Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Orangutan dari Malaysia Berhasil Dipulangkan ke Sumut, Begini Kondisinya Sekarang

9 Orangutan dari Malaysia Berhasil Dipulangkan ke Sumut, Begini Kondisinya Sekarang bayi orangutan. ©2016 dok BOS Nyaru Menteng

Merdeka.com - Sebanyak 9 ekor orangutan Sumatra berhasil dipulangkan dari Malaysia melalui Bandara Internasional Kuala Lumpur pada 17 Desember 2020 lalu.

Sembilan orangutan ini terdiri dari 4 berjenis kelamin jantan dan 5 betina. Kepala BBKSDA Sumut, Hotmauli Sianturi pada Kamis (4/3) mengatakan, orangutan ini merupakan hasil dari perdagangan satwa liar ilegal.

"Sembilan satwa dilindungi itu adalah barang bukti kasus perdagangan satwa ilegal di Malaysia yang pelakunya sudah dihukum," kata Hotmauli.

Orangutan itu masing-masing bernama Yaya (betina), Unas (betina), Shielda (betina), Ying (betina), Mama Zila (betina). Kemudian Papa Zola (jantan), Payet (jantan), Feng (jantan), dan Sai (jantan).

Saat ini, kesembilan orangutan itu masih direhabilitasi di Pusat Karantina Orangutan Sumatera (PKOS) di Batu Mbelin, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang.

Melansir dari Liputan6.com, berikut kondisi terkini sembilan orangutan tersebut.

Kondisi Orangutan Membaik

9 orangutan dari malaysia berhasil dipulangkan ke sumut begini kondisinya sekarang

liputan6.com ©2021 Merdeka.com

Hotmauli menjelaskan, orangutan Feng saat ini kondisinya baik, lebih rileks dan pergerakannya tidak seaktif orangutan lainnya.

"Untuk Feng kondisinya cenderung kalem, secara keseluruhan kondisinya masih normal," ujarnya.

Sama halnya dengan Feng, orangutan Sai kini sudah mulai rileks namun belum bisa terlalu dekat dengan manusia. Sementara Orangutan Shielda, awalnya terlihat lebih stres dan menjaga jarak kini sudah nyaman dengan para staf di pusat rehabilitasi.

"Berselang waktu, Shielda mulai percaya dengan manusia, dan lebih nyaman dengan staf perempuan. Shielda digabung dalam satu kandang dengan Sai," jelasnya.

Sudah Beradaptasi di Pusat Rehabilitasi

9 orangutan dari malaysia berhasil dipulangkan ke sumut begini kondisinya sekarang

liputan6.com ©2021 Merdeka.com

Kondisi orangutan Ying yang awalnya sangat takut dan selalu menjauh, saat ini juga lebih nyaman dan mulai bisa memercayai orang-orang di sekitarnya. Begitu juga dengan orangutan Yaya, Payet dan Unas yang berada dalam satu kandang."Yaya saat ini sudah membaik. Begitu juga dengan Payet dan Unas, awalnya takut kini sudah mulai nyaman. Yaya, Payet dan Unas digabung dalam satu kandang," ucap Hotmauli.Orangutan Zila saat datang tidak mau dekat dengan orang dan sering bersuara untuk memberi tanda untuk menjauh, dan Zola yang awalnya stres dan kelelahan, pemulihannya relatif cepat."Nah, Zola jenis orangutan yang manja," ungkapnya.

Potensi Dilepasliarkan

9 orangutan dari malaysia berhasil dipulangkan ke sumut begini kondisinya sekarang

liputan6.com ©2021 Merdeka.com

Supervisor Pusat Rehabilitasi dan Reintroduksi YEL-SOCP, drh. Citra Kasih Nente mengatakan, 9 orangutan tersebut berpotensi dilepasliarkan. Citra berharap tidak melakukan kesalahan dalam merehabilitasinya, karena usia 9 orangutan masih sangat riskan."Yang dilihat itu masanya, ada yang bisa cepat, ada yang lama direhabilitasi," jelasnya.

