Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

AHY: Last Minutes Political Lobby itu Menarik

AHY: Last Minutes Political Lobby itu Menarik Wawancara Khusus AHY. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membuka peluang koalisi dengan seluruh partai politik. Dia memperkirakan, pergerakan akan lebih terlihat pada akhir tahun, khususnya setelah verifikasi partai politik yang menjadi peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Dari hasil verifikasi, dapat diperkirakan jumlah poros, jumlah kubu atau pasangan yang bisa diusung oleh partai politik yang terverifikasi.

"Tetapi bukan berarti akan tutup buku di tahun 2022 ini. Justru tahun 2023 dan sebagainya. Baik dalam Pemilu 2019, 2014, itu biasanya (koalisi) last minutes. Last minutes political lobby itu menarik," kata AHY kepada wartawan di Jakarta, Minggu (18/4). Dikutip dari Antara.

Dia ingin secara aktif melakukan komunikasi dengan seluruh partai politik menjelang Pemilu 2024.

"Kami membuka peluang dan juga ingin sekali secara aktif saya melakukan silaturahim dan berkomunikasi dengan semua parpol. Karena di dalam politik kan semuanya masih mungkin," tutur AHY.

Apalagi, tutur ia melanjutkan, saat ini masih tahun 2022 sehingga koalisi antarpartai masih belum terlalu terlihat. Dengan demikian, Partai Demokrat tidak menutup kemungkinan untuk berkoalisi bersama partai apa pun.

Adapun kriteria koalisi yang menjadi prioritas bagi Partai Demokrat adalah partai yang memiliki visi, misi, program serta platform serupa dengan Demokrat.

Setelah membangun koalisi, baru akan membahas lebih lanjut mengenai pencalonan presiden dan wakil presiden.

"Karena kalau berandai-andai dengan pasangan A dan B, misalnya, sedangkan tiket koalisinya belum mencukupi, rasanya tidak bisa berbicara lebih jauh lagi tentang itu," ucap dia.

Dalam kesempatan tersebut, AHY menjelaskan bahwa yang menjadi tantangan terkait pencalonan sebagai presiden dan wakil presiden adalah memperoleh tiket pencalonan berupa pemenuhan presidential threshold atau ambang batas pencalonan presiden sebesar 20 persen.

Koalisi 20 persen, menurut AHY, tidak mudah. Oleh karena itu, hal ini membutuhkan proses dan juga waktu yang lebih panjang untuk menjawab.

"Presidential Threshold 20 persen ini mempersyaratkan semua partai politik, termasuk Partai Demokrat, untuk membangun koalisi. Tahapan-nya baru sampai sana," ujar AHY.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
AHY: Demokrat Sedang Bangun Kerja Sama Baru, Suasananya Setara dan Saling Menghargai
AHY: Demokrat Sedang Bangun Kerja Sama Baru, Suasananya Setara dan Saling Menghargai

AHY memberikan sinyal segera berkoalisi dengan partai lain menuju Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Kumpulkan Kader Demokrat, AHY: 30 Hari Terkahir Kami Akan Gaspol Abis-Abisan
Kumpulkan Kader Demokrat, AHY: 30 Hari Terkahir Kami Akan Gaspol Abis-Abisan

AHY berjanji, jika partainya akan mengawal sejumlah kebijakan dan program-program yang memang pro terhadap rakyat.

Baca Selengkapnya
AHY Bicara soal Arah Koalisi Demokrat
AHY Bicara soal Arah Koalisi Demokrat

Setelah keluar dari koalisi pendukung Anies, Demokrat masih terus membangun komunikasi politik.

Baca Selengkapnya
AHY Ungkap Strategi yang Bakal Dipakai Koalisi Perubahan agar Masuk Putaran Kedua
AHY Ungkap Strategi yang Bakal Dipakai Koalisi Perubahan agar Masuk Putaran Kedua

AHY memprediksi Pilpres 2024 akan berisi tiga pasangan calon.

Baca Selengkapnya
AHY: Jika Prabowo Menang, Demokrat Masuk Kembali ke Pemerintahan
AHY: Jika Prabowo Menang, Demokrat Masuk Kembali ke Pemerintahan

Ketum Partai Demokrat Agus Harimuti Yudhoyono (AHY) menyatakan partainya kembali ke pemerintahan jika pasangan Prabowo-Gibran memenangkan Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Singgung Kebersamaan di KIM, AHY Tegaskan Tidak Mudah Satukan Suara
Singgung Kebersamaan di KIM, AHY Tegaskan Tidak Mudah Satukan Suara

AHY menyebut, anggota KIM memiliki semangat membangun kebersamaan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: AHY Ungkap Kubu Prabowo Kantongi Strategi Hadapi Koalisi Anies-Ganjar
VIDEO: AHY Ungkap Kubu Prabowo Kantongi Strategi Hadapi Koalisi Anies-Ganjar

AHY mengatakan munculnya koalisi Anies dan Ganjar merupakan hal yang wajar dalam politik.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kejutan! AHY Buka-bukaan Kondisi Internal KIM Plus Pasca Putusan MK Jelang Pilkada 2024
VIDEO: Kejutan! AHY Buka-bukaan Kondisi Internal KIM Plus Pasca Putusan MK Jelang Pilkada 2024

AHY menegaskan, KIM Plus tetap solid dalam menyambut Pilkada 2024

Baca Selengkapnya
AHY Dukung Wacana Pileg dan Pilpres 2029 Dipisah, Beri Usulan Jadwal Pemilu
AHY Dukung Wacana Pileg dan Pilpres 2029 Dipisah, Beri Usulan Jadwal Pemilu

AHY mendukung Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) dipisah pada 2029.

Baca Selengkapnya
AHY soal Wacana KIM Plus di Pilkada Jakarta 2024: Ide yang Baik
AHY soal Wacana KIM Plus di Pilkada Jakarta 2024: Ide yang Baik

KIM Plus merupakan nama untuk koalisi yang terdiri atas partai-partai anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan partai-partai di luar koalisi itu.

Baca Selengkapnya
Terungkap! Cagub Diusung Demokrat di Pilkada Jakarta: Sosok Tak Asing, Cawagub dari Kader Kami
Terungkap! Cagub Diusung Demokrat di Pilkada Jakarta: Sosok Tak Asing, Cawagub dari Kader Kami

Demokrat terus melakukan komunikasi dengan partai lain untuk menjajaki koalisi.

Baca Selengkapnya