Potret Sosok Ainun Najib, Kader NU yang Secara Khusus Diminta 'Pulang' Oleh Jokowi
Merdeka.com - Dalam sepekan terakhir, sosok Ainun Najib tengah ramai jadi perbincangan usai namanya disebut oleh presiden Joko Widodo. Bahkan, secara khusus orang nomor satu di Indonesia itu meminta Najib untuk 'pulang'.
Ainun Najib sendiri merupakan praktisi teknologi informasi (IT) sekaligus kader Nahdlatul Ulama (NU) asal Gresik, Jawa Timur. Saat ini ia diketahui tinggal dan bekerja di Singapura.
Seruan pulang kampung itu disampaikan langsung oleh Jokowi saat menghadiri acara Pengukuhan Pengurus Besar NU (PBNU) Masa