Masih dalam Tahap Karantina

Namun sebelum dilepasliarkan, ada tahapan yang harus dilewati 9 orangutan tersebut, seperti tahap karantina dan rehabilitasi. Karantina fokus pada masalah kesehatan walaupun diproses rehabilitasi sudah dimulai pelan-pelan. Setelah itu akan dilaksanakan pemeriksaan kesehatan pascakarantina.Jika semuanya normal atau baik-baik saja, mereka masuk proses rehabilitasi secara psikis maupun kesehatan."Orangutan sekarang ini masih di dalam tahap karantina selama tiga bulan," ujar Citra. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kisah Dua Orang Utan Sumatera Korban Perdagangan Ilegal, Kini Belajar di Sekolah Hutan
Kisah Dua Orang Utan Sumatera Korban Perdagangan Ilegal, Kini Belajar di Sekolah Hutan

Dua Orang Utan Sumatra yang berhasil diselamatkan dari perdagangan ilegal telah mengikuti sekolah hutan agar siap hidup dan dilepaskan ke alam liar.

Baca Selengkapnya
Kisah Pilu Logos, Orang Utan Kalimantan yang Diselundupkan ke Pulau Jawa
Kisah Pilu Logos, Orang Utan Kalimantan yang Diselundupkan ke Pulau Jawa

Proses pemulangannya ke Kalimantan tidak berjalan mudah.

Baca Selengkapnya
Orangutan Kurus di Area Tambang Batubara Kaltim Berhasil Dievakuasi
Orangutan Kurus di Area Tambang Batubara Kaltim Berhasil Dievakuasi

"Tim di lapangan berhasil evakuasi induknya hari Sabtu sekitar jam 9 pagi,"

Baca Selengkapnya
Taman Nasional Bukit Tiga Puluh, Kawasan Konservasi Orang Utan di Provinsi Riau
Taman Nasional Bukit Tiga Puluh, Kawasan Konservasi Orang Utan di Provinsi Riau

Salah satu taman nasional yang berada di lintas provinsi dan kabupaten ini menjadi kawasan habitat orang utan beserta jenis makhluk hidup lainnya.

Baca Selengkapnya
Tragis 2 Siamang Kurus Kering Akibat Dipelihara Warga, BKSDA Sumsel Turun Tangan Evakuasi
Tragis 2 Siamang Kurus Kering Akibat Dipelihara Warga, BKSDA Sumsel Turun Tangan Evakuasi

Dua akor siamang dievakuasi dari rumah pemeliharanya dengan kondisi memprihatinkan

Baca Selengkapnya
Jadi Objek Penelitian, Ini Fakta Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus di Berau Kalimantan Timur
Jadi Objek Penelitian, Ini Fakta Kawasan Hutan Dengan Tujuan Khusus di Berau Kalimantan Timur

Sebuah kawasan yang menjadi tempat konservasi Orang utan ini terdapat beberapa kegiatan penelitian untuk ilmu pengetahuan dan lain sebagainya.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Orangutan Haven, Pulau Buatan di Deli Serdang Lokasi Konservasi Satwa Langka
Fakta Menarik Orangutan Haven, Pulau Buatan di Deli Serdang Lokasi Konservasi Satwa Langka

Rencananya Orangutan Haven akan dibuka untuk umum.

Baca Selengkapnya
Miris! Orang Utan & Anaknya Kurus Kering Diduga Cari Makanan di Area Tambang
Miris! Orang Utan & Anaknya Kurus Kering Diduga Cari Makanan di Area Tambang

Sebuah video yang memperlihatkan dua orang utan berjalan di wilayah tambang Kalimantan Timur (Kaltim) dengan kondisi fisik yang sangat kurus menghebohkan media.

Baca Selengkapnya
Mengenal Lebih Dekat Kura-Kura Leher Ular, Tak Banyak Orang yang Tahu
Mengenal Lebih Dekat Kura-Kura Leher Ular, Tak Banyak Orang yang Tahu

Awalnya kura-kura Rote leher ular dianggap satu spesies dengan kura-kura di Papua.

Baca Selengkapnya
Platform Kitabisa Punya Program Konservasi Orangutan
Platform Kitabisa Punya Program Konservasi Orangutan

Banyak yang bisa dilakukan bagi konservasi Orangutan pada program ini.

Baca Selengkapnya
25 Burung Langka Dilepasliarkan ke Habitatnya di Papua dan Maluku
25 Burung Langka Dilepasliarkan ke Habitatnya di Papua dan Maluku

BKSDA Jawa Tengah melepasliarkan 25 ekor burung langka ke Papua dan Maluku. Satwa endemik itu umumnya diserahkan warga yang memeliharanya secara ilegal.

Baca Selengkapnya
Lutung Jawa Lifa dan Tingting Dilepasliarkan di Hutan Kawasan Bromo
Lutung Jawa Lifa dan Tingting Dilepasliarkan di Hutan Kawasan Bromo

Dua ekor lutung jawa dilepasliarkan di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru wilayah Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (23/2).

Baca Selengkapnya