Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies sebut warga gusuran sakit hati karena tak ada dialog baik

Anies sebut warga gusuran sakit hati karena tak ada dialog baik Anies Baswedan blusukan di Pasar Pangadegan. ©2016 Merdeka.com/Septian

Merdeka.com - Bakal calon gubernur DKI nomor urut 3, Anies Baswedan, blusukan ke Pasar Pangadegan, Pancoran, Jakarta Selatan. Banyak keluhan diterima Anies dari para pedagang, salah satunya terkait penggusuran. Diakuinya bahwa selama ini banyak warga DKI sakit hati lantaran digusur tidak melalui cara baik.

"Karena sakitnya digusur itu muncul akibat tidak ada dialog yang baik," kata Anies, Rabu (9/11)

Anies mengaku sulit tidak melakukan penggusuran di Jakarta. Untuk itu, dia bakal mengubah cara agar masyarakat tetap nyaman meski terkena gusuran.

"Tidak ada jaminan bahwa nol penggusuran. Tapi kita akan melakukannya dengan manusiawi, dibicarakan baik-baik. Harus diingat yang dipindah itu bukan barang, yang dipindah itu kehidupan. Karena itu ajak dialog, ajak tunjukan solusinya. Jangan sampai hanya sekedar mengingatkan tanpa ada solusi," ucap Anies.

Pantauan merdeka.com, setibanya di lokasi, Anies langsung menyapa warga sekitar dan masuk ke dalam pasar untuk bertemu para pedagang dan pengunjung pasar. Rahma (35), salah seorang pedagang, meminta Anies tidak sembarangan melakukan penggusuran lantaran dianggap semakin menyusahkan rakyat kecil. Apalagi Gubernur DKI Jakarta (nonaktif) Basuki T Purnama alias Ahok, juga pernah menjanjikan hal serupa.

anies baswedan blusukan di pasar pangadegan

Selain itu, para pedagang juga mengeluh kepada Anies soal meroketnya harga kebutuhan pokok. "Enggak boleh ada penggusuran, enggak ada untungnya. Dulu Pak Ahok pernah ke sini bilang enggak ada penggusuran. Enggak usah mengadakan penggusuran. Dampaknya itu ke orang yang jual di pasar ini. Kita orang kecil mau makan apa. Tolong dengerin apa kata kita," ujar Rahma di hadapan Anies.

Setelah selesai mendengarkan keluhan warga, Anies beserta rombongan meninggalkan lokasi sekitar pukul 10.00WIB dengan menggunakan mobil Honda Oddysey warna hitam dengan nomor polisi B 711 BYU. (mdk/ang)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Anies Dengar Keluhan Pedagang: Kita akan Tingkatkan Daya Beli Masyarakat
Anies Dengar Keluhan Pedagang: Kita akan Tingkatkan Daya Beli Masyarakat

Anies menyatakan, keadaan serupa juga ia temukan di hampir semua pasar yang telah dia sambangi selama kampanye.

Baca Selengkapnya
Penyesalan Terbesar Anies Gagal Maju Pilkada 2024
Penyesalan Terbesar Anies Gagal Maju Pilkada 2024

Anies Baswedan mengungkapkan penyesalan terbesar setelah gagal maju di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Bertemu Kelompok Tani Pengalengan, Anies Dicurhati soal Pupuk Subsidi Langka Hingga Sulitnya Dapat KUR
Bertemu Kelompok Tani Pengalengan, Anies Dicurhati soal Pupuk Subsidi Langka Hingga Sulitnya Dapat KUR

Anies Baswedan melakukan kampanye hari kedua di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Anies Baswedan Bicara Kampung Bayam di DPW PKB DKI
Anies Baswedan Bicara Kampung Bayam di DPW PKB DKI

Kunci hunian tinggal diserahkan ke warga eks gusuran Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya
Alasan Kuat Ini Membuat Anies Putuskan Kembali Maju di Pilgub Jakarta
Alasan Kuat Ini Membuat Anies Putuskan Kembali Maju di Pilgub Jakarta

Keputusan Anies untuk bertarung di Pilgub Jakarta mendatangkan reaksi di partai-partai.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anies Usai Gagal Maju Pilkada: Ada Calon Ditutup Jalannya, Kemudian Elite Dipaksa...
VIDEO: Anies Usai Gagal Maju Pilkada: Ada Calon Ditutup Jalannya, Kemudian Elite Dipaksa...

Anies Baswedan buka suara terkait batalnya maju di Jawa Barat dan Jakarta di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024

Baca Selengkapnya
Anies Mengaku Diundang Parpol Kembali Maju Gubernur Jakarta: Kalau Ada Aspirasi Saya Pertimbangkan
Anies Mengaku Diundang Parpol Kembali Maju Gubernur Jakarta: Kalau Ada Aspirasi Saya Pertimbangkan

Selain partai politik, Anies mengaku juga sudah ada dorongan kuat dari sejumlah elemen masyarakat yang menginginkannya kembali maju sebagai gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya
Gagal Nyalon, Anies Restui Pendukungnya Golput di Pilkada Jakarta?
Gagal Nyalon, Anies Restui Pendukungnya Golput di Pilkada Jakarta?

Anies Baswedan angkat bicara soal kemungkinan angka golput di Pilkada Jakarta 2024 naik pasca dirinya gagal mencalonkan.

Baca Selengkapnya
Pedagang Sulit Dapat Modal, Anies Bakal Buat Koperasi: Supaya Tidak Terjebak Pinjol Ilegal
Pedagang Sulit Dapat Modal, Anies Bakal Buat Koperasi: Supaya Tidak Terjebak Pinjol Ilegal

Anies mengatakan, mendapatkan pinjaman melalui koperasi akan lebih besar dan aman daripada pinjaman perorangan.

Baca Selengkapnya
Anies Ingin Kembalikan Jakarta Jadi Kota yang Bahagiakan Warganya
Anies Ingin Kembalikan Jakarta Jadi Kota yang Bahagiakan Warganya

Anies mengatakan hal itu usai melaksanakan konsolidasi dengan Warga Kota di Kantor Jakarta Inisiatif, Jakarta Selatan, Jumat (21/6).

Baca Selengkapnya
Momen Anies Terbata-Bata Baca Keluhan Warga NTB di Spanduk Pakai Bahasa Sasak
Momen Anies Terbata-Bata Baca Keluhan Warga NTB di Spanduk Pakai Bahasa Sasak

Anies mencoba membaca satu persatu keluhan warga tersebut dengan Bahasa Sasak.

Baca Selengkapnya
Lagi Pidato, Anies Tegur Ibu-Ibu di Jambi yang Berebut Foto
Lagi Pidato, Anies Tegur Ibu-Ibu di Jambi yang Berebut Foto

Anies Baswedan berpidato di hadapan pendukungnya saat pertemuan terbatas di Jambi

Baca Selengkapnya