HSBC Turut Suntik Dana Rp 1 Triliun di Proyek Satelit Satria 1
Merdeka.com - HSBC turut menyuntikkan dana untuk pembangunan dan peluncuran satelit Satria 1. Satria 1 rencananya diluncurkan pada kuartal ke-3 2023 dan beroperasi mulai akhir 2023. Dana ini dikumpulkan HSBC dengan merangkul bank internasional export credit agency dan bank pembangunan multilateral.
Diungkap oleh Direktur Infrastruktur Badan Aksesibilitas Komunikasi dan Informasi (BAKTI) Bambang Nugroho mengatakan, pembangunan satelit Satria 1 membutuhkan capex sebesar USD 545 juta (setara Rp 7,8 triliun). Dari jumlah tersebut, 78 persennya dipenuhi melalui dana pinjaman sindikasi BPI France, di mana HSBC menjadi Lead Arranger-nya.
Dalam slide yang ditampilkan Nugie --panggilan akrab Bambang Nugroho-- dana dari HSBC selaku Lead Arranger berjumlah USD 77.657.941,5 (hampir USD 78 juta atau sekitar Rp 1,1 triliun).
-
Kapan satelit dibajak? Meski rentan, hingga saat ini belum diketahui adanya insiden di mana keamanan satelit telah dieksploitasi. Walau begitu, tidak menutup kemungkinan adanya insiden rahasia yang disembunyikan.
-
Siapa yang berencana membuat konstelasi satelit? Di sisi lain, Elon Musk berencana membuat konstelasi satelit melalui Starlink.
-
Kapan Satelit Palapa A1 diluncurkan? Peluncuran ini terjadi pada 8 Juli 1976 pukul 19.31 waktu setempat atau 9 Juli 1976 pukul 06.31 WIB.
-
Dimana satelit Omega akan beroperasi? Menariknya, satelit Omega mereka akan beroperasi pada orbit geostasioner (GEO).
-
Kapan SAJAKA diluncurkan? Program ini diluncurkan pada Juli 2022 di Desa Bengkel, Bali, dan dengan cepat menunjukkan dampak positif yang signifikan dalam meningkatkan kesadaran masyarakat tentang penggunaan antibiotik yang tepat.
-
Bagaimana Starlink akan beroperasi di Indonesia? Sebelumnya, Kominfo mengungkapkan bahwa Starlink telah menyelesaikan Uji Laik Operasi (ULO) yang menandai bahwa telah ada kriteria-kriteria yang dipenuhi oleh Starlink untuk beroperasi di Indonesia. Starlink pun berarti sudah diizinkan pemerintah untuk melakukan pemasaran.
President Director PT Bank HSBC Indonesia Francois de Maricourt mengatakan, HSBC ikut ambil bagian dalam sindikasi BPI France karena melihat konektivitas digital merupakan kebutuhan prioritas yang perlu dipenuhi. Konektivitas untuk Indonesia sendiri dipenuhi salah satunya dengan proyek Satelit multifungsi Satria 1.
"Kami berkomitmen untuk membantu membuka akses bagi sekolah, fasilitas publik, serta masyarakat di daerah tertinggal untuk bisa terhubung dan tumbuh, khususnya melalui Satria 1," kata Francois.
HSBC sendiri sebelumnya memberikan fasilitas bank guarantee yang signifikan dalam pembangunan jaringan serat optic 4G, termasuk Palapa Ring di Indonesia. Palapa Ring menghubungkan Indonesia melalui jaringan kabel di laut dan darat sepanjang 35.000 Km.
Sementara itu, Presiden Direktur PT Pasifik Satelit Nusantara Adi Rahman Adiwoso mengatakan Satria 1 merupakan satelit yang menyediakan layanan internet pita lebar, termasuk akses WiFi gratis di lebih dari 150.000 titik pelayanan publik di seluruh Indonesia. Termasuk di antaranya sekolah, puskesmas, hingga kantor pemerintahan.
PSN merupakan konsorsium yang ditunjuk untuk membangun, memiliki, dan mengoperasikan satelit Satria 1. Rencananya, satelit berkapasitas 150 Gbps ini sepenuhnya akan dipakai oleh BAKTI untuk mengaliri wilayah 3T Indonesia dengan akses internet.
"Satelit Satria 1 bertujuan menurunkan tingkat kesenjangan ekonomi dan infrastruktur. Dengan adanya proyek Satria, PSN berharap dapat membantu ribuan sekolah dan fasilitas pelayanan publik, serta membuka akses internet yang setara bagi jutaan masyarakat di Indonesia," kata Adiwoso.
Satria 1 kini telah dibangun oleh perusahaan aerospace Prancis Thales Alenia Space. Rencananya pada kuartal 3 2023, Satria 1 akan diluncurkan menggunakan roket milik SpaceX Falcon 9.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustin Setyo Wardani (mdk/faz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Satelit SATRIA-1 masih menuju orbit setelah dilakukan peluncuran pada 19 Juni 2023.
Baca SelengkapnyaPada Juni 2023, Satelit SATRIA-1 diluncurkan. Satelit khusus internet ini difungsikan untuk layanan publik di wilayah 3T.
Baca SelengkapnyaMemiliki kapasitas 32 Gbps dengan frekuensi C-band dan Ku-band, satelit Telkom akan menempati slot orbit 113 BT.
Baca SelengkapnyaSatelit Merah Putih 2 berhasil diluncurkan dari Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat pada Rabu (21/2).
Baca SelengkapnyaSuperbank, yang sebelumnya dikenal sebagai PT Bank Fama International, memasuki era baru ketika menjadi bagian dari Emtek Group pada akhir 2021.
Baca SelengkapnyaIni keunggulan dari satelit Merah Putih 2 dengan memakai teknologi terbaru.
Baca SelengkapnyaBerikut adalah perkiraan biaya yang mesti Elon Musk keluarkan demi 40 ribu lebih satelit starlink bisa mengorbit.
Baca SelengkapnyaUntuk meningkatkan bisnisnya, ada tiga fokus utama dalam pengembangannya.
Baca SelengkapnyaAdapun rincian keberhasilan perseroang antara lain komitmen pembiayaan investasi sebesar Rp137,7 triliun. Total aset pembiayaam dan investasi Rp91,3 triliun.
Baca SelengkapnyaPenjaminan emisi surat utang BRIDS berhasil mencatatkan kinerja yang baik dengan menempati posisi Top 3 League Table Bloomberg untuk Penjaminan Emisi.
Baca SelengkapnyaSatgas BAKTI telah sukses menyelesaikan pembangunan 5.321 BTS 4G dan telah memberikan rekomendasi untuk mengakhiri kontrak HBS.
Baca SelengkapnyaUtang ini untuk pembiayaan pembangunan proyek fase I tahap 1 yang menghubungkan Medan Satria-Tomang sepanjang 24,5 kilometer.
Baca Selengkapnya