Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wapres Ma'ruf Amin Tutup Muktamar IX PPP

Wapres Ma'ruf Amin Tutup Muktamar IX PPP Wapres Maruf Amin. ©2020 Merdeka.com/Muhammad Genantan Saputra

Merdeka.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin menutup Muktamar IX Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang diselenggarakan secara daring di 10 kota besar di Indonesia, Minggu. Wapres, dalam sambutannya yang dilakukan secara virtual menyampaikan harapannya kepada PPP sebagai partai Islam untuk dapat memberikan kontribusi pada pembangunan nasional Indonesia.

"Saya ucapkan selamat kepada PPP atas terselenggaranya Muktamar IX. Harapan kita semua tentunya bahwa PPP dapat terus memberikan kontribusi terbaiknya bagi pembangunan nasional," kata Ma’ruf Amin dilansir Antara, Minggu (20/12).

Wapres juga mengucapkan selamat atas terpilihnya Suharso Monoarfa sebagai Ketua Umum PPP periode 2020-2025 serta kepengurusan baru di kelembagaan partai berlambang ka’bah tersebut.

"Semoga amanah yang diterima ini dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab, sebagai bentuk ibadah dan pengabdian kepada agama, bangsa dan negara," ujar dia.

Muktamar IX PPP merupakan bentuk rasa syukur atas pencapaian visi PPP dalam mewujudkan masyarakat yang bertakwa kepada Allah SWT dan Indonesia sebagai negara adil, makmur, sejahtera, bermoral, demokratis dan berlandaskan hukum.

"Muktamar ini merupakan perwujudan rasa syukur atas suatu bentuk pencapaian visi PPP guna terwujudnya masyarakat yang bertakwa kepada Allah SWT dan negara Indonesia yang adil, makmur, sejahtera, bermoral, demokratis, tegaknya supremasi hukum, penghormatan terhadap HAM, serta menjunjung tinggi harkat martabat kemanusiaan dan keadilan sosial yang berlandaskan kepada nilai-nilai keislaman," ujarnya.

PPP menyelenggarakan Muktamar IX secara virtual di 10 kota, yakni Makassar, Medan, Padang, Palembang, Banten, Bogor, Semarang, Surabaya, Samarinda dan Manado.

Suharso, yang pernah menjabat sebagai Menteri Perumahan Rakyat dan anggota Dewan Pertimbangan Presiden, merupakan calon tunggal ketua umum PPP dalam Muktamar IX.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) itu terpilih secara aklamasi dalam Rapat Paripurna VII Muktamar IX PPP, setelah menjabat sebagai Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP menggantikan Romahurmuziy.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pamit Jelang Purnatugas, Ma’ruf Amin Berharap Semoga Ada Putra Banten Menjadi Presiden
Pamit Jelang Purnatugas, Ma’ruf Amin Berharap Semoga Ada Putra Banten Menjadi Presiden

Ma'ruf Amin juga memohon maaf atas hal-hal yang belum dapat dikerjakannya selama menjabat sebagai wapres.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Berkesan di HUT ke-79 RI: Upacara Pamitan untuk yang Terakhir Kali
Wapres Ma'ruf Berkesan di HUT ke-79 RI: Upacara Pamitan untuk yang Terakhir Kali

Ma'ruf kali ini didampingi Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Sempat Dipersoalkan PBNU, Ma’ruf Amin Tegaskan Tak Ada Lagi Masalah Dewan Syuro PKB
Sempat Dipersoalkan PBNU, Ma’ruf Amin Tegaskan Tak Ada Lagi Masalah Dewan Syuro PKB

Ma’ruf pun berharap, seluruh pihak yang bermasalah dengan PKB kini dapat kembali ke jalurnya.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Ungkap Pembicaraan dengan Prabowo Saat Rapat Kabinet Terakhir di IKN
Wapres Ma'ruf Amin Ungkap Pembicaraan dengan Prabowo Saat Rapat Kabinet Terakhir di IKN

Ma'ruf menitipkan pesan agar pemerintahan selanjutnya dapat menyelesaikan tugas-tugas yang tertunda.

Baca Selengkapnya
Pesan Abah buat Jajaran Setwapres, Sebut Gibran dan Kerja Sepenuh Hati
Pesan Abah buat Jajaran Setwapres, Sebut Gibran dan Kerja Sepenuh Hati

Dalam pesan itu, Wapres yang akrab disapa Abah menyebut Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Amin Jelang Purnatugas: Saya dan Pak Jokowi Berakhir Husnul Khatimah
Wapres Ma'ruf Amin Jelang Purnatugas: Saya dan Pak Jokowi Berakhir Husnul Khatimah

Di sisa waktu jabatan enam bulan, Ma'ruf mengakui apabila ada sejumlah target pemerintah yang belum tercapai.

Baca Selengkapnya
Pamit, Ma’ruf Amin: Mohon Maaf Afas Segala Kekurangan
Pamit, Ma’ruf Amin: Mohon Maaf Afas Segala Kekurangan

Ma’ruf berharap, kepemimpinannya selama lima tahun ini dapat diterima dengan baik oleh rakyat atau husnul khatimah.

Baca Selengkapnya
Momen Haru Perpisahan Ma'ruf Amin dengan Staf dan Media: Walau Saya Tidak jadi Wapres Kalau Ketemu Jangan Diacuhkan
Momen Haru Perpisahan Ma'ruf Amin dengan Staf dan Media: Walau Saya Tidak jadi Wapres Kalau Ketemu Jangan Diacuhkan

Wapres Ma'ruf Amin menyampaikan terima kasih kepada semua staf dan pegawai hingga awak media yang setia dalam kegiatannya selama lima tahun.

Baca Selengkapnya
Pesan Ma'ruf Amin Jelang Pilkada: Pilih Pemimpin Jangan hanya yang Sediakan Kebutuhan Dasar Demi Kemenangan
Pesan Ma'ruf Amin Jelang Pilkada: Pilih Pemimpin Jangan hanya yang Sediakan Kebutuhan Dasar Demi Kemenangan

Wapres mengatakan pilihlah calon kepala daerah yang memikirkan kesejahteraan masyarakat luas.

Baca Selengkapnya
Pesan Khusus Wapres Ma'ruf Amin untuk Presiden Mendatang Prabowo Subianto
Pesan Khusus Wapres Ma'ruf Amin untuk Presiden Mendatang Prabowo Subianto

Ma’ruf juga mengaku terharu dengan peringatan HUT RI kali ini.

Baca Selengkapnya
Muktamar Bali akan Pilih Ketua Umum hingga Jabatan Ma'ruf Amin di PKB
Muktamar Bali akan Pilih Ketua Umum hingga Jabatan Ma'ruf Amin di PKB

Sekretaris SC Muktamar Syaiful Huda menyampaikan, pihaknya akan mengumumkan semua hasil keputusan Muktamar ke-6 yang digelar di Nusa Dua.

Baca Selengkapnya
Momen Wapres Ma’ruf Amin Disambut Water Salute, Ini Maknanya
Momen Wapres Ma’ruf Amin Disambut Water Salute, Ini Maknanya

Upacara water salute digelar di lapangan udara Halim Perdanakusuma, menyambut kedatangan Ma'ruf.

Baca Selengkapnya