Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bahas Kontribusi untuk Bangsa, Presiden PKS Akan Temui AHY Sore Ini

Bahas Kontribusi untuk Bangsa, Presiden PKS Akan Temui AHY Sore Ini Ahmad Syaikhu. ©2019 Merdeka.com/Aksara Bebey

Merdeka.com - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu, akan berkunjung ke kantor DPP Partai Demokrat menemui Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pertemuan akan dilangsungkan sore ini.

Sekjen PKS, Habib Aboe Bakar Al Habsy, mengatakan silaturahim kebangsaan dengan Partai Demokrat adalah kunjungan balasan setelah beberapa waktu lalu AHY bersama jajaran bertandang ke kantor DPP PKS.

"Apalagi ini bulan Ramadan kita dianjurkan memperbanyak silaturahim, dengan siapa saja. Kemarin kita dikunjungi saudara kita dari PPP sekarang kita silaturahim ke Partai Demokrat sebagai kunjungan balasan, inilah berkah Ramadhan semua bisa silaturahim," ujar Habib Aboe dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (22/4).

Orang lain juga bertanya?

Habib Aboe menuturkan, PKS baru saja melaksanakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19. Di antara sikap PKS dalam usia ke-19 nya adalah meneguhkan sikap demokrasi dan kebangsaan. Kata dia, semangat ini yang akan menjadi perbincangan dalam pertemuan Ahmad Syaikhu dan AHY.

"Alhamdulillah kemarin Mas AHY mengucapkan selamat ulang tahun kepada PKS, sebagai apresiasi itu tentu kita akan sampaikan langsung esok dalam pertemuan. Kita bicara soal demokrasi dan kebangsaan dan sama-sama ingin membantu penyelesaian penanganan Pandemi yang masih terjadi," tuturnya.

Selain silaturahim, lanjut anggota DPR ini, PKS dan Partai Demokrat ingin berkontribusi nyata dalam menjawab persoalan-persoalan bangsa. Dia menyebut, PKS dan Demokrat ingin berkolaborasi menangani persoalan bangsa.

"Selain Pandemi juga ada bencana di berbagai daerah termasuk persoalan kebangkitan ekonomi. Apa yang konkrit bisa kita lakukan sebagai partai politik akan kita lakukan. PKS siap berkolaborasi dengan semua pihak termasuk Partai Demokrat, partai politik lainnya dan seluruh anak bangsa," tandasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Pembahasan soal Pilpres 2024 di Pertemuan AHY – Puan Nanti
Ada Pembahasan soal Pilpres 2024 di Pertemuan AHY – Puan Nanti

Ketegangan PDIP dan Partai Demokrat selama ini seolah mencair. Setelah muncul wacana Puan dan AHY akan bertemu.

Baca Selengkapnya
Bahas Cawapres, AHY, Airlangga hingga Zulhas Kumpul di Rumah Prabowo
Bahas Cawapres, AHY, Airlangga hingga Zulhas Kumpul di Rumah Prabowo

Zulhas tak menjelaskan secara detail maksud dari pertemuan para ketum partai pengusung dan pendukung capres Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
AHY Bicara soal Arah Koalisi Demokrat
AHY Bicara soal Arah Koalisi Demokrat

Setelah keluar dari koalisi pendukung Anies, Demokrat masih terus membangun komunikasi politik.

Baca Selengkapnya
AHY Jawab Godaan Gerindra: Demokrat Serius Berada di Koalisi Perubahan
AHY Jawab Godaan Gerindra: Demokrat Serius Berada di Koalisi Perubahan

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) merespons godaan Partai Gerinda yang mengajak mereka berkoalisi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: PKS & PSI Kirim Sinyal Koalisi, Kaesang Blak blakan Bahas Kerja Sama Pilkada 2024
VIDEO: PKS & PSI Kirim Sinyal Koalisi, Kaesang Blak blakan Bahas Kerja Sama Pilkada 2024

Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyambangi Kantor DPTP PKS membahas kerja sama di Pilkada 2024

Baca Selengkapnya
PKS ke NasDem Hari Ini: Besok PKB
PKS ke NasDem Hari Ini: Besok PKB

Aboe menjelaskan, kedatangan dirinya nanti untuk mengucapkan rasa terimakasih.

Baca Selengkapnya
Pakai Minibus Hitam, Presiden PKS Ahmad Syaikhu Sambangi Markas PKB
Pakai Minibus Hitam, Presiden PKS Ahmad Syaikhu Sambangi Markas PKB

PKS tiba dengan dua minibus hitam mercedez pada pukul 19.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Usai Sambangi NasDem, PKS akan Berkunjung ke PKB Malam ini
Usai Sambangi NasDem, PKS akan Berkunjung ke PKB Malam ini

Rencananya, mereka akan menyambang kantor PKB pada malam hari, sekira pukul 19.00 Wib.

Baca Selengkapnya
Cak Imin: PKB Ingin Bersama PKS di Legislatif dan Eksekutif
Cak Imin: PKB Ingin Bersama PKS di Legislatif dan Eksekutif

PKB dan PKS punya rekam jejak historis dalam bekerja sama.

Baca Selengkapnya
AHY Telah Menyiapkan Kader Terbaik untuk Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran
AHY Telah Menyiapkan Kader Terbaik untuk Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran

AHY akan menyiapkan kader terbaik Demokrat untuk jadi menteri di pemerintahan Prabowo

Baca Selengkapnya
Ahmad Syaikhu di Harlah PKB: Presiden Terpilih dari Gerindra, Berikanlah DKI untuk PKS
Ahmad Syaikhu di Harlah PKB: Presiden Terpilih dari Gerindra, Berikanlah DKI untuk PKS

Ahmad Syaikhu juga meminta agar Gerindra tidak hanya mengajak partai lain dan meninggalkan PKS sendirian.

Baca Selengkapnya