Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wanita, ini 5 biang keladi yang sebabkan kamu tak subur

Wanita, ini 5 biang keladi yang sebabkan kamu tak subur ilustrasi ibu hamil. ©www.ihcnm.com

Merdeka.com - Kehamilan adalah salah satu masa yang penting dan bahkan bisa dikatakan dinanti oleh wanita. Hanya saja, tak semua wanita beruntung bisa memiliki anak dengan mudah. Dalam beberapa kasus, wanita mengalami kesulitan untuk bisa hamil.

Ternyata, hal ini dipicu oleh beberapa faktor yang terkait dengan kesehatan wanita tersebut. Melansir dari thehealthsite, berikut ini merupakan lima hal yang menyebabkan reproduksi wanita tak subur.

1. Periode menstruasi abnormal

Periode menstruasi tak normal atau abnormal adalah salah satu tanda yang menunjukkan gejala reproduksi tak subur. Sebuah siklus menstruasi yang terlalu lama (35 hari atau lebih) atau terlalu pendek (21 hari atau kurang) adalah gejala yang menunjukkan ada yang tak beres dengan ovulasi. Dalam beberapa kasus, pola makan sehat, olahraga, dan juga obat-obatan dapat membantu menormalkan periode menstruasi dan membantu kehamilan.

2. Kondisi medis

Beberapa kondisi medis seperti endometriosis, dan penyumbatan tuba dapat mengurangi kemungkinan seseorang mengalami pembuahan. Seseorang dengan endometriosis mengalami dinding endometrium yang tumbuh di luar rahim, dan dapat menyebabkan nyeri haid.

Sel-sel tumbuh, menebal dan memecah selama siklus menstruasi. Karena jaringan ini tak memiliki tempat pembuangan, maka semakin lama akan menumpuk dan membentuk kista yang menghalangi fungsi normal ovarium serta mengarah pada jaringan parut dan pelengketan. Penyumbatan tuba tidak meneruskan sperma dan ovum ke rahim untuk implantasi dan menyebabkan konsepsi menjadi sulit.

3. Penyakit radang panggul

Ini adalah penyakit yang disebabkan oleh penyakit seksual menular. Penyakit ini memengaruhi organ reproduksi wanita dan memengaruhi konsepsi. Hal ini dapat menyebabkan kerusakan permanen pada ovarium, rahim, daluran tuba dan organ reproduksi wanita yang lain. Jika kamu mengalami gejala yang tak biasa, seperti nyeri saat buang air kecil, rasa sakit saat berhubungan seks, gatal atau sensasi terbakar pada area pribadi, maka sebaiknya kamu segera memeriksakannya ke dokter.

4. Disfungsi tiroid

Menurut Indian Thyroid Society, sekitar 70 persen wanita dengan penyakit seks menular (PMS) memiliki disfungsi tiroid yang berujung pada kemandulan. Ini karena hormon tiroid mengatur fungsi sel, terganggunya fungsi tiroid dapat memengaruhi ovulasi dan juga kesuburan.

5. Faktor usia

Wanita dilahirkan dengan jumlah sel telur tertentu yang akan menurun seiring dengan pertambahan usia. Ini juga yang menjadi salah satu alasan banyak ahli kesehatan menyarankan para wanita untuk merencanakan kehamilan lebih awal. Setelah mencapai usia tertentu, wanita akan mengalami sedikit kesulitan untuk hamil secara alami. Ini mungkin akan memerlukan bantuan ahli kesehatan untuk meningkatkan kesuburan untuk kehamilan.

(mdk/SRA)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masa Subur Wanita Sampai Umur Berapa? Penting Tahu
Masa Subur Wanita Sampai Umur Berapa? Penting Tahu

Usia memiliki peran signifikan dalam kesuburan wanita. Oleh karena itu, wanita harus memaksimalkan waktu masa suburnya jika ingin memiliki anak.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Telat Datang Bulan, Ketahui Beberapa Penyebabnya
Cara Mengatasi Telat Datang Bulan, Ketahui Beberapa Penyebabnya

Cara mengatasi telat datang bulan dan mengetahui faktor penyebabnya.

Baca Selengkapnya
8 Buah untuk Promil yang Kaya Nutrisi, Bantu Tingkatkan Kesuburan
8 Buah untuk Promil yang Kaya Nutrisi, Bantu Tingkatkan Kesuburan

Konsumsi buah-buahan juga membantu meningkatkan kesuburan.

Baca Selengkapnya
12 Cara Sederhana Melancarkan Haid yang Terlambat, Mulai dari Ubah Gaya Hidup dan Konsumsi Minuman Ini
12 Cara Sederhana Melancarkan Haid yang Terlambat, Mulai dari Ubah Gaya Hidup dan Konsumsi Minuman Ini

Haid atau menstruasi seringkali menjadi masalah bagi perempuan. Penyebab masalah menstruasi termasuk siklus yang terlambat tidak boleh didiamkan saja.

Baca Selengkapnya
Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat
Tips Mencegah Infertilitas pada Pria dan Wanita, Terapkan Gaya Hidup Sehat

Infertilitas adalah kondisi ketika pasangan tidak bisa hamil setelah berhubungan seksual tanpa alat kontrasepsi secara teratur selama satu tahun.

Baca Selengkapnya
Cara Menentukan Masa Subur Wanita Jika Haid Tidak Teratur
Cara Menentukan Masa Subur Wanita Jika Haid Tidak Teratur

Beberapa cara menentukan masa subur wanita saat siklus haid tidak lancar.

Baca Selengkapnya
Seseorang yang Miliki Gaya Hidup Tak Sehat Cenderung Tidak Subur, Ini Penyebabnya
Seseorang yang Miliki Gaya Hidup Tak Sehat Cenderung Tidak Subur, Ini Penyebabnya

Gaya hidup tidak sehat yang dimiliki seseorang bisa memicu berbagai masalah kesehatan termasuk kondisi tidak subur.

Baca Selengkapnya
Penyebab Haid Tidak Lancar dan Cara Mengatasinya
Penyebab Haid Tidak Lancar dan Cara Mengatasinya

Beberapa hal yang menyebabkan haid tidak lancar dan kondisi-kondisi yang perlu diwaspadai.

Baca Selengkapnya
Sakit Perut Saat Haid Apakah Bisa Hamil, Ketahui Tanda Normal dan Tidaknya
Sakit Perut Saat Haid Apakah Bisa Hamil, Ketahui Tanda Normal dan Tidaknya

Perlu diketahui ciri-ciri sakit haid normal dan tidak normal.

Baca Selengkapnya
Apakah Wanita Merokok Tidak Bisa Hamil? Berikut Penjelasannya
Apakah Wanita Merokok Tidak Bisa Hamil? Berikut Penjelasannya

Apakah wanita merokok tidak bisa hamil? Berikut penjelasannya tentang pengaruh rokok terhadap kesuburan wanita dan kehamilan.

Baca Selengkapnya
5 Tanda yang Tampak saat Kondisi Rahim Wanita Tidak Sehat
5 Tanda yang Tampak saat Kondisi Rahim Wanita Tidak Sehat

Kondisi kesehatan rahim wanita bisa diketahui berdasar berbagai hal berikut ini:

Baca Selengkapnya
PCOS Apakah bisa Hamil? Begini Penjelasannya
PCOS Apakah bisa Hamil? Begini Penjelasannya

Polycystic Ovary Syndrome (PCOS) adalah salah satu kondisi kesehatan yang umum dihadapi oleh wanita usia reproduktif, yang dapat mempengaruhi kesuburan.

Baca Selengkapnya