Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dukungan buat Risma mengalir deras, Megawati tunggu apalagi?

Dukungan buat Risma mengalir deras, Megawati tunggu apalagi? sekjen PDIP bertemu Tri Rismaharini. ©2016 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Dukungan buat Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini untuk maju di Pilgub DKI Jakarta 2017 kian deras. Sejumlah elemen masyarakat yang mengatasnamakan relawan Risma dengan berbagai sebutan siap mendukung memenangkan Risma untuk bertarung di Pilgub DKI yang akan digelar Februari tahun depan.

Jaklovers, Prisma, Praktis, hingga kepada almamater Risma di ITS sudah menyatakan dukungan buat politisi PDIP tersebut. Sayang, hingga kini belum ada keputusan sama sekali, kepada siapa PDIP akan berlabuh untuk Pilgub ini.

Meskipun, PDIP telah melakukan penjaringan dan penyaringan hingga mengerucut kepada enam nama. Keputusan akhir, berada di tangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Mega hingga kini tak bergeming.

Terlebih lagi, Risma berkali-kali menyatakan dirinya tidak minat maju di Pilgub DKI karena ingin fokus membenahi Surabaya. Hanya saja, Risma dinilai tak bisa menolak maju Pilgub DKI jika sudah keputusan PDIP.

Peta koalisi partai politik

Sementara partai-partai masih terus lakukan komunikasi intens. PDIP dan PKB sepakat bergabung, meski belum menentukan calon. Golkar, Hanura dan NasDem telah jauh hari memastikan dukungannya kepada bakal calon incumbent Basuki T Purnama (Ahok).

Sementara Gerindra dan PKS juga sudah mengusung Sandiaga Uno untuk maju Pilgub. Kendati begitu, Gerindra dan PKS siap melebur dengan PDIP untuk melawan Ahok. Bahkan muncul wacana Risma duet dengan Sandiaga Uno.

PAN dan PPP juga tegas menolak untuk mendukung Ahok. Mereka lebih melirik Risma untuk diboyong ke Jakarta melawan Ahok. Hanya Demokrat yang masih abu-abu, belum tegas mendukung siapa, tapi masih menunggu hasil survei soal elektabilitas bakal calon di Pilgub DKI.

Megawati tunggu momentum

Bisa dibilang, peta politik Pilgub DKI kini tinggal menunggu keputusan Megawati Soekarnoputri. Megawati disebut tengah menunggu momentum yang tepat untuk memutuskan arah politik PDIP bakal mengusung siapa di Pilgub DKI.

Meskipun diakui bahwa sudah banyak desakan untuk mencalonkan Risma buat Pilgub DKI. Namun lagi-lagi, Megawati masih menunggu momentum yang tepat untuk memutuskan siapa yang akan diusung nanti.

"Mega tunggu momentum yang pas. Mega ahli menentukan momentum yang tepat," kata Pengamat Politik dari Universitas Paramadina, Hendri Satrio kepada merdeka.com, Rabu (3/8).

Menurut dia, banyak pertimbangan yang sedang dipikirkan Megawati. Salah satunya, PDIP tak mungkin mau kehilangan begitu saja DKI Jakarta.

"Jakarta terlalu seksi bila dilepas PDIP, jadi Mega enggak ingin kalah di Jakarta. Sebetulnya saat ini semua calon dalam kondisi 0-0, karena belum ada yang pernah menang jadi gubernur di Jakarta," lanjut Hendri.

Hendri melihat, PDIP sulit melepaskan Ahok begitu saja. Bukan tanpa sebab, hingga kini belum ada elektabilitas calon lain yang bisa mengalahkan bahkan menandingi Ahok. Hanya saja, persoalan yang terjadi adalah Ahok terlalu gengsi untuk melamar ke PDIP.

"Kalau dilihat dari kemungkinan Ahok menang, elektabilitas Ahok jelas paling tinggi. Tapi Ahok terlalu arogan untuk mau melamar ke PDIP. Perdebatan internalnya di sini saja, ada yang ingin Ahok karena ingin menang dan berkuasa, sementara masih banyak yang berada di garis idealisme partai," analisa Hendri.

Soal Tri Rismaharini, Hendri melihat bisa saja kemungkinan PDIP akhirnya mencalonkan wali kota Surabaya tersebut. Meski Risma menolak, menurut dia PDIP memiliki banyak kader yang bisa diusung untuk maju di Pilgub DKI.

"Bisa jadi (Risma), PDIP berlimpah stok kadernya," cetus dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Peluang Risma di Pilkada
Peluang Risma di Pilkada

Selain Risma, nama Andika Perkasa juga menjadi opsi bagi PDIP di Pilkada serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah: PDIP Terbuka Kadernya Diusung jadi Cagub atau Cawagub di Jatim
Said Abdullah: PDIP Terbuka Kadernya Diusung jadi Cagub atau Cawagub di Jatim

Ketua DPD PDIP Jatim, Said Abdullah, mengatakan partainya terbuka bila dalam bekerja sama dengan partai lainnya

Baca Selengkapnya
Soal Pilkada Jatim, Said Abdullah: Insya Allah Bu Risma
Soal Pilkada Jatim, Said Abdullah: Insya Allah Bu Risma

Menurut Said, pengumuman nama Risma menjadi Cagub Jatim akan dilaksanakan besok, Rabu (28/8/2024).

Baca Selengkapnya
Megawati Turun Gunung Menangkan Risma-Gus Hans
Megawati Turun Gunung Menangkan Risma-Gus Hans

Megawati disebut memberikan pesan khusus pada seluruh kadernya agar memenangkan pasangan Risma- Gus Hans di Jatim.

Baca Selengkapnya
PDIP Umumkan Penantang Khofifah-Emil di Pilgub Jatim Akhir Juli
PDIP Umumkan Penantang Khofifah-Emil di Pilgub Jatim Akhir Juli

Saat ini nama Risma kembali muncul jelang Pilkada Jatim 2024.

Baca Selengkapnya
Hasto Bongkar Strategi Rahasia PDIP Menangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jatim
Hasto Bongkar Strategi Rahasia PDIP Menangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jatim

Hasto Kristiyanto membongkar strategi untuk memenangkan pasangan Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans di Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya
Diumumkan Besok, PDIP Usung Risma di Pilkada Jatim 2024
Diumumkan Besok, PDIP Usung Risma di Pilkada Jatim 2024

PDIP akan mengusung Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini sebagai bakal calon gubernur pada Pilkada Jawa Timur

Baca Selengkapnya
PDIP Buka Peluang Ahok-Djarot Bertarung di Pilgub Sumut
PDIP Buka Peluang Ahok-Djarot Bertarung di Pilgub Sumut

PDIP membuka peluang mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Syaiful Hidayat untuk dicalonkan pada Pilkada Sumut.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penuh Semangat Risma Pede Tahu Masalah Jatim, Siap Hadapi Khofifah-Emil di Pilkada
VIDEO: Penuh Semangat Risma Pede Tahu Masalah Jatim, Siap Hadapi Khofifah-Emil di Pilkada

Pasangan Tri Rismaharini-Zahrul Azhar Asumta (Risma-Gus Hans) resmi maju di Pilkada Jawa Timur dengan diusung PDI Perjuangan dan Partai Hanura.

Baca Selengkapnya
Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Jika Diusung PDIP Maju Pilkada Jakarta 2024
Ahok Siap Lawan Ridwan Kamil Jika Diusung PDIP Maju Pilkada Jakarta 2024

Ahok menyerahkan keputusan pencalonan Pilkada Jakarta kepada Tim Desk Pilkada DPP PDIP, Sekjen PDIP dan nantinya akan diputuskan oleh Megawati Soekarnoputri

Baca Selengkapnya
PDIP Ungkap Syarat Pertemuan SBY dan Megawati: Deklarasi Dukung Ganjar Dulu
PDIP Ungkap Syarat Pertemuan SBY dan Megawati: Deklarasi Dukung Ganjar Dulu

Adapun soal sinyal arah dukungan Demokrat, kata Hasto, sejauh ini masih terlihat baru penjajakan.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah: Pencalonan Risma di Pilgub Jatim Permintaan Megawati
Said Abdullah: Pencalonan Risma di Pilgub Jatim Permintaan Megawati

Said meminta komitmen semua kader dan pengurus DPC PDIP di Jatim untuk bersungguh-sungguh memenangkan Risma

Baca Selengkapnya