Jangan langsung minum kopi setelah bangun tidur!
Merdeka.com - Bagi para pecinta kopi, melewatkan satu hari tanpa kopi bisa membuat hidup mereka serasa tak lengkap. Sementara kopi menyimpan banyak manfaat bagi tubuh, namun ada juga sisi negatif yang perlu diperhatikan dari mengonsumsi kopi. Kopi bisa mencegah diabetes, memberi asupan antioksidan, meningkatkan energi, menurunkan risiko kanker lever, mulut, dan kulit. Di sisi lain, kopi juga mengandung kafein yang perlu diperhatikan kadarnya.
Selain kandungan dalam kopi itu sendiri, yang perlu diperhatikan seseorang sebelum mengonsumsi kopi adalah waktu konsumsinya. Selama ini banyak orang mengonsumsi kopi langsung ketika mereka bangun tidur. Padahal ini adalah salah satu waktu yang salah untuk mengonsumsi kopi.
Jika Anda ingin mendapatkan manfaat optimal dari kopi di pagi hari, jangan langsung minum kopi setelah bangun tidur. Tunggu beberapa jam setelah bangun tidur. Misalkan jika Anda bangun pukul 7 pagi. Maka sebaiknya minum kopi pukul 08.30. Mengapa demikian?
-
Kapan sebaiknya menghindari kopi? Pada cuaca panas, banyak orang mengalami masalah kesehatan pencernaan seperti sembelit, perut kembung, diare, sindrom iritasi usus besar (IBS), atau kehilangan nafsu makan. Orang dengan usus yang sensitif akan melihat gejala ini semakin parah ketika mereka mengonsumsi kafein. Dehidrasi hanya akan menambah masalah yang sudah ada.
-
Kapan tidak disarankan untuk minum kopi? Waktu ini tidak disarankan karena kafein baru akan bekerja sekitar satu jam setelah minum kopi. Kafein dapat meningkatkan kewaspadaan dan fokus, tetapi jika dikonsumsi terlalu awal, dapat menyebabkan kecemasan atau ansietas akibat kelebihan kortisol. Oleh karena itu, disarankan untuk menunggu sekitar 2-3 jam setelah bangun tidur untuk meminum kopi.
-
Kapan kopi sebaiknya dikonsumsi? Jika kamu menyukai efek stimulan yang kuat dan rasa khas kopi, maka kopi bisa menjadi pilihan yang baik.
-
Kapan sebaiknya minum kopi untuk menghindari penurunan energi? Daripada minum dua cangkir kopi penuh di pagi hari, cobalah untuk mengonsumsi kafein secara bertahap sepanjang hari.
-
Kapan sebaiknya minum kopi? Biasanya, coffee lovers menikmati kopi di pagi hari karena bisa meningkatkan konsentrasi untuk menunjang berbagai aktivitasnya.
Ketika bangun tidur, tubuh akan langsung memproduksi dan mengeluarkan hormon yang disebut hormon cortisol (hormon stres). Hormon ini akan memberikan energi pada seluruh organ tubuh untuk mulai bekerja dan berfungsi. Hormon cortisol adalah peningkat energi alami yang dimiliki tubuh, seperti dilansir oleh Daily Health Post (16/09).
Jika Anda mengonsumsi kopi langsung di pagi hari setelah bangun tidur, tubuh akan mendapatkan asupan energi yang sia-sia, karena sebenarnya tubuh tidak membutuhkannya. Jika Anda menunggu hingga satu setengah jam kemudian, waktunya akan tepat dengan energi alami tubuh yang mulai menurun.
Selanjutnya, saat yang paling tepat untuk minum kopi adalah di pertengahan hari, yaitu sekitar pukul setengah dua siang hingga pukul lima sore. Ini akan memberikan kesempatan bagi hormon cortisol untuk memberikan energi tubuh pada pukul 12.00 sampai satu siang. Selain itu, mengonsumsi kopi pada jam itu akan mencegah Anda mengalami insomnia, karena jarak antara waktu minum kopi dengan waktu tidur masih lama.
Jangan konsumsi kopi pada pukul setengah enam malam hingga setengah tujuh malam, karena saat itu hormon cortisol sedang aktif untuk memberikan asupan energi alami pada tubuh. Minum kopi pada jam tersebut juga akan membuat Anda kesulitan tidur di malam harinya. Setidaknya minum kopi maksimal enam jam sebelum jam tidur.
(mdk/kun)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Untuk memaksimalkan manfaat kopi dan menjaga kesehatan, penting untuk mengetahui kapan waktu terbaik untuk mengonsumsinya.
Baca SelengkapnyaSebelum minum kopi di pagi hari, terdapat sejumlah hal yang bisa dilakukan untuk cegah masalah.
Baca SelengkapnyaDengan memahami dan mengatur waktu konsumsi kopi, Anda dapat memanfaatkan manfaat kafein secara optimal dan meminimalkan efek negatifnya.
Baca SelengkapnyaKopi memang memberikan efek positif pada tubuh, tapi perlu diingat bahwa minum kopi pada malam hari dapat berdampak negatif pada kualitas tidur.
Baca SelengkapnyaBiar nggak terjebak dengan mitos dan fakta, yuk saatnya cari tahu kapan sih waktu yang disarankan buat minum kopi!
Baca SelengkapnyaKopi tetap dapat dinikmati dengan berbagai cara tanpa harus mengorbankan tidur malam.
Baca SelengkapnyaBagi pemula yang ingin mulai minum kopi,. terdapat sejumlah hal yang bisa dilakukan.
Baca SelengkapnyaKandungan sehat dan bermanfaat dari kopi bisa dimaksimalkan dengan sejumlah cara berikut:
Baca SelengkapnyaMeminum teh dan kopi dekat dengan waktu makan bukanlah ide yang baik karena hal ini dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk menyerap nutrisi.
Baca SelengkapnyaMinum kopi di bulan puasa memang tidak ideal namun tetap mungkin dilakukan tanpa mengganggu pola tidur kita.
Baca SelengkapnyaMinum kopi di pagi hari bisa berdampak buruk terutama pada kondisi perut kosong.
Baca SelengkapnyaSejumlah makanan perlu dihindari sebelum mengonsumsi kopi karena kandungan di dalamnya.
Baca Selengkapnya