Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Panda Nababan soal Deklarasi Cawapres Ganjar: Mega Biasanya Ngambil Hari Pintar Itu

Panda Nababan soal Deklarasi Cawapres Ganjar: Mega Biasanya Ngambil Hari Pintar Itu Megawati. ©2021 Merdeka.com/Antara

Merdeka.com - Politikus Senior PDIP Panda Nababan memprediksi jika Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, belum akan mendeklarasikan sosok cawapres Ganjar Pranowo, saat momen puncak hari lahir Bung Karno, pada 24 Juni 2023.

"Setahu saya belum. Nanti ada waktunya. Jadi Ibu Mega itu biasanya ngambil hari itu pintar itu," kata Panda Nababan, saat ditemui di Kawasan Jakarta Selatan, Kamis (22/6).

Dia menilai, Megawati sosok yang pintar dan di luar dugaan jika ingin mengumumkan sesuatu. Termasuk, mendeklarasikan sosok pendamping Ganjar di Pilpres 2024.

Orang lain juga bertanya?

Artikel terkait Ganjar Pranowo bisa diakses di Liputan6.com

Panda Nababan, mencontohkan pada saat Megawati mengumumkan Ganjar sebagai capres pada hari peringatan Kartini, 21 April 2023 lalu.

"Ya sama saja waktu hari Kartini. Iya kan mengumumkan Ganjar. Jadi itu ada momen yang di luar dugaan," imbuh dia.

Sebagai informasi, PDIP akan menggelar puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Sabtu (24/6). Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI-P Puan Maharani mengatakan, persiapan acara tersebut sudah mencapai 90 persen.

"Persiapan puncak acara Bulan Bung Karno sudah kami lakukan dari (beberapa) berbulan lalu. Alhamdulillah, kini sudah hampir 90 persen persiapannya. Semoga acaranya nanti dapat berjalan dengan baik,” kata Puan saat melakukan peninjauan di SUGBK, Kamis (22/6).

Terkait undangan, Puan menjelaskan bahwa acara puncak peringatan Bulan Bung Karno akan dihadiri oleh seluruh anggota partai dari PDI-P.

Selain itu, ia juga memberitahukan jika acara tersebut akan turut dihadiri oleh sejumlah petinggi partai yang ada di Indonesia.

"Nanti bisa dilihat siapa saja yang hadir, saya tidak terlalu hafal juga semua undangan yang diundang. Bisa saja nanti hadir bakal calon wakil presiden (bacawapres) dan bakal calon presiden (bacapres) dari PDI-P yang belum pernah saya sebutkan atau mungkin belum kelihatan," katanya.

Ikuti perkembangan terkini seputar berita Pemilu 2024 hanya di merdeka.com (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Megawati Sosok Cawapres Ganjar: Bukan Demi Kepentingan Saya atau Keluarga
VIDEO: Megawati Sosok Cawapres Ganjar: Bukan Demi Kepentingan Saya atau Keluarga

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mengaku sudah mempersiapkan dengan matang sosok ideal mendampingi capres Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya
Tiba di Kantor PDIP, Megawati Siap Bacakan Nama Bacawapres Ganjar Pranowo
Tiba di Kantor PDIP, Megawati Siap Bacakan Nama Bacawapres Ganjar Pranowo

Megawati disambut Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan sejumlah kader partai yang telah sampai dahulu.

Baca Selengkapnya
Breaking News: Mahfud MD Cawapres Ganjar
Breaking News: Mahfud MD Cawapres Ganjar

Megawati mengumumkan Mahfud di kantor DPP PDIP....

Baca Selengkapnya
FOTO: Bertemu Megawati di Markas PDIP, Hanura Resmi Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
FOTO: Bertemu Megawati di Markas PDIP, Hanura Resmi Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024

Kedatangan Hanura menyambangi kantor DPP PDIP ini untuk menyatakan kerja sama partai politik dalam mendukung Ganjar di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya
Megawati Gaungkan Menang Pilpres Satu Putaran, Ganjar: Effort yang Sedang Kita Kerjakan
Megawati Gaungkan Menang Pilpres Satu Putaran, Ganjar: Effort yang Sedang Kita Kerjakan

Ganjar Pranowo menyebut bahwa kemenangan satu putaran tengah dia kerjakan

Baca Selengkapnya
Megawati Turun Gunung, Pertanda Apa?
Megawati Turun Gunung, Pertanda Apa?

Mardiono berharap deklarasi bersama capres dan cawapres bisa dilakukan dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar, Sandiaga Uno: Selamat Berjuang
Mahfud MD Jadi Cawapres Ganjar, Sandiaga Uno: Selamat Berjuang

Sandiaga Uno mengucapkan selamat atas diputuskannya Mahfud sebagai cawapres Ganjar.

Baca Selengkapnya
Megawati Umumkan Cawapres Ganjar Besok Usai Dengar Laporan Dinamika MK
Megawati Umumkan Cawapres Ganjar Besok Usai Dengar Laporan Dinamika MK

Keputusan deklarasi pendamping Ganjar itu menyusul Mahkamah Konstitusi (MK) yang telah memutuskan batas usia capres dan cawapres pada Senin (16/10) kemarin.

Baca Selengkapnya
Ganjar Ucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-77 untuk Megawati: Salam Metal Bu
Ganjar Ucapkan Selamat Ulang Tahun Ke-77 untuk Megawati: Salam Metal Bu

Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-77 kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca Selengkapnya
PDIP Pertimbangkan Elektabilitas Lima Nama Usulan Cawapres Ganjar dari Partai Pengusung
PDIP Pertimbangkan Elektabilitas Lima Nama Usulan Cawapres Ganjar dari Partai Pengusung

PDIP juga terbuka dengan usulan Partai Golkar yang kini tengah membangun kerjasama. Golkar terbuka untuk mengusulkan nama Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya
Megawati Sudah Kantongi Nama Cawapres Ganjar: Bukan untuk Kepentingan Keluarga Loh
Megawati Sudah Kantongi Nama Cawapres Ganjar: Bukan untuk Kepentingan Keluarga Loh

Soal kapan pengumuman cawapres Ganjar, Megawati menyebut hanya tinggal menunggu waktunya saja.

Baca Selengkapnya
Megawati Puji Ganjar: Cerdas, Baik, Berempati pada Wong Cilik
Megawati Puji Ganjar: Cerdas, Baik, Berempati pada Wong Cilik

Hal itu disampaikan dalam pidato politik HUT ke-51 PDIP Perjuangan

Baca Selengkapnya