Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jawaban Billy Mambrasar saat Dikritik Pedas Fadli Zon

Jawaban Billy Mambrasar saat Dikritik Pedas Fadli Zon Jawaban Billy Mambrasar. ©2019 Merdeka.com/ Twitter dan Instagram Billy Mabrasar

Merdeka.com - Kamis (21/11) lalu, Gracia Billy Mambrasar resmi ditunjuk Presiden Jokowi sebagai staf khusus Presiden bersama enam pemuda lainnya. Billy merupakan pemuda asal Papua yang sedang menempuh pendidikan di Universitas Oxford, Inggris.

Sebelum diberi amanah menjadi staf khusus Presiden, nama Billy Mambrasar sempat diperkirakan akan menempati kursi menteri atau wakil menteri. Sosok dan kiprahnya di pemerintahan maupun politik memang masih pemula, tapi ia sangat optimis.

Keputusan Presiden Jokowi memilih staf khusus dari kalangan milenial ini menuai pro dan kontra. Tak sedikit politisi dan pengamat politik yang mengritik keputusan tersebut. Salah satunya politisi Gerindra, Fadli Zon.

Dalam cuitannya di twitter pada Sabtu (23/11), mantan wakil ketua DPR ini menyebutkan, "Stafsus Milenial Jokowi Cuma Pajangan, Lipstick Saja." Cuitan ini akhirnya sampai ke Billy Mambrasar, dan begini jawabannya.

Fadli Zon: Stafsus Milenial Jokowi Cuma Pajangan

Cuitan yang diunggah Fadli Zon tersebut berasal dari kutipan wawancaranya dengan wartawan di kantor Lemhannas, Jakarta di hari yang sama, Sabtu (23/11).

Di depan banyak wartawan yang menanyakan tanggapan Fadli Zon tentang keputusan Jokowi mengangkat staf khusus dari kalangan milenial. "Cuma lisptik saja, pajangan sajalah itu. Kita mau melihat kinerja orang pada kapasitas, kapabilitas, tidak melihat umur, harusnya," ujar Fadli.

Fadli Zon lantas mengunggah berita hasil wawancara dirinya, dengan menambahkan cuitan judul yang cukup menyita perhatian warganet.

Billy Mambrasar Membalas Kritikan Fadli Zon

Pada Minggu (24/11) Billy Mambrasar membalas cuitan Fadli Zon."Part 1: Maaf Pak @fadlizon, anda menyebut kami lipstik, brt: Menganggap kami kosmetik (tidak ada manfaat signifikan), tidak berkompetensi, & tuduhan licik & bodoh kepada orang yang mengangkat kami (Pak Jokowi). Sebelum kami dtunjuk, kami sudah berkarya & ikut berkontribusi ikut membangun bangsa ini!" Tulis Billy.

Kiprah Billy Mambrasar Sebelum Jadi Staf Khusus Presiden

Billy merupakan salah satu putra Papua yang berprestasi. Dia telah berhasil lulus dari Institut Teknologi Bandung (ITB) dan kini tengah menempuh studi lanjutan di Universitas Oxford, London. Sebelum berkuliah di Oxford, Billy sudah menyelesaikan studinya di Australian National University (ANU). Semua jenjang pendidikan Billy ditempuh lewat jalur beasiswa, LPDP dan beasiswa lainnya. Tahun 2009 Billy mendirikan Yayasan Kitong Bisa, yayasan yang bergerak di bidang pendidikan untuk anak-anak di Papua. Kini, dia masih dalam proses menyelesaikan tesis Magister (MSc)-nya di bidang bisnis.

Cuitan Billy Mambrasar Menjawab Kritikan Fadli Zon

Dalam kelanjutan cuitannya, Billy menjabarkan peran dan kontribusi apa saja yang sudah dilakukan rekan-rekan barunya di staf khusus. Penjelasan singkat Billy tersebut dibuat dalam dua cuitan yang berbeda. "Part 2: Apa anda @fadlizon tidak mengetahui karya @AdamasBelva yang sudah memberikan akses pendidikan ke ratusan orang karena ruang gurunya? Saya yang sudah memberikan pendidikan gratis & mendorong pemberdayaan kaum tertinggal di daerah terluar? Ayu Kartika Dewi dengan advokasi pendidikan toleransi?" cuit Billy.

jawaban billy mambrasar

2019 Merdeka.com/ Twitter dan Instagram Billy Mabrasar

Dia melanjutkan cuitan tersebut, dengan menyebutkan peran dan kontribusi staf khusus lainnya, seperti Andy Taufan, Putri Tanjung, Aminudin Ma'ruf dan Angkie Y.

Billy Mambrasar: Jadi Stafsus Bukan Karena Kekuasaan dan Uang!

Billy kembali menegaskan tentang keputusannya menerima tawaran dari orang nomor satu di Indonesia saat ini. Dia juga menceritakan kalau butuh waktu sepekan untuk akhirnya memutuskan. "Part 4: Pak @fadlizon, Ketika kami ditawarkan stafsus, kami masih sempat berpikir satu minggu sebelum mengatakan, 'Iya', kami bukan kosmetik, dan kelompok manusia bodoh yang haus jabatan. Kami menerima tawaran ini hanya karena kecintaan kami ke Indonesia. Bukan karena kekuasaan dan uang!"Jawaban tegas Billy ini menarik perhatian banyak orang. Mengingat Billy Mambrasar bukan berasal dari kalangan yang memiliki kekuasaan. Billy berasal dari keluarga sederhana di Papua yang beruntung bisa berkuliah dengan beasiswa.

(mdk/snw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ramai-Ramai Guru Besar Kritik Pemerintah, Stafsus Milenial Presiden: Hanya 9 dari 4.004 Kampus
Ramai-Ramai Guru Besar Kritik Pemerintah, Stafsus Milenial Presiden: Hanya 9 dari 4.004 Kampus

Staf Khusus Presiden Jokowi menilai ragam kritik yang ditujukan dalam petisi itu sebenarnya tidak terbukti.

Baca Selengkapnya
Zulkifli Hasan Dipolisikan Buntut Guyonan Salat Dikaitkan dengan Dukungan ke Prabowo
Zulkifli Hasan Dipolisikan Buntut Guyonan Salat Dikaitkan dengan Dukungan ke Prabowo

Menurut Rahmat, ucapan dan tindakan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu tidak layak. Karena menjadikan tahiyatul akhir dalam salat sebagai candaan.

Baca Selengkapnya
Dipanggil Komisi VI DPR soal Politisasi Bansos, Mendag Zulkifli Hasan: Saya Senang!
Dipanggil Komisi VI DPR soal Politisasi Bansos, Mendag Zulkifli Hasan: Saya Senang!

DPR akan memanggil Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan buntut pernyataannya terkait bantuan sosial (bansos) berasal dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bahlil Emosi Sebut Menteri ESDM Kader PDIP di DPR, Ternyata Salah & Minta Maaf Kelabakan Tarik Ucapan
VIDEO: Bahlil Emosi Sebut Menteri ESDM Kader PDIP di DPR, Ternyata Salah & Minta Maaf Kelabakan Tarik Ucapan

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mendapat teguran dari anggota DPR dalam rapat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Jawab Isu Presiden Tiga Periode
VIDEO: Istana Jawab Isu Presiden Tiga Periode "Aneh Diungkit Lagi, Sudah Basi!"

Faldo Maldini heran isu lama kembali diungkit oleh PDIP.

Baca Selengkapnya
Viral Zulhas Kaitkan Gerakan Salat dengan Dukungan Capres, Ini Klarifikasi PAN
Viral Zulhas Kaitkan Gerakan Salat dengan Dukungan Capres, Ini Klarifikasi PAN

PAN menilai tak ada maksud Zulhas melecehkan agama. Sekjen PAN menduga ada yang sengaja memviralkan.

Baca Selengkapnya
Dianggap Menistakan Agama, Zulhas Dilaporkan Forum Kiai Kampung Nusantara
Dianggap Menistakan Agama, Zulhas Dilaporkan Forum Kiai Kampung Nusantara

Mereka sudah menahan diri selama 3x24 jam untuk menunggu Zulhas meminta maaf.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Istana Buka Suara Panas Soal Pemakzulan Presiden Jokowi di Tahun Pemilu 2024
VIDEO: Istana Buka Suara Panas Soal Pemakzulan Presiden Jokowi di Tahun Pemilu 2024

Bagi Ari, adanya keinginan pemakzulan kepala negara dari masyarakat merupakan kritik dan mimpi politik.

Baca Selengkapnya
Klarifikasi Mendag Zulhas Soal Pernyataan Uang Bansos dari Jokowi: Yang Bilang Pribadi Siapa?
Klarifikasi Mendag Zulhas Soal Pernyataan Uang Bansos dari Jokowi: Yang Bilang Pribadi Siapa?

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dipanggil DPR sebagai buntut pernyataannya terkait dana bansos dari uang Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Cawapres Mahfud Diganjar 'Kartu Kuning' Istana Usai Kerap Kritik Kebijakan Pemerintah
VIDEO: Cawapres Mahfud Diganjar 'Kartu Kuning' Istana Usai Kerap Kritik Kebijakan Pemerintah

Menjelang pemilu sering kali muncul wacana, pro dan kontra, perdebatan dan sebagainya.

Baca Selengkapnya
Wapres Ma'ruf Tanggapi Candaan Zulhas Kaitkan Salat dengan Pilpres 2024: Jangan Kayak Anak-Anak
Wapres Ma'ruf Tanggapi Candaan Zulhas Kaitkan Salat dengan Pilpres 2024: Jangan Kayak Anak-Anak

Wapres Maruf Amin menyinggung candaan Ketum PAN Zulkifli Hasan soal salat dikaitkan dengan dukungan ke Prabowo bentuk kekanak-kanakan.

Baca Selengkapnya
Menko Luhut ke Tom Lembong: Anda Jangan Geer Kasih Note ke Ayahnya Mas Gibran, Ibu Retno Banyak yang Kasih
Menko Luhut ke Tom Lembong: Anda Jangan Geer Kasih Note ke Ayahnya Mas Gibran, Ibu Retno Banyak yang Kasih

Tom Lembong yang sekaan membocorkan pernah memberi contekan itu bukan menunjukkan pribadi yang hebat.

Baca Selengkapnya