Ungkap potensi diri secara maksimal lewat otak kanan dan kiri
Merdeka.com - Setiap minggu, merdeka.com membuka layanan tanya jawab seputar masalah kesehatan. Dalam proyek ini, kami bekerja sama dengan tim dokter dari meetdoctor.com yang akan memberi jawaban atas pertanyaan yang disampaikan oleh pembaca. Berikut adalah salah satu pertanyaan yang sudah sampai di redaksi merdeka.com.
Pertanyaan
Kebiasaan sederhana apa yang bisa dilakukan untuk menyeimbangkan kekuatan otak kiri dan otak kanan?
-
Mengapa otak kanan dan kiri memiliki peran berbeda? Sperry menemukan bahwa belahan otak kiri dan kanan memiliki fungsi yang berbeda. Misalnya, belahan kiri lebih terlibat dalam bahasa dan pemikiran logis, sedangkan belahan kanan lebih terkait dengan kreativitas dan pengolahan visual.
-
Apa fungsi otak kiri? Sementara itu, otak kiri berhubungan dengan logika, abalisis, serta rasionalitas.
-
Bagaimana cara meningkatkan kemampuan otak kiri? Mempelajari hal baru merupakan cara terbaik untuk meningkatkan kemampuan otak kiri dengan cepat.
-
Otak kanan dominan artinya apa? Jika otak kanan lebih dominan pada diri seseorang, biasanya individu tersebut memiliki kecenderungan yang lebih kuat dalam beberapa hal.
-
Otak kanan bertugas untuk apa? Sementara itu, otak kanan lebih terkait dengan kreativitas dan pemikiran intuitif. Beberapa fungsi utama dari otak kanan meliputi: Kreativitas dan Imajinasi: Otak kanan berperan dalam aktivitas kreatif seperti seni, musik, dan desain. Ini adalah pusat untuk ide-ide baru dan pemikiran inovatif.
-
Kenapa otak kanan dominan lebih kreatif? Mereka cenderung lebih berbakat dalam seni, musik, dan kegiatan kreatif lainnya.
Jawaban
Pada umumnya, fungsi otak kanan lebih banyak berhubungan dengan aspek nonverbal, imajinasi, visual, artistik kreatif, intuisi, sedangkan otak kiri banyak berhubungan dengan aspek verbal, fakta, angka, logika, rasional, analisis. Melihat fungsi tersebut, maka jika kita ingin lebih mengaktifkan otak kanan, salah satu bentuk latihannya adalah dengan banyak melakukan imajinasi, berlatih melukis, menari, mendengarkan musik sambil membayangkan suasana yang ada, mengaitkan hal-hal yang tidak berhubungan secara kasat mata.
Sementara, untuk melatih otak kiri, bisa Anda lakukan dengan mengumpulkan data, berhitung, menyelesaikan kasus secara logis, dan sebagainya. Sebetulnya, perasaan dan logika memang dua hal yang tidak bisa dicampurkan. Yang bisa Anda lakukan adalah menyeimbangkan fungsi keduanya. Dengan begitu, Anda tidak terlalu dingin karena hanya mengandalkan rasio, atau terlalu lembut dan tidak tegas karena terlalu mengandalkan perasaan. Jadi, langkah terbaik adalah menggunakan keduanya sesuai dengan situasi dan permasalahan yang dihadapi.
Dijawab oleh dr. Deffy
Minggu depan merdeka.com mengusung tema seputar Menstruasi. Punya pertanyaan? Yuk kirim pertanyaan Anda ke support@merdeka.com. Jangan lupa sertakan alamat akun media sosial Anda juga yah.
(mdk/feb)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Otak kanan otak kiri manusia menarik untuk disimak, keduanya memiliki fungsi yang berbeda namun saling melengkapi.
Baca SelengkapnyaOtak manusia terbagi menjadi dua belahan, yaitu otak kiri dan otak kanan, yang masing-masing memiliki fungsi dan peran yang berbeda.
Baca SelengkapnyaMelatih agar otak kanan dan kiri aktif secara seimbang bisa dilakukan dengan cara sederhana.
Baca SelengkapnyaTerdapat berbagai cara menarik untuk mnegoptimalkan otak kanan.
Baca SelengkapnyaSebagai pusat kendali tubuh, otak mengatur segala sesuatu mulai dari detak jantung hingga pemikiran abstrak.
Baca SelengkapnyaKetika melihat gambar berikut, orang akan menjawab harimau atau monyet. Jawaban ini akan mengungkap kepribadian seseorang.
Baca SelengkapnyaOrang kidal kerap dianggap lebih pintar dan menyimpan potensi pada dirinya. Ketahui mitos dan faktanya.
Baca SelengkapnyaSejumlah cara bisa dilakukan untuk meningkatkan kecerdasan dan IQ secara mudah.
Baca SelengkapnyaUntuk mengetahui kelebihan dan kekurangan diri sendiri, penting untuk melakukan refleksi diri.
Baca SelengkapnyaKita cenderung meremehkan diri sendiri & mungkin merasa jauh dari gambaran orang cerdas & pintar. Namun, ada beberapa tanda kecerdasan yang jarang disadari.
Baca SelengkapnyaKecerdasan pada anak memiliki bentuk yang berbeda-beda satu sama lain. Ketahui sejumlah jenis kecerdasan pada anak.
Baca SelengkapnyaPada mereka yang pintar atau cerdas, terdapat beberapa tanda yang tampak dan bisa kita kenali.
Baca Selengkapnya