Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tolak Deddy Mizwar, Gerindra buka opsi koalisi dengan PDIP di Jabar

Tolak Deddy Mizwar, Gerindra buka opsi koalisi dengan PDIP di Jabar Kampanye Gerindra di GBK. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Peta politik di Jawa Barat sudah mulai terlihat usai partai-partai politik menentukan jagoan yang bakal diusung. Koalisi zaman now yang diisi Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah menjatuhkan pilihannya kepada Deddy Mizwar. Di kubu lain, terdapat Golkar, PPP, PKB dan NasDem memilih mendukung Ridwan Kamil.

Saat ini hanya ada 2 partai besar yakni PDIP dan Gerindra plus Hanura yang belum menentukan sikap. Ketua DPP Partai Gerindra Sodik Mudjahid mengatakan, pihaknya tak menutup kemungkinan bakal berkoalisi dengan PDIP asalkan memiliki kesamaan visi misi dan calon.

"Soal dengan PDIP selama visi-misi program dan sosok calonnya cocok untuk rakyat Jabar yang modern egaliter, religius bukan hal yang mustahil," kata Sodik saat dihubungi merdeka.com, Selasa (28/11).

Meski terbuka bergabung dengan PDIP, kata Sodik, Gerindra masih mengupayakan mengajak PKS, Demokrat dan PAN untuk membentuk poros. Tapi, Gerindra kemungkinan akan menawarkan calon alternatif di luar nama Demiz sapaan Deddy Mizwar.

"Masih diusahakan dengan PKS, Partai Demokrat dan PAN," ujarnya.

Sebab, saat ini Gerindra tengah menggodok 4 nama untuk diusung sebagai cagub Jabar. Jika seleksi telah mengerucut satu nama, partai yang dipimpin Prabowo Subianto akan mengajak PKS, Demokrat dan PAN mendukung calon yang dipilih tersebut.

"Akan kami sampaikan secara intens dan baik-baik tentang calon kami kepada mereka. Semoga berhasil," tukasnya.

PDIP juga telah menegaskan tak akan mendukung Deddy Mizwar. Sebab, Deddy telah dideklarasikan dengan Ahmad Syaikhu bersama Demokrat dan PKS. Hingga kini, nama calon gubernur Jabar masih berada di kantong Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Golkar Ungkap Ada Partai Merapat ke KIM, Demokrat: Kita Bisa Bersama Dukung Prabowo
Golkar Ungkap Ada Partai Merapat ke KIM, Demokrat: Kita Bisa Bersama Dukung Prabowo

Demokrat tidak menutup peluang bergabung ke Koalisi Indonesia Maju mendukung Prabowo.

Baca Selengkapnya
Gerindra Dukung RK di Jakarta, Dedi Mulyadi Bicara Kans Maju di Jabar: Ada Garis Tangan, Tunggu Tanda Tangan
Gerindra Dukung RK di Jakarta, Dedi Mulyadi Bicara Kans Maju di Jabar: Ada Garis Tangan, Tunggu Tanda Tangan

Banyak pihak meyakini, jika RK didukung untuk Pilkada Jakarta, maka peluang Dedi Mulyadi di Jabar terbuka lebar.

Baca Selengkapnya
Gerindra Nilai Peluang Ganjar-Prabowo Kecil: Tidak Mungkin Satu Koalisi Ada Dua Capres
Gerindra Nilai Peluang Ganjar-Prabowo Kecil: Tidak Mungkin Satu Koalisi Ada Dua Capres

Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman melihat peluang kecil Ganjar Pranowo dan PDI Perjuangan bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Gerindra Belum Putuskan Usung Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar walau Golkar Sudah Beri Dukungan
Gerindra Belum Putuskan Usung Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar walau Golkar Sudah Beri Dukungan

Pengurus Partai Gerindra Jawa Barat menyebut ada dua nama yang dipertimbangkan untuk diusung, yakni Dedi Mulyadi dan Taufik Hidayat.

Baca Selengkapnya
Dedi Mulyadi Beberkan Pesan Airlangga soal Pilkada Jabar: Cari Pasangan di Golkar
Dedi Mulyadi Beberkan Pesan Airlangga soal Pilkada Jabar: Cari Pasangan di Golkar

Dedi Mulyadi mengaku sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto membahas Pilkada Jabar

Baca Selengkapnya
PDIP Terbuka Koalisi dengan Prabowo: Syaratnya Ganjar Capres, Megawati tak Pernah Batalkan Keputusan
PDIP Terbuka Koalisi dengan Prabowo: Syaratnya Ganjar Capres, Megawati tak Pernah Batalkan Keputusan

Duet Ganjar-Prabowo menguat setelah terlihat mesra saat menemani Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pekalongan beberapa hari lalu.

Baca Selengkapnya
Beredar Dukungan Dedi Mulyadi-Nurul Arifin di Pilkada Jabar 2024
Beredar Dukungan Dedi Mulyadi-Nurul Arifin di Pilkada Jabar 2024

Beredar dukungan cagub Dedi Mulyadi berpasangan dengan politikus Golkar Nurul Arifin sebagai cawagub untuk Pilkada Jabar 2024.

Baca Selengkapnya
PDIP Bicara Peluang Demokrat Gabung Dukung Ganjar: Kalau Pak SBY Mau Bantu, Terima Kasih
PDIP Bicara Peluang Demokrat Gabung Dukung Ganjar: Kalau Pak SBY Mau Bantu, Terima Kasih

PDIP akan membuka pintu kepada partai politik lain termasuk Demokrat

Baca Selengkapnya
Peta Wilayah Pertarungan Gerinda Vs Golkar di Pilkada 2024
Peta Wilayah Pertarungan Gerinda Vs Golkar di Pilkada 2024

Dedi menilai, pecah kongsi Golkar dan KIM utamanya karena memang tidak ada kepentingan Jokowi.

Baca Selengkapnya
PDIP Masih Buka Pintu untuk Golkar: Meski Gabung Prabowo Tapi Belum Bisa Naik Pelaminan
PDIP Masih Buka Pintu untuk Golkar: Meski Gabung Prabowo Tapi Belum Bisa Naik Pelaminan

PDIP sampai hari ini masih terus membuka pintu bagi partai manapun termasuk Golkar untuk berkoalisi.

Baca Selengkapnya
Gerindra Akui Ada Dorongan agar Prabowo Ajak PKS Bergabung dengan Koalisi Pemerintah
Gerindra Akui Ada Dorongan agar Prabowo Ajak PKS Bergabung dengan Koalisi Pemerintah

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco menyebut, wacana PKS bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran sedang dibahas di internal Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sekjen PDIP Hasto Buka Suara Peluang Demokrat Gabung Koalisi Dukung Ganjar di 2024
VIDEO: Sekjen PDIP Hasto Buka Suara Peluang Demokrat Gabung Koalisi Dukung Ganjar di 2024

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyampaikan soal peluang partainya mengandeng Demokrat untuk mendukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya