Selain Risma, Djarot dan Eriko, FX Rudy Dinilai Layak Jadi Mensos
Merdeka.com - Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah menyebut lima nama potensial dari PDIP sebagai calon Menteri Sosial. Mereka adalah Tri Rismaharini, Djarot Saiful Hidayat, Eriko Sotarduga, Sukur Nababan, dan Komarudin Watubun.
Direktur Eksekutif Indo Barometer M Qodari menilai, ada satu nama lagi yang potensial. Yaitu Wali Kota Solo dan Ketua DPC PDIP Surakarta FX Hadi Rudyatmo.
"Di antara nama-nama di atas mungkin harus tambah satu yaitu FX Rudyatmo Wali Kota Solo," ujar Qodari kepada wartawan, Sabtu (19/12).
-
Apa yang dibahas Risma dengan Jokowi? Menteri Sosial Tri Rismaharini bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (30/8) pukul 08.30 WIB. Risma melapor dirinya diusung PDI Perjuangan (PDIP) maju dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Jawa Timur (Jatim) 2024.'Bu Risma melaporkan kepada Bapak Presiden bahwa beliau dicalonkan oleh partai politik sebagai bakal calon Gubernur dan telah mendaftar ke KPU Provinsi Jatim,' kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana kepada wartawan, Jumat (30/8).
-
Siapa saja yang diwakili oleh Risma dan Gus Han di Pilkada Jawa Timur? Di satu sisi, Risma mewakili kaum nasionalis, perempuan, dan abangan. Di sisi lain, Gus Han merepresentasikan anak muda, santri tulen, serta intelektual.
-
Mengapa Kapolda Banten kagum dengan Ridho? Video viral tersebut memperlihatkan momen polisi bernama Ridho yang melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur'an dengan suara yang begitu merdu. Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim pun dibuat kagum dengan suara merdu Ridho.'Belajar di pesantren, apa di sekolah, apa diajari orang tua?' tanya sang jenderal.
-
Kenapa Risma dipuji? Senyum Risma semakin merekah ketika berfoto bersama temannya saat bertemu di acara resepsi. 5 Gayanya pun masih sangat modis, bukan? Kecantikannya selalu membuat Risma mendapatkan pujian
-
Bagaimana cara Risma dan Gus Han ingin memimpin Jawa Timur? Di tangan Risma, Jawa Timur harus bersih, amanah, dan sejahtera.
-
Kenapa Risma harus bertemu Jokowi? Risma mengaku dia harus bertemu Jokowi untuk menyampaikan langsung niat pengunduran diri ini. Sebab, sebelum dia ditunjuk sebagai Mensos dulu, ia juga lebih dulu berjumpa dengan kepala negara.'Tapi saya besok akan ngadep beliaunya karena dulu saya jadi menteri juga dipanggil, saya juga akan menghadap beliaunya untuk menyerahkan pengunduran diri saya,' ucapnya.
Menurut Qodari, politikus yang akrab disapa Rudy ini mirip dengan Risma. Sama-sama kader PDIP yang berhasil sebagai kepala daerah. Selain itu, dibandingkan Risma, Rudy memiliki hubungan personal dan lama dengan Presiden Joko Widodo.
"Dia posisinya mirip dengan Risma, kader lama, kepala daerah yang berhasil. Kelebihan lain dari Pak Rudy dibandingkan dengan Bu Risma adalah punya hubungan personal dan lama dengan Pak Joko," kata dia.
Di antara nama yang disebutkan Basarah, Qodari menilai ada dua kader yang potensial jika agama dan perwakilan suku dikalkulasikan. Namun, semua kembali kepada keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Dan kita tahu bahwa perwakilan suku dan agama itu juga dikalkulasi. Dan dalam konteks suku dan agama itu ya bisa jadi Sukur dan Eriko berpeluang," ucapnya.
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pasangan Rudy Susmanto-Jaro Ade diusung 7 partai politik di DPRD Kabupaten Bogor.
Baca SelengkapnyaSaat menjabat sebagai Danrem di Palu, ia dekat dengan dengan pejabat setempat mulai dari Gubernur sampai Walikota.
Baca SelengkapnyaFX Rudy menilai Gibran layak mencalonkan diri sebagai gubernur
Baca SelengkapnyaRudy Susmanto disebut-sebut akan berpasangan dengan Ketua DPC PPP Kabupaten Bogor Elly Yasin dalam Pemilihan Bupati Bogor 2024.
Baca SelengkapnyaPertemuan ini mengingat Jokowi merupakan Mantan Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2014.
Baca SelengkapnyaGolkar dan Gerindra disebut sepakat mengusung RK di Pilgub Jabar 2024
Baca SelengkapnyaMantan Gubernur Jawa Barat ini juga mengungkapkan, majunya ia di Jakarta bukan karena melamar.
Baca SelengkapnyaGolkar saat ini masih mensimulasikan Rk dengan sejumlah tokoh untuk Pilkada 2024
Baca SelengkapnyaTerlebih, menurut dia, penampilan RIDO di debat perdana dianggap unggul dari pesaingnnya.
Baca SelengkapnyaHendi tak memungkiri jika topik pembicaraan keduanya tak jauh jauh dari politik. Termasuk pilkada, baik pilwalkot, pilbup maupun pilgub.
Baca SelengkapnyaKetua DPC PDIP Solo FX Hadi Rudyatmo membela Megawati Soekarnoputri usai menyebut penguasa hari ini seperti zaman orde baru
Baca SelengkapnyaKetua Badan Anggaran DPR RI itu meyakini pasangan Risma-Gus Hans akan mendapat mandat dan kepercayaan dari masyarakat Jatim.
Baca Selengkapnya