Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

684 Napi Muslim di NTB dapat remisi lebaran

684 Napi Muslim di NTB dapat remisi lebaran Ilustrasi Penjara. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Dan Hak Asasi Manusia Provinsi Nusa Tenggara Barat, memberikan pengurangan masa tahanan kepada 684 narapidana Muslim dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1435 Hijriyah.

"Dari 1115 penghuni lapas yang beragama Islam, 684 di antaranya mendapatkan remisi khusus, dari jumlah tersebut, 675 napi memperoleh remisi sebagian (RK1) dan 9 orang akan dibebaskan pada saat lebaran," kata Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham provinsi NTB Jauhar Fardin di Mataram, Sabtu (26/7).

Remisi itu diberikan kepada narapidana dan anak pidana yang telah disahkan pada 17 Juli lalu. Setiap Napi mendapatkan remisi bervariasi. Ada yang 15 hari, sebulan dan paling besar 2 bulan.

Jauhar menjelaskan, dari 675 narapidana remisi khusus sebagian (RK1), 231 di antaranya memperoleh 15 hari. Sementara yang mendapatkan masa potongan 1 bulan sebanyak 377 napi dan yang sebulan 15 hari sebanyak 47 orang, sedangkan pengurangan 2 bulan sebanyak 20.

Jauhar mengatakan, Napi yang mendapatkan remisi bebas (RK2) sebanyak 9 orang, dengan masa potongan 15 hari dan sebulan. "Napi yang mendapatkan remisi bebas berasal dari Lapas Sumbawa, Dompu, dan Rutan di Bima," katanya.

Sementara itu, sebanyak 107 narapidana berbagai kasus yang mendekam di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tulungagung, Jawa Timur, dipastikan menerima dispensasi masa hukuman dalam rangka menyambut Idul Fitri 1435 Hijriah.

Kepala LP Kelas IIB Tulungagung, Andika Dwi Prasetya mengatakan, satu dari 107 narapidana penerima remisi itu dipastikan langsung menghirup udara bebas pada hari pertama perayaan Lebaran.

"Secara simbolis, yang bersangkutan kami lepas setelah kegiatan Salat Ied, Senin (28/7) pagi," kata Andika.

Satu-satunya narapidana yang langsung menghirup udara bebas saat hari pertama Lebaran itu diidentifikasi bernama Irwanto. Pemuda ini telah menjalani masa hukuman selama tujuh bulan penjara karena perkara perjudian.

Sedianya, Irwanto masih menjalani sisa masa hukuman hingga akhir Agustus mendatang. Namun karena ia mendapat jatah remisi sebulan dari Kementerian Hukum dan HAM RI, Irwanto bisa langsung bebas saat dibacakannya surat keputusan remisi Kemenkumham selepas Salat Ied di dalam LP Kelas II Tulungagung, Senin (28/7).

"106 napi lain mendapat masa pemotongan tahanan bervariasi, mulai dari 15 hari, satu bulan, hingga satu bulan 15 hari," pungkasnya.

(mdk/gil)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ribuan Narapidana Hindu Dapat Remisi Nyepi 2024, 6 Orang Langsung Bebas

Ribuan Narapidana Hindu Dapat Remisi Nyepi 2024, 6 Orang Langsung Bebas

Kanwil Kemenkumhan Bali menyumbang narapidana penerima remisi Nyepi 2024 terbanyak dengan jumlah 1.193 orang

Baca Selengkapnya
Pemerintah, Muhammadiyah dan NU Lebaran Tanggal Berapa? Kemungkinan Serentak

Pemerintah, Muhammadiyah dan NU Lebaran Tanggal Berapa? Kemungkinan Serentak

Kementerian Agama (Kemenag) akan menjadwalkan sidang isbat penentuan 1 Syawal atau hari Lebaran Idulfitri pada Selasa (9/4).

Baca Selengkapnya
67.955 Prajurit TNI Dikerahkan Amankan Lebaran dan Arus Mudik

67.955 Prajurit TNI Dikerahkan Amankan Lebaran dan Arus Mudik

Pergerakan masyarakat selama libur lebaran tahun ini diprediksi akan mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan

Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan

Dua jenderal TNI-Polri bersaudara mudik bareng sebelum Ramadhan.

Baca Selengkapnya
Hore! Pemerintah Bagi-Bagi BLT Rp600.000 di Bulan Ramadan

Hore! Pemerintah Bagi-Bagi BLT Rp600.000 di Bulan Ramadan

Rencananya, BLT tersebut akan mulai dibagikan pada bulan Maret atau bertepatan dengan bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
PBNU Tetapkan 1 Ramadan 1445 H Jatuh Pada 12 Maret 2024

PBNU Tetapkan 1 Ramadan 1445 H Jatuh Pada 12 Maret 2024

Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) menetapkan 1 Ramadan 1445 Hijriah jatuh pada tanggal 12 Maret 2024

Baca Selengkapnya
Sambut Ramadan, Ini 7 Pemotretan Keluarga Nia Ramadhani

Sambut Ramadan, Ini 7 Pemotretan Keluarga Nia Ramadhani

Intip momen indah keluarga Nia Ramadhani dalam pemotretan menyambut Ramadan 2024.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Sebut THR PNS Bisa Dibayarkan Setelah Lebaran, Ini Aturannya

Sri Mulyani Sebut THR PNS Bisa Dibayarkan Setelah Lebaran, Ini Aturannya

Namun, THR tetap diberikan secara penuh kepada PNS maupun pensiunan meski pembayaran di lakukan setelah Lebaran.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jabar Ingatkan Tempat Hiburan Malam Tak buat Gaduh Selama Ramadan, Polisi Gencar Patroli Awasi Balap Liar

Pemprov Jabar Ingatkan Tempat Hiburan Malam Tak buat Gaduh Selama Ramadan, Polisi Gencar Patroli Awasi Balap Liar

Kegiatan SOTR kerap disertai dengan iring-iringan kendaraan bermotor pada malam hari jelang subuh

Baca Selengkapnya