Sekjen PDIP ngaku tak lobi PAN untuk gabung koalisi
Merdeka.com - Partai Amanat Nasional (PAN) belum dengan tegas menyatakan dukungan kepada salah satu calon presiden. Rakernas yang seharusnya menentukan hal tersebut ditunda.
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan belum melakukan lobi-lobi dengan elite PAN lantaran tengah sibuk melakukan pertemuan dengan sekjen partai koalisi. Kendati demikian, pihaknya masih membuka pintu koalisi kepada PAN.
"Saya saat ini sudah berfokus kepada menyiapkan seluruh tahapan-tahapan pemenangan bersama para sekjen, sehingga kami tidak melakukan lobi-lobi lebih lanjut," kata Hasto di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Minggu (5/8).
-
Kenapa PDIP belum memutuskan calon untuk Pilgub DKI 2024? 'Nama-nama akan tersaring sesuai dengan usulan dari daerah-daerah. Mohon maaf, belum bisa kami sebut karena masih melakukan proses pencermatan,' kata Hasto di Posko Pemenangan, Jakarta, Senin (6/5) malam.
-
Apa yang dilakukan PAN di Pemilu 2024? Beberapa partai politik telah mendaftarkan para kadernya untuk maju Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
-
Mengapa PDIP akan menunggu penghitungan KPU sebelum menentukan sikap? Maka, sikap kami, kami tunggu proses penghitungan berjenjang, karena ada proses satu bulan, artinya tim khusus itu punya kerja waktu satu bulan,' imbuh Hasto.
-
Kenapa beberapa partai belum mendaftar calon di Pilkada Dharmasraya? Ia mengatakan, dari informasi Silon yang diperoleh, 5 parpol yang belum mendaftarkan paslon KPU Dharmasraya memiliki akumulasi suara sah sebanyak 8716 suara, atau 6,33% dari total suara sah pemilu anggota DPRD Dharmasraya tahun 2024, dengan artinya kurang dari ambang batas yang ditetapkan.
-
Kapan PKB akan menentukan dukungan untuk Anies? Huda mengatakan, PKB menunggu Anies sampai pendaftaran bakal calon gubernur pada 27 Agustus. PKB sampai saat ini belum mengeluarkan rekomendasi resmi untuk mengusung mantan gubernur Jakarta periode 2017-2022. 'Ya kita lihat nanti, pendaftaran tgl berapa ya? 27 agustus, kita lihat perkembangannya kayak apa,' ujarnya.
-
Apa itu Pantarlih Pilkada 2024? Pantarlih, atau Petugas Pemutakhiran Data Pemilih, adalah individu atau sekelompok individu yang ditunjuk oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk melakukan pemutakhiran dan pencocokan data pemilih dalam pemilihan umum di Indonesia, termasuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).
Dia menyebut bahwa Presiden atau orang dekatnya langsung yang melakukan komunikasi dengan pihak PAN. Karena, para sekjen partai pendukung telah berkomitmen menyelesaikan tugas teknis persiapan bentuk tim pemenangan Pilpres 2019.
"Hanya bapak Presiden bersama seluruh tim yang membantu beliau, tentu saja dimungkinkan untuk melakukan dialog itu," kata Hasto.
Hasto menuturkan Presiden Jokowi sendiri yang memberikan keputusan terkait koalisi. Dia mencontohkan seperti saat menggandeng partai yang kini bersama, keputusan dipegang Jokowi
"Pada akhirnya tentu saja kesepakatan itu kita serahkan kepada bapak Jokowi," ucapnya.
Sebelumnya, PAN tidak tegas menyatakan arah dukungan di Pilpres 2019. Meski terlihat akrab bersama kubu Prabowo Subianto, Ketum PAN Zulkifli Hasan tak mau bicara dukungan kepada salah satu calon.
Dia menyebut bakal tentukan sikap setelah Rakernas IV yang dilakukan 6-7 Agustus 2018. Namun, sehari sebelumnya, DPP PAN menginfokan kepada pengurus DPW telah menunda Rakernas. Pengurus DPW diperintahkan mengirimkan keputusan pleno ke kantor DPP dalam amplop tertutup.
Sementara itu, PAN terlihat dekat bersama kubu Prabowo. Mereka kerap melakukan pertemuan dengan Sekjen Gerindra dan PKS. Zulkifli Hasan sendiri telah bertemu Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono yang belakangan mendukung Prabowo.
Sedangkan, dengan kubu pemerintah, Zulkifli melakukan pertemuan dengan Jokowi di Istana Merdeka sebelum pertemuan dengan SBY.
(mdk/did)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Selain PSI, PDIP sudah membangun cukup banyak komunikasi dengan partai lain.
Baca SelengkapnyaKetum AHY akan segera mengumumkan ke koalisi mana Partai Demokrat akan bergabung.
Baca SelengkapnyaZulhas menyebut pembicaraan dengan semua partai masih terus dilakukan. Semuanya menyesuaikan perkembangan, termasuk soal cawapres.
Baca SelengkapnyaDjarot meminta masyarakat sabar menunggu hasil keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri dalam menentukan pasangan yang akan mereka usung.
Baca SelengkapnyaKetua DPP PDIP, Said Abdullah, meminta publik agar memberikan waktu kepada parpol-parpol untuk melakukan penjajakan dan komunikasi politik.
Baca SelengkapnyaPDIP batal mengumumkan Anies Baswedan dan Rano Karno untuk Pilkada Jakarta
Baca SelengkapnyaCak Imin juga telah memberikan bocoran pada cagub yang bakal diusung PKB.
Baca SelengkapnyaPuan Sebut Belum Ada Pergerakan Hak Angket, Begini Sikap PKB dan NasDem
Baca SelengkapnyaPSI kembali berembuk untuk menentukan sikap akan mendukung siapa di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil digadang-gadang cocok maju di Pilkada Jakarta. Ridwan Kamil dianggap cocok head to head dengan Anies.
Baca SelengkapnyaPAN akan seiring sejalan dengan presiden terpilih Prabowo Subianto.
Baca SelengkapnyaPresiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengatakan sikap partainya apakah akan menjadi koalisi atau oposisi akan ditentukan Majelis Syuro.
Baca Selengkapnya