suara pada Situs KPU

Pengamat Siber Temukan Keanehan Hasil Penghitungan Suara pada Situs KPU

Baca Selengkapnya
JPPR Klaim Temukan Sejumlah Pelanggaran di TPS, dari Diintimidasi Aparat hingga Pembagian Uang
JPPR Klaim Temukan Sejumlah Pelanggaran di TPS, dari Diintimidasi Aparat hingga Pembagian Uang

JPPR menemukan pelanggaran prosedur yang dilakukan oleh penyelenggara pemilu.

Baca Selengkapnya
Unggul di Real Count Sementara, PDIP Hattrick di Pemilu
Unggul di Real Count Sementara, PDIP Hattrick di Pemilu

Data tersebut merupakan hasil penghitungan suara di 51,28 persen tempat pemungutan suara.

Baca Selengkapnya
Pakar Siber Temukan Beda Data Sirekap KPU dan C1 di TPS Depok, Prabowo-Gibran Kelebihan 500 Suara
Pakar Siber Temukan Beda Data Sirekap KPU dan C1 di TPS Depok, Prabowo-Gibran Kelebihan 500 Suara

Pakar keamanan siber menemukan, jumlah suara ke Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) berbeda dengan dokumen C1.

Baca Selengkapnya
Tim Hukum AMIN Minta Bawaslu Jelaskan Lebih Detil Temuan Dugaan Kecurangan di 2.413 TPS
Tim Hukum AMIN Minta Bawaslu Jelaskan Lebih Detil Temuan Dugaan Kecurangan di 2.413 TPS

Bawaslu mengungkap, banyak terjadipermasalahan yang tersebar di berbagai wilayah

Baca Selengkapnya
Terungkap Suara PSI di Kota Cilegon Menggelembung, Data Sirekap Beda dengan Formulir C
Terungkap Suara PSI di Kota Cilegon Menggelembung, Data Sirekap Beda dengan Formulir C

Data perolehan suara PSI di Sirekap menggelembung banyak.

Baca Selengkapnya