Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demokrat: Golkar tak beretika jika duetkan Ical & Pakde Karwo

Demokrat: Golkar tak beretika jika duetkan Ical & Pakde Karwo Golkar. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Partai Demokrat menuding Partai Golkar tidak memiliki etika. Kemarahan Demokrat itu lantaran Golkar memunculkan isu akan menggandeng Soekarwo (Gubernur Jawa Timur) sebagai cawapres Aburizal Bakrie .

"Jadi tolong Golkar ke depan beretika, itu yang memperlihatkan orang beretika atau orang yang kurang etika," ujar Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen), Ramadhan Pohan , saat dihubungi, Jakarta, Rabu (13/11).

Ramadhan menilai kabar burung itu tak lebih dari sekadar manuver Partai Golkar yang dengan sengaja dengan menggunakan kader Demokrat untuk menaikkan elektabilitasnya.

"Itu tidak langgar undang-undang, tapi hanya secara etika bahwa Golkar ada baiknya permisi dulu, tanya dulu pada Pakde Karwo apakah berkenan untuk diwacanakan namanya," ketus Ramadhan.

Paling tidak, Ramadhan meminta Golkar bersikap lebih elegan dengan meminta izin pada Demokrat sebelum mewacanakan demikian. Selain itu, tidak asal comot.

"Kalau mau naikkan elektabilitas Golkar dengan gunakan Pakde Karwo dan dia berkenan untuk dijadikan lahan untuk naikkan elektabilitas Golkar, kalau Pakde bersedia ya nggak apa-apa, tapi jangan main slonong boy, ada etikanya," jelas Pohan.

"Ini jelas manuver untuk naikkan elektabilitas Ical yang gak naik-naik jadi perlu Pakde Karwo. Karena dia (Karwo) barusan menang dalam Pilkada Jatim," tandasnya.

Sebelumnya diketahui, Partai Golkar mulai intensif menjalin komunikasi politik dengan Soekarwo . Kabarnya, dalam komunikasi itu pria yang akrab disapa Pakde Karwo digadang-gadang mendampingi Aburizal Bakrie di Pemilu Presiden 2014.

"Tadi malam ketua umum Golkar bertemu dengan Pakde Karwo ( Soekarwo ) di Jawa Timur," ungkap Wakil Ketua Umum Partai Golkar , Fadel Muhammad .

Dia menjelaskan partainya mencari bakal calon wakil presiden yang berasal dari luar Golkar dan mampu menarik suara masyarakat. Selain itu menurut dia, bakal cawapres tersebut harus mampu bekerja sama dengan Aburizal Bakrie ketika menjadi pasangan presiden dan wakil presiden.

"Kriterianya bisa bekerja sama dengan Ketum ( Aburizal Bakrie ) dan mampu membantu mendulang suara dalam Pilpres tentu diharapkan orang dari Jawa," katanya. (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Golkar Bicara Peluang Gandeng PDIP Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim
Golkar Bicara Peluang Gandeng PDIP Usung Khofifah-Emil di Pilgub Jatim

Duet Khofifah-Emil di Pilgub Jatim bakal diusung oleh koalisi gemuk

Baca Selengkapnya
Airlangga akan Ketemu Megawati: Gabung Koalisi Dukung Ganjar?
Airlangga akan Ketemu Megawati: Gabung Koalisi Dukung Ganjar?

Puan menyebut komunikasi politik terus dilakukan dengan partai-partai lain.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham Sentil Airlangga: Ini Adalah Sebuah Akrobatik Politik
Idrus Marham Sentil Airlangga: Ini Adalah Sebuah Akrobatik Politik

Idrus menilai Airlangga melakukan akrobatik politik dengan PDIP dan Gerindra.

Baca Selengkapnya
Ridwan Kamil Lapor Pertemuan dengan Megawati, Begini Reaksi Airlangga
Ridwan Kamil Lapor Pertemuan dengan Megawati, Begini Reaksi Airlangga

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menggelar pertemuan tertutup dengan Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Isu Khofifah-Emil Lawan Kotak Kosong di Pilgub Jatim, Airlangga Golkar Reaksi Keras
VIDEO: Isu Khofifah-Emil Lawan Kotak Kosong di Pilgub Jatim, Airlangga Golkar Reaksi Keras

Dukungan untuk keduanya diberikan langsung Ketum Golkar Airlangga Hartarto.

Baca Selengkapnya
PDIP Bongkar Ridwan Kamil Dirayu Capres Lain agar Tidak Berpasangan dengan Ganjar
PDIP Bongkar Ridwan Kamil Dirayu Capres Lain agar Tidak Berpasangan dengan Ganjar

Politikus Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Deddy Yevry Sitorus mengungkapkan Ridwan Kamil digoda Capres lain agar tidak berpasangan dengan Ganjar.

Baca Selengkapnya
Golkar Siapkan Ridwan Kamil untuk Pilkada, Bukan Pilpres 2024
Golkar Siapkan Ridwan Kamil untuk Pilkada, Bukan Pilpres 2024

Golkar tidak mempermasalahkan pertemuan antara Ridwan Kamil dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca Selengkapnya
Golkar Terbuka Cawagub Ridwan Kamil dari PKS: Dengan Senang Hati
Golkar Terbuka Cawagub Ridwan Kamil dari PKS: Dengan Senang Hati

Partai Golkar terbuka bagi partai lain yang mengajukan kadernya untuk menjadi pasangan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya
Golkar Dekati PKS untuk Jegal Anies di Pilkada Jakarta?
Golkar Dekati PKS untuk Jegal Anies di Pilkada Jakarta?

Idrus menerangkan, komunikasi yang terjalin antara PKS dan KIM adalah sebuah strategi.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Ketua DPD Golkar Desak Gabung Koalisi Gerindra, Usung Duet Prabowo-Airlangga?
Sejumlah Ketua DPD Golkar Desak Gabung Koalisi Gerindra, Usung Duet Prabowo-Airlangga?

Seluruh ketua DPD Golkar menolak Munaslub untuk melengserkan Airlangga dari jabatan Ketum partai.

Baca Selengkapnya
Idrus Marham Heran Golkar Masih Pertahankan KIB
Idrus Marham Heran Golkar Masih Pertahankan KIB

Golkar di bawah kepemimpinan Airlangga saat ini layaknya menjaga rumah kosong. Karena KIB sudah tidak lagi berjalan.

Baca Selengkapnya
Sambangi Rumah Airlangga, Khofifah: InsyaAllah Rekomendasi Golkar akan Turun
Sambangi Rumah Airlangga, Khofifah: InsyaAllah Rekomendasi Golkar akan Turun

Sebelum Khofifah, Emil Dardak juga datang ke kediaman Airlangga karena mendapatkan undangan.

Baca Selengkapnya