Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pakai AI dan Machine Learning, Fintech Cashwagon Mampu Deteksi Kasus Penipuan

Pakai AI dan Machine Learning, Fintech Cashwagon Mampu Deteksi Kasus Penipuan CEO fintech Cashwagon. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Sistem kecerdasan buatan atau artificial intelligent (AI) mampu mendeteksi skema kejahatan penipuan dan menyerahkan kasusnya ke kepolisian. Popularitas platform fintech yang sedang naik daun membuat celah seseorang untuk melakukan tindak kriminal penipuan.

Mereka mencoba mengajukan pinjaman dengan menggunakan data orang lain. Hal inilah yang dideteksi oleh sistem pengajuan Cashwagon. Sistem yang terdiri dari AI, machine learning, dan big data ini menemukan aplikasi mencurigakan yang dilakukan sindikat untuk menipu.

“Kasus yang kami temui ini sangat berbahaya karena mereka menggunakan data asli milik orang lain, sehingga reputasi orang tersebut bisa menjadi jelek nanti,” kata Asri Anjarsari, CEO PT Kas Wagon Indonesia, yang mengoperasikan platform Cashwagon, kemarin.

Orang lain juga bertanya?

PT Kas Wagon Indonesia adalah perusahaan fintech yang mengoperasikan platform P2P online, yang menghubungkan peminjam dengan pemberi pinjaman. Resmi terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Kas Wagon telah mendapatkan sertifikasi ISO 27001 (Sertifikasi Manajemen Keamanan Informasi) oleh Lembaga Standar Inggris. Ini berarti, Layanan Cashwagon sudah memenuhi standar keamanan informasi internasional.

Menurut sistem pemrosesan aplikasi Cashwagon, diungkapkan bahwa pelaku penipuan mencoba mengajukan pinjaman ke pemberi pinjaman dengan menggunakan dokumen orang yang asli dan bukan milik penipu. Sindikat penipu ini melakukan pinjaman dari berbagai perangkat dengan lokasi geografis berbeda-beda.

Berdasarkan jejak digitalnya, platform Cashwagon memungkinkan melacak pola penjahat dan menetapkan identitas pelaku penipuan dan lokasi mereka.

Dalam kerja sama erat dengan polisi cybercrime, Cashwagon menghasilkan bukti kuat kasus penipuan ini. Rincian kasus dilindungi dari pengungkapan publik, tapi Cashwagon terus bekerja sama dengan polisi cybercrime Indonesia untuk mendeteksi, mengidentifikasi, dan menuntut penipu. Prioritas utama Cashwagon adalah keselamatan pelanggannya, sehingga perusahaan melakukan segala upaya untuk melindungi mereka.

Menindak Penipu

Demi menjadi mitra andal dan konsisten, Cashwagon bertindak kuat untuk melindungi pelanggannya dan mencegah mereka dari penipuan. Betapa pun kecilnya, kasus penipuan harus diproses oleh hukum.

Kerja sama erat dengan pihak kepolisian dan kepatuhan ketat terhadap peraturan di Indonesia memungkinkan Cashwagon untuk menindak tegas kasus penipuan yang dilakukan oleh para penjahat dan sindikat penipuan.

Kebijakan anti-penipuan internal Cashwagon sepenuhnya dilakukan untuk mematuhi persyaratan OJK dan dirancang untuk memberikan layanan keuangan yang sehat dan dapat diandalkan kepada publik, melindungi kepentingan investor secara menyeluruh, dan mencegah kejahatan.

“Kami akan terus melindungi pelanggan kami dan bekerja sama dengan polisi kejahatan dunia maya untuk memastikan keamanan pengembangan industri fintech,” jelas Asri. (mdk/sya)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Awas, Kasus Penipuan Pakai Deepfake AI Makin Tinggi
Awas, Kasus Penipuan Pakai Deepfake AI Makin Tinggi

Lonjakan kasusnya mencapai 1.540 persen sejak 2022 hingga 2023.

Baca Selengkapnya
Hati-Hati Modus Penipuan Baru di Sektor Keuangan, Ada Bentuk Penawaran Kerja paruh waktu
Hati-Hati Modus Penipuan Baru di Sektor Keuangan, Ada Bentuk Penawaran Kerja paruh waktu

OJK akan membuat anti scam center sebagai upaya memutus rantai tindakan penipuan.

Baca Selengkapnya
Awas, Penipuan Properti Makin Canggih, Sudah Pakai Teknologi
Awas, Penipuan Properti Makin Canggih, Sudah Pakai Teknologi

Penipuan properti dengan AI semakin meresahkan. Penipu menggunakan deepfake untuk menyamar sebagai pemilik asli dalam upaya mencuri properti.

Baca Selengkapnya
Bank BTN Kini Gunakan Kecerdasan Buatan untuk Dongkrak Bisnis dan Manajemen Risiko, Begini Cara kerjanya
Bank BTN Kini Gunakan Kecerdasan Buatan untuk Dongkrak Bisnis dan Manajemen Risiko, Begini Cara kerjanya

Penerapan AI menjadi salah satu perjalanan transformasi teknologi informasi (IT), khususnya big data.

Baca Selengkapnya
Penipuan Online Bikin Masyarakat Rugi Rp16.495 Triliun
Penipuan Online Bikin Masyarakat Rugi Rp16.495 Triliun

Penipu menggunakan wajah seseorang yang dikenal oleh korban .

Baca Selengkapnya
AI Mulai Dipakai untuk Integrasikan Proses Penagihan secara Digital
AI Mulai Dipakai untuk Integrasikan Proses Penagihan secara Digital

Dibutuhkan sistem yang terintegrasi dalam proses penagihan demi efisiensi.

Baca Selengkapnya
17 Aplikasi Ini Jangan Pernah Diinstal di HP
17 Aplikasi Ini Jangan Pernah Diinstal di HP

Berikut daftar aplikasi yang jangan pernah diinstal pengguna HP.

Baca Selengkapnya
Optimalkan AI, Superbank Sasar Pelaku UMKM dan Ritel Underbanked
Optimalkan AI, Superbank Sasar Pelaku UMKM dan Ritel Underbanked

Jika dimanfaatkan dengan baik, AI dapat membantu meningkatkan inklusi keuangan dengan menghadirkan layanan perbankan digital yang lebih mudah diakses.

Baca Selengkapnya
Bank Mandiri Tegaskan Penggunaan AI Bukan untuk Gantikan Peran Manusia
Bank Mandiri Tegaskan Penggunaan AI Bukan untuk Gantikan Peran Manusia

Pengembangan AI di Bank Mandiri bukan untuk menggantikan peran manusia.

Baca Selengkapnya
Kemenkominfo Gunakan Teknologi AI untuk Bantu Berantas Judi Online
Kemenkominfo Gunakan Teknologi AI untuk Bantu Berantas Judi Online

Teknologi ini memungkinkan pemantauan yang lebih efektif dan efisien terhadap aktivitas daring

Baca Selengkapnya
Contoh Kecanggihan Teknologi AI dan Penjelasannya,  Perlu Diketahui
Contoh Kecanggihan Teknologi AI dan Penjelasannya, Perlu Diketahui

Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan adalah teknologi terbaru dan tercanggih yang digunakan untuk melengkapi sistem komputer.

Baca Selengkapnya
Hati-Hati Ini Empat Modus Penipuan Keuangan yang Sering Makan Korban
Hati-Hati Ini Empat Modus Penipuan Keuangan yang Sering Makan Korban

Masyarakat diimbau agar selalu waspada terhadap modus penipuan layanan di sektor jasa keuangan.

Baca Selengkapnya