Sudah Beroperasi, Begini Fasilitas Lengkap Tempat Isolasi Terpadu Hotel Soechi Medan
Merdeka.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Medan terus menambah tempat isolasi terpadu bagi pasien Covid-19 yang diharuskan menjalani isolasi mandiri (isoman). Salah satunya di bekas Hotel Soechi Internasional.
Hotel ini sudah dioperasikan sebagai tempat isolasi terpadu pasien Covid-19 sejak Minggu (1/8). Pasien yang dirawat di hotel ini merupakan pasien Covid-19 dengan gejala ringan atau sedang, dan Orang Tanpa Gejala (OTG) serta orang-orang yang kontak erat dengan pasien terkonfirmasi.
Sejak dioperasikan hingga Selasa (3/8), sudah ada sebanyak 66 warga terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di hotel ini. Menariknya, lokasi isolasi terpadu di Hotel Soechi ini dilengkapi dengan fasilitas yang super lengkap yang bisa menunjang kesembuhan para pasien.
-
Dimana pusat karantina haji pertama di Indonesia? Pusat Karantina Haji Pertama Mengutip situs Kemenag RI, pusat karantina haji pertama di Indonesia ada dua, yakni di Pulau Rubiah, Provinsi Aceh, dan di Pulau Onrust, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Kapan Covid-19 pertama kali terkonfirmasi di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama ditemukan? Menurut pengumuman resmi dari Presiden Joko Widodo, kasus Covid-19 pertama di Indonesia terjadi pada dua warga Depok, Jawa Barat, yang merupakan seorang ibu berusia 64 tahun dan putrinya berusia 31 tahun.
-
Siapa yang mengumumkan kasus Covid-19 pertama di Indonesia? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Dimana karantina haji dilakukan di tahun 1911? Di tahun 1911, jemaah haji yang akan masuk Jakarta dikarantina terlebih dahulu di sebuah pulau kawasan Pulau Seribu.
Melansir dari unggahan akun Instagram @prokopim_pemkomedan pada Selasa (3/8), berikut informasi selengkapnya.
Ada Fasilitas Gym dan Lapangan Tenis
Instagram/@bobbynst ©2021 Merdeka.com
Sebelumnya, hotel ini memang sudah dilakukan perbaikan dan renovasi sebelum dijadikan tempat isolasi terpadu, mengingat bangunan hotel sudah satu tahun lebih tidak terpakai.
Sebagai lokasi isolasi terpusat, hotel ini memiliki beberapa fasilitas yang bisa digunakan pasien untuk berolahraga, seperti fasilitas pusat kebugaran (gym), lapangan tenis, lapangan basket dan kolam renang.
Semua fasilitas tersebut dapat digunakan kecuali kolam renang yang hanya digunakan untuk tempat berjemur para pasien yang diisolasi.
Ada Kamar Isolasi Khusus Keluarga
Instagram/@bobbynst ©2021 Merdeka.com
Di hotel ini, Pemkot Medan menyediakan 120 kamar dan 240 tempat tidur yang bisa digunakan. Di mana satu kamar berisi 2 tempat tidur.Selain itu, nantinya akan ada ruang isolasi untuk keluarga. Sehingga apabila terdapat satu keluarga yang akan diisolasi, mereka akan ditempatkan dalam satu ruangan tanpa terpisah.Klaster isolasi keluarga ini bisa dilihat dari berapa jumlah anggota keluarga yang mengikuti isolasi terpusat tersebut. Contohnya, jika ada suami, istri, dan anak terkonfirmasi positif, mereka bisa ditempatkan dalam satu kamar tanpa perlu di pisah-pisah. Walaupun biasanya satu kamar hanya diisi oleh 2 orang, maka jika satu keluarga yang diisolasi, kamar tersebut dapat menampung lebih dari 2 orang.
Fasilitas Apotek Khusus
Instagram/@bobbynst ©2021 Merdeka.com
Selain itu, di hotel ini nantinya juga akan ada fasilitas apotek khusus, dengan segala kelengkapan obat dan vitamin. Apotek tersebut hanya bersifat internal, yang artinya segala obat-obatan dan vitaminnya tidak boleh diperjualbelikan untuk pihak luar. Karena obat-obatan dan vitamin tersebut hanya untuk pasien yang diisolasi.Seluruh biaya warga yang diisolasi di Hotel Soechi ini akan ditanggung oleh pemerintah. (mdk/far)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sudah full booking untuk serangkaian kegiatan HUT RI di IKN, begini potret Hotel Nusantara, hotel bintang lima pertama di IKN.
Baca SelengkapnyaGubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, mengatakan warga Sumatera Utara tak perlu lagi berobat ke luar negeri.
Baca SelengkapnyaKala itu, Jokowi menyebut bahwa perkembangan pembangunan hotel tersebut sudah mencapai 34 persen.
Baca SelengkapnyaHotel bintang tiga pertama di IKN ini Rencananya akan mulai beroperasi sebelum 17 Agustus.
Baca SelengkapnyaSebanyak 930 jemaah haji Indonesia dari 3 embarkasi akan tiba di Madinah pada Minggu (12/5) pagi.
Baca SelengkapnyaSusananya mencekam, hotel milik Tommy Soeharto ini terbengkai sejak 1997
Baca SelengkapnyaMusala baru terdapat di Hunian Pekerja Konstruksi IKN.
Baca SelengkapnyaYaqut juga menyoal kualitas tenda penginapan bagi jemaah di Arafah..
Baca SelengkapnyaRS Hermina Nusantara sudah beroperasional dan memiliki 3 pasien yang sedang menjalani perawatan.
Baca SelengkapnyaRumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta resmi ditutup pada Jumat, 31 Maret 2023
Baca SelengkapnyaPemerintah membahas pemanfaatan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Utara, setelah selesai digunakan sebagai rumah sakit darurat saat pandemi COVID-19.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo mengatakan, PT Prima Hotel Manajemen Indonesia memberikan variasi pilihan bagi pengunjung yang akan ke Kota Nusantara.
Baca Selengkapnya