Maksimalkan kerja tim, Khofifah-Emil ingin tembus 'daerah abu-abu'
Merdeka.com - Tim Kerja Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak menggelar rapat koordinasi (rakor) tingkat kabupaten/kota se-Jawa Timur bersama seluruh pimpinan partai pengusung di Surabaya, Sabtu (2/6) sore.
Khofifah menganggap rakor yang digelar sangatlah penting. Terlebih sudah mendekati coblosan 27 Juni. Kerja keras dengan kemampuan mumpuni sangat diperlukan untuk bisa menembus 'wilayah abu-abu'.
"Grey area itu undecided voters. Nah kita akan coba terus memaksimalkan itu. Undecided voters bukan derahnya tapi prosentasenya. Kalau (versi survei) Poltracking masih 19,8 persen," kata Khofifah di sela acara.
-
Apa rencana Khofifah di Pilgub Jatim 2024? 'Pokoknya untuk periode ini saya insyaAllah akan mengikuti kontestasi pilgub Jawa Timur,' kata Khofifah, kepada wartawan, di Gedung PBNU, Jakarta, Minggu (28/4).
-
Kenapa Khofifah maju lagi di Pilgub Jatim? 'InsyaAllah saya merasa nyaman dan merasa produktif dengan Mas Emil, mudah-mudahan kami bisa bersama-sama lagi,' tutup Khofifah.
-
Mengapa Khofifah ingin libatkan warga lokal? Mantan Mensos RI itu menegaskan bahwasanya pengembangan Pulau Giliyang harus melibatkan warga lokal. Misalnya, pemilik penginapan di kawasan wisata harus warga lokal agar bisnisnya seirama dengan nilai-nilai pelestarian alam.
-
Bagaimana Golkar bekerja keras? 'Kerja keras daripada tokoh-tokoh Golkar saya lihat di berbagai daerah yang saya datangi, yang saya kampanye dan saya minta maaf banyak daerah-daerah yang belum sempat saya datangi, saya kunjungi, dalam kampanye Pemilu yang baru saja lewat,' ucap Prabowo.
-
Kenapa PAN merekomendasikan Khofifah? Partai Amanat Nasional (PAN) diam-diam melirik Khofifah Indar Parawansa untuk berkontestasi kembali di pemilihan Gubernur Jawa Timur periode 2024 mendatang.
-
Siapa yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? 'Sudah dari Desember yang lalu, sudah 4 partai , Gerindra, ada Golkar, ada Demokrat, PAN, bulan Desember lalu sudah memberikan surat penugasan,' jelas dia.
Sementara untuk memaksimalkan kerja tersebut, Tim Khofifah-Emil membentuk kluster-kluster. "Jadi kluster-kluster itu akan dibagi sesuai dengan etape-etapenya supaya ada yang fokus," lanjutnya.
Dia menyontohkan, misalnya saat etape ketiga, yaitu tahapan di hari H coblosan sampai pengawalan, pengawasan di tingkap PPK (kecamatan). "Itu Tim IT harus siap, Tim Lawyer harus siap. Saya melihat bahwa mereka cukup rapi menyiapkan itu. Ya ini kan tim provinsi, maka harus dikomunikasikan dengan tim kabupaten/kota," katanya.
Selain itu, dalam rakor ini juga dibahas masalah saksi di TPS (Tempat Pemungutan Suara). Perempuan yang juga Ketum PP Muslimat NU ini melihat ada banyak saksi di luar TPS. "Nah saksi di luar TPS itu, tadi malam saya dapat info, kemungkinan mereka mencoblos itu 30 persen," katanya.
Para saksi yang dimungkinkan tidak bisa menggunakan hak suaranya itu berada jauh dari TPS tempat mereka mencoblos. "Karena mereka tidak sempat ngurus surat pindah pilih (TPS). Dari itung-itungan kalau ngurus surat pindah kemungkinan tidak nuntut waktu," katanya lagi.
Nah, agar para saksi tetap bisa nyoblos di 27 Juni nanti, di rakor yang berlangsung hingga malam ini, Khofifah mengusulkan bahwa saksi harus berasal dari TPS yang bersangkutan. "Jadi saya bilang: wah kalau kemungkinan tidak nutut waktu pindah pilih, pastikan bahwa saksi adalah dari TPS yang bersangkutan."
"Kemudian bagaimana format koordinasi antara saksi di dalam dan yang di luar. Ini sebenarnya sesuatu yang sangat teknis sekali, jadi harus dikoordinasikan," tandasnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Khofifah masih bungkam soal wilayah khusus yang dipetakan olehnya dalam pilgub jatim.
Baca SelengkapnyaKhofifah mengungkapkan strategi untuk menghadapi persaingan dalam Pilkada Jawa Timur (Jatim) mendatang.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil mengukuhkan personel Tim Kampanye Daerah Jawa Barat.
Baca SelengkapnyaErwin menekankan terpenting menghadapi pilkada nanti adalah target suara dan bagaimana mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depa
Baca SelengkapnyaTim RK-Suswono menargetkan menang besar bukan hanya menang tipis, sebab menyangkut harga diri Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil juga meminta anggotanya bisa menyampaikan jika Prabowo merupakan sosok yang penyayang.
Baca SelengkapnyaSurat rekomendasi itu, diserahkan langsung oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu
Baca SelengkapnyaAirlangga menjelaskan alasan Khofifah tak masuk struktur Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaMereka mengajak generasi muda Jatim untuk coblos Khofifah-Emil.
Baca SelengkapnyaKhofifah Indar Parawansa resmi mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Baca SelengkapnyaGibran meminta para relawan di Jawa Timur untuk menjaga tensi semangat
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ridwan Kamil mengungkapkan tim kampanye Prabowo-Gibran menerapkan strategi dengan baik
Baca Selengkapnya