Saling Klaim Unggul di Jabar, BPN Prabowo Sebut Data Kubu Jokowi Salah
Merdeka.com - Provinsi Jawa Barat menjadi salah satu daerah perebutan antara Capres dan Cawapres Jokowi-Ma'ruf dan Prabowo-Sandiaga di Pilpres 2019. Kubu Jokowi mengklaim telah unggul 4,1 persen dari Prabowo dalam survei internal mereka.
Pada Pilpres 2014 lalu, Jawa Barat merupakan kekalahan terbesar Jokowi dari Prabowo. Di provinsi ini, Prabowo-Hatta Rajasa memperoleh 14.167.381 suara (59,78 persen) dan Jokowi-Jusuf Kalla memperoleh 9.530.315 suara (40,22 persen).
Namun, Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Pipin Sopian menyebut, survei itu tidaklah benar. Terlebih, saat ini Prabowo-Sandi sering melakukan safari politik di tiga daerah Pulau Jawa.
-
Siapa yang ingin Prabowo menangkan di Jawa Timur? AHY mengungkapkan Prabowo memberikan tugas khusus kepada Demokrat untuk bisa memenangkan dirinya di Jawa Timur.
-
Apa klaim Prabowo tentang dirinya dan Jokowi? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan. Saat Pilpres 2019 Prabowo merupakan lawan Jokowi, namun setelah Jokowi terpilih menjadi presiden Prabowo pun merapat kedalam kabinet Jokowi.
-
Kenapa Prabowo unggul di beberapa provinsi? Dari beberapa daerah yang sudah dibacakan, pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari pasangan nomor urut 01 Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar dan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
-
Siapa yang unggul dalam survei Pilkada Jabar? 'Ini nama nama yang muncul di kalangan elite, Dedi Mulyadi muncul dari internal Gerindra, Ilham Akbar Habibie dari Nasdem, Ridwan Kamil dari Golkar,' kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Burhanuddin Muhtadi dalam paparan surveinya pada 4 Juli 2024 lalu.
-
Siapa yang percaya diri Prabowo Subianto menang di Jember? Emil Erlestianto Dardak, Wakil Gubernur Jawa Timur sekaligus Ketua Partai Demokrat Jawa Timur, percaya diri pasangan calon (Paslon) Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabumi Raka akan menang tebal di Jember Jawa Timur.
-
Prabowo-Gibran unggul di berapa provinsi? Berdasarkan hasil di tujuh provinsi itu, pasangan Prabowo-Gibran unggul dan menempati urutan pertama.
"Kami yakin datanya itu salah, dan saya yakin bahwa Prabowo-Sandi terutama di Jawa Barat memang meningkat tidak ada penurunan. Saat ini memang kita tetap kampanye di Jabar, Jateng, dan Jatim dan hasilnya selama ini positif," kata Pipin di Media Center Pemenangan Prabowo-Sandi, Jalan Sriwijaya I, Jakarta Selatan, Senin (25/2).
Pipin pun mengaku, pihaknya telah mempunyai data dan hasil survei tersendiri yakni Prabowo-Sandi justru lebih unggul di Jawa Barat dibandingkan dengan Jokowi-Ma'ruf.
"Kami punya survei sendiri di Jabar masih dikuasai oleh Prabowo-Sandi karena apa? Pemilih Jawa Barat itu pemilih loyal, pemilih ideologis dan pemilih aktif. Mereka tidak hanya memilih untuk dirinya sendiri tapi mengajak yang lain untuk memilih," ujarnya.
Data yang telah dimiliki oleh tim survei Prabowo-Sandi, lanjut Pipin, itu akan mendapatkan hasil yang menyenangkan.
"Kita belum buka, sampai nanti ada tim kajian kami menyampaikan itu. Tetapi bagi kami datanya menggembirakan," pungkasnya.
Sebelumnya, Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto mengatakan, elektabilitas Paslon 01, Jokowi-Ma'ruf Amin di Jawa Barat terus mengalami peningkatan. Menurutnya, survei terakhir mengatakan Paslon 01 sudah unggul 4,1 persen di atas Paslon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Jabar.
"Tetapi ini terus bergerak kami cermati. Pada hari min 30 nanti kami akan evaluasi secara menyeluruh untuk menentukan strategi," tukas Hasto di Kelurahan Pelindung Hewan, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (23/2/2019).
Hasto yakin, banyaknya dukungan dari elemen masyarakat maupun tokoh di Tanah Pasundan akan semakin mengukuhkan kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Para tokoh itu antara lain Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Deddy Mizwar, Dedi Mulyadi, Agum Gumelar, Solihin GP, dan para habib yang salah satunya adalah Habib Alwi.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prabowo menghadapi Anies unggul telak. Prabowo mendapat suara 47,6 persen, Anies 26,5 persen.
Baca SelengkapnyaElektabilitas Prabowo mengungguli Ganjar di Jabar, Jatim, dan Banten.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto dinilai memiliki keunggulan yang signifikan di wilayah Jawa Timur jelang Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaKendati Prabowo unggul secara angka, bakal calon presiden (bacapres) yang unggul di Jawa Timur belum bisa dipastikan.
Baca SelengkapnyaDi Magelang, Jawa Tengah, pada Senin (29/1), Jokowi dan Prabowo meresmikan graha utama Akademi Militer.
Baca SelengkapnyaData masih terus bergerak. Angka yang diperoleh masing-masing capres cawapres juga masih berubah
Baca SelengkapnyaSebaliknya, penurunan dialami pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Padahal, Ganjar pernah menjabat Gubernur Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaDalam waktu 111 hari akan dipergunakan untuk menambah suara pasangan Ganjar Pranowo.
Baca SelengkapnyaSurvei LSI: Elektabilitas PDIP di Jatim Peringkat Pertama, Bagaimana dengan Ganjar?
Baca SelengkapnyaJawa Barat dipilih karena merupakan provinsi dengan jumlah daftar pemilih tetap terpadat yaitu 35,7 juta pemilih.
Baca SelengkapnyaSurvei ini melibatkan 1.000 responden dengan margin 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca SelengkapnyaNamun, sebanyak 24,9 persen responden belum menentukan pilihannya
Baca Selengkapnya