Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jangan tertipu, 5 makanan ini tak bantu jaga energi

Jangan tertipu, 5 makanan ini tak bantu jaga energi ilustrasi sosis. eckrich.com

Merdeka.com - Secangkir kopi memang menjadi menu hangat yang cukup populer. Banyak orang, terutama para pekerja memilih kopi sebagai menu sarapan pagi dengan anggapan bahwa cara ini akan membantu mereka untuk tidak terlelap di atas meja kerja. Mendapatkan tidur yang cukup adalah salah cara yang cukup ampuh untuk mengatasi lelah dan juga beberapa gangguan kesehatan lainnya.

Tidur bukanlah satu-satunya hal yang dibutuhkan tubuh untuk tetap dalam kondisi yang prima. Kita tidak boleh melupakan peran nutrisi untuk bantu tingkatkan energi. Tetapi, salah memilih makanan juga tidak akan membuat berenergi saat bekerja. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui kesalahan yang sering kita buat saat memilih menu makanan, terutama saat sarapan. Untuk menjaga kualitas energi tetap prima, sebaiknya kamu mencoba menghindari lima menu makanan ini saat sarapan, karena mereka tak mampu membuat kamu tetap berenergi.

1. Kue Kering (kue pastri)

Orang lain juga bertanya?

ilustrasi kue pastri

Photo credit:www.internationalculinarycenter.com

Terbuat dari gula, lemak, dan tepung halus dengan cara dipanggang memang terlihat cukup menarik untuk menu sarapan. Sayangnya, pastri tidak cukup ampuh untuk membuat kamu berenergi saat bekerja. Hal yang sama berlaku untuk kawan-kawan pastri seperti muffin, scone, dan croissant. Memulai hari dengan makanan yang kaya gula mungkin akan membuat kamu merasa lebih lelah dari sebelumnya. Cobalah untuk menggantinya dengan semangkuk oatmeal atau sepiring telur.

2. Roti putih dan pasta

ilustrasi roti tawar

Photo credit:www.dailymail.co.uk

Sandwich dengan roti putih (roti tawar) atau pasta memang menjadi menu sarapan favorit banyak orang. Selain lezat makanan ini juga cukup mudah dan cepat untuk dibuat. Makanan dengan karbohidrat tinggi ini tentu saja akan memberikan kamu energi, tetapi sayangnya itu hanya bertahan dalam jangka pendek. Selain itu, roti dan pasta yang terbuat dari biji-bijian telah kehilangan sebagian besar nutrisi saat diproses.

3. Daging berlemak

ilustrasi sosis

Photo credit:eckrich.com

Daging dan sosis memang memiliki kelezatan yang begitu menggoda, terutama disajikan saat sarapan. Hanya saja, menu ini adalah salah satu cara terburuk untuk memulai hari kamu yang panjang. Karena kandungan lemak yang tinggi, makanan ini cukup sulit untuk dicerna. Tubuh harus mengubah rute aliran darah menuju usus, dan hal inilah yang membuat kamu merasa mengantuk.

4. Kentang goreng

ilustrasi kentang goreng

Siapa yang tidak suka makanan yang satu ini. Kentang goreng pada dasarnya digoreng dengan minyak yang banyak serta dibumbui setidaknya dengan garam. Kombinasi karbohidrat dan lemak menawarkan sejumlah tinggi kalori. Jika kamu mengonsumsinya dengan sepotong burger, maka bisa dipastikan kamu akan tertidur pulas di atas meja kerja kamu.

5. Permen

ilustrasi coklat

Banyak orang, terutama mereka yang bekerja dengan meja kerja, seringkali menyimpan permen di atas meja. Permen manis mengandung sejumlah besar gula. pada awalnya kamu memang akan mendapatkan lonjakan energi yang besar, tetapi tak lama kamu akan menemukan dirimu lebih lelah dari sebelumnya. Cobalah menggantinya dengan mengonsumsi apel atau pisang.

Itulah beberapa kesalahan menu sarapan yang sering kita lakukan. Tetapi, ada satu kabar baik bagi kamu pecinta coklat. Dark chocolate bisa kamu tambahkan sebagai menu sarapan kamu, karena kandungan theobromine dan kafein. Kedua nutrisi tersebut membantu kamu untuk menjaga energi lebih terjaga. tetapi, kamu hanya bisa menikmatinya dalam porsi kecil saja. (mdk/SRA)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Deretan Makanan Sehat yang Ternyata Khasiatnya Tidak Luar Biasa Seperti yang Digembor-gemborkan
Deretan Makanan Sehat yang Ternyata Khasiatnya Tidak Luar Biasa Seperti yang Digembor-gemborkan

Sejumlah makanan yang sering kita anggap sehat ternyata tidak memiliki manfaat sehebat yang kita perkirakan.

Baca Selengkapnya
Bikin Lesu dan Cepat Lapar, Hindari 9 Makanan Ini saat Sarapan
Bikin Lesu dan Cepat Lapar, Hindari 9 Makanan Ini saat Sarapan

Tak semua menu sarapan memberikan efek yang baik bagi tubuh. Beberapa makanan, meski terasa enak di lidah, justru membuat kita merasa lapar & lesu setelahnya.

Baca Selengkapnya
Makanan Sehari-hari Penyumbang Kalori Terbesar bagi Tubuh
Makanan Sehari-hari Penyumbang Kalori Terbesar bagi Tubuh

Mungkin kita berpikir nasi adalah penyumbang kalori terbesar. Padahal, ada makanan lain yang menjadi sumber kalori terbesar untuk tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Makanan Enak ini Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh, Penting Untuk Dihindari
5 Makanan Enak ini Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh, Penting Untuk Dihindari

Anda perlu membatasi dan menghindari makanan enak ini agar tidak berbahaya bagi tubuh

Baca Selengkapnya
6 Jenis Makanan yang dapat Merusak Otak, Kenali Cara Menguranginya
6 Jenis Makanan yang dapat Merusak Otak, Kenali Cara Menguranginya

Sangat penting untuk menghindari makanan yang buruk untuk tubuh dan yang bisa menurunkan kemampuan otak.

Baca Selengkapnya
Hindari 13 Makanan Ini Merusak Kecerdasan Otak dan Bikin Lemot
Hindari 13 Makanan Ini Merusak Kecerdasan Otak dan Bikin Lemot

Hindari makanan-makanan yang bisa merusak otak, untuk mendukung kesehatan otak dan menjaga kecerdasan makan makanan yang sehat.

Baca Selengkapnya
9 Makanan Tinggi Kalori yang Baik untuk Diet, Wajib Tahu
9 Makanan Tinggi Kalori yang Baik untuk Diet, Wajib Tahu

Tidak semua makanan tinggi kalori itu buruk untuk diet. Ada beberapa makanan yang meskipun mengandung kalori tinggi.

Baca Selengkapnya
7 Makanan yang Sebaiknya Jangan Disantap di Atas Jam 7 Malam
7 Makanan yang Sebaiknya Jangan Disantap di Atas Jam 7 Malam

Berikut ini adalah jenis makanan dan minuman yang sebaiknya tidak dikonsumsi pada malam hari.

Baca Selengkapnya
7 Akibat Tidak Makan Nasi 3 Hari, Bau Mulut hingga Sulit Konsentrasi
7 Akibat Tidak Makan Nasi 3 Hari, Bau Mulut hingga Sulit Konsentrasi

Mengabaikan nasi dalam pola makan selama tiga hari dapat berdampak signifikan pada kesehatan dan keseimbangan tubuh.

Baca Selengkapnya
7 Sayuran yang Harus Dihindari saat Diet, Jangan Asal Makan
7 Sayuran yang Harus Dihindari saat Diet, Jangan Asal Makan

Meski sayuran menjadi pilihan utama dalam menu diet, namun tidak semua sayuran bagus dikonsumsi saat berdiet.

Baca Selengkapnya
6 Tips Makan Sehat bagi Pekerja Kantoran, Jangan Lewatkan Sarapan
6 Tips Makan Sehat bagi Pekerja Kantoran, Jangan Lewatkan Sarapan

Pola makan sehat merupakan hal yang sangat penting untuk diperhatikan, terutama bagi para pekerja kantoran yang menghabiskan sebagian besar dengan tekanan.

Baca Selengkapnya
8 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Bercinta, Bisa Bikin Loyo dan Malas Sebelum Beraksi
8 Makanan yang Perlu Dihindari Sebelum Bercinta, Bisa Bikin Loyo dan Malas Sebelum Beraksi

Sejumlah makanan perlu untuk dihindari untuk dikonsumsi sebelum bercinta karena dampak yang ditimbulkannya.

Baca Selengkapnya