Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jika jadi presiden, Prabowo akan tanami hutan rusak dengan pohon aren

Jika jadi presiden, Prabowo akan tanami hutan rusak dengan pohon aren Prabowo-Sandiaga bertemu Ketua PBNU. ©Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Dalam kontestasi Pilpres 2019 mendatang, para aktivis lingkungan berharap para pasangan capres-cawapres memiliki visi misi yang jelas terkait pengelolaan dan perlindungan hutan dan gambut. Pengelolaan dan perlindungan hutan dinilai sangat vital karena sebagian besar daratan Indonesia 50 persen lebih merupakan kawasan hutan.

Jika pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno terpilih menjadi presiden dan wapres RI, pasangan ini berkomitmen akan menangani kerusakan hutan dengan menanam pohon aren. Hal ini dikemukakan Staf Bidang Industri Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Frank Wawolangi dalam diskusi yang diselenggarakan Yayasan Madani Berkelanjutan di kawasan Cikini, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (4/9).

Frank mengatakan, hanya Partai Gerindra yang memiliki platform terkait alam atau lingkungan hidup. Itulah alasan ia bergabung dengan Gerindra sejak 2012 lalu.

Orang lain juga bertanya?

"Kita berutang banyak terhadap alam dan punya tanggung jawab moral untuk menjaganya. Dan hanya Gerindra yang punya visi misi terkait isu lingkungan hidup. Sejak 2008 ada manifesto Gerindra terkait pengelolaan hutan. Secara spesifik telah menuliskan untuk hutan-hutan yang rusak akan ditanam kembali dengan pohon aren," jelasnya.

Dia menerangkan masalah hutan di Indonesia bagaikan dua sisi mata uang. Di satu sisi harus dijaga karena hutan merupakan paru-paru dunia tapi juga di dalamnya ada masyarakat adat yang juga harus diperhatikan dan diperhatikan hak-haknya.

"Masa kita biarkan masyarakat kita kelaparan dan bagaimana agar mereka bisa hidup dengan solusi yang kita tawarkan," ujarnya.

Penanaman pohon aren menurutnya bisa memberi nilai ekonomi bagi masyarakat setempat. Selain itu masyarakat adat juga bisa sekaligus menjadi polisi hutan atau menjaga hutan dari tangan yang tak bertanggung jawab. Dipilihnya jenis pohon penghasil nira ini juga karena bisa hidup di hutan heterogen. Pohon aren juga bisa diubah menjadi biofuel atau bahan bakar. Biofuel ini tak hanya bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar masyarakat Indonesia tapi juga bisa diekspor.

"Kita sudah berpikir apa yang akan kita lakukan kalau Pak Prabowo jadi presiden," kata Frank.

Apa yang tertuang dalam manifesto Partai Gerindra ini bukan sebatas wacana tapi juga telah dilaksanakan oleh saudara Prabowo, Hasjim Djojohadikusumo. Di bekas perkebunan sawit miliknya di wilayah Kalimantan Timur, Hasjim menanam pohon aren. Program ini menurutnya memiliki efek berantai. Selain menyelamatkan hutan, kebijakan ini juga bisa menyerap tenaga kerja.

"Kita percaya diri karena ini pernah dilakukan dan sedang berjalan dilakukan Pak Hasjim Djojohadikusumo. Ini bisa menyerap tenaga kerja dan bisa jadi solusi atas masalah tenaga kerja. Dan bisa ekspor biofuel. Sudah kerjasama dengan Belanda dan akan lebih masif kalau Pak Prabowo jadi presiden," paparnya.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bocoran TKN soal Strategi Prabowo-Gibran  Upaya Konservasi Alam Salah Satu Tema Debat
Bocoran TKN soal Strategi Prabowo-Gibran Upaya Konservasi Alam Salah Satu Tema Debat

Tema debat kali ini, pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa

Baca Selengkapnya
BPIP Kumpulkan Para Pakar, Kasih Sederet PR Ini Buat Prabowo soal Mafia
BPIP Kumpulkan Para Pakar, Kasih Sederet PR Ini Buat Prabowo soal Mafia

Tantangan terbesar dalam pengelolaan SDA adalah masalah deforestasi, pascatambang, dan kemiskinan di daerah yang kaya SDA.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Capres Prabowo Bahas Penguatan Militer, Singgung Kekayaan Indonesia Sedang Dicuri
VIDEO: Capres Prabowo Bahas Penguatan Militer, Singgung Kekayaan Indonesia Sedang Dicuri

Prabowo mengatakan Indonesia kaya akan sumber daya alam yang menyebabkan 'pencurian' kekayaan alam.

Baca Selengkapnya
Polri dan Kemenhut Teken Mou, Pelaporan Masalah Hutan Kini Tinggal Telepon
Polri dan Kemenhut Teken Mou, Pelaporan Masalah Hutan Kini Tinggal Telepon

Salah satu permasalahan di Kemenhut adalah pencegahan kebakaran hutan demi kepentingan perorangan atau kelompok.

Baca Selengkapnya
Berani Ungkap Hal Mengerikan ke Jokowi, Ini Ketakutan Prabowo Waspadai Bencana Buruk di IKN
Berani Ungkap Hal Mengerikan ke Jokowi, Ini Ketakutan Prabowo Waspadai Bencana Buruk di IKN

Berikut ketakutan Prabowo Subianto waspadai bencana buruk di IKN.

Baca Selengkapnya
Prabowo Ungkap Tujuan di Balik IKN jadi Kota Forest City
Prabowo Ungkap Tujuan di Balik IKN jadi Kota Forest City

Prabowo tidak akan membiarkan sedikit pun peluang yang bisa membahayakan IKN.

Baca Selengkapnya
Perubahan Iklim Hantui Semua Negara, Jokowi Ajak Masyarakat Tanam Pohon Sebanyak-banyaknya
Perubahan Iklim Hantui Semua Negara, Jokowi Ajak Masyarakat Tanam Pohon Sebanyak-banyaknya

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyoroti kurangnya pohon dan banyaknya kendaraan di DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Prabowo Sindir Ada Tukang Hasut soal Lahan 340 Ribu Hektare: Mau Adu Saya sama Rakyat
Prabowo Sindir Ada Tukang Hasut soal Lahan 340 Ribu Hektare: Mau Adu Saya sama Rakyat

Prabowo menyindir ada tukang hasut yang mau membenturkan dirinya dengan rakyat soal lahan 340 ribu hektare

Baca Selengkapnya
Prabowo Janji Lindungi Semua Suku dan Agama Jika Menang Pilpres 2024
Prabowo Janji Lindungi Semua Suku dan Agama Jika Menang Pilpres 2024

Prabowo bertekad menjadi pemimpin yang mengayomi seluruh rakyat Indonesia jika menang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Teriakan Perang Khas Suku Dayak, Ingat Saat Prajurit Diajari Baca Jejak di Hutan
VIDEO: Prabowo Teriakan Perang Khas Suku Dayak, Ingat Saat Prajurit Diajari Baca Jejak di Hutan

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto ingin anak dan cucu dari masyarakat Suku Dayak di Kalimantan mendapatkan pendidikan yang sebaik-baiknya.

Baca Selengkapnya
Panglima TNI Bakal Kerahkan Babinsa Bantu Kemenhut Jaga Hutan
Panglima TNI Bakal Kerahkan Babinsa Bantu Kemenhut Jaga Hutan

TNI ikut berkomitmen membantu pemerintah menjaga kawasan hutan Indonesia yang luasnya mencapai 125 juta hektare.

Baca Selengkapnya
Reaksi Keras Prabowo Usai Anies Ungkit Ratusan Ribu Hektar Lahan
Reaksi Keras Prabowo Usai Anies Ungkit Ratusan Ribu Hektar Lahan

Prabowo mempertanyakan kecerdasan orang yang kerap mengungkit luas lahan miliknya.

Baca Selengkapnya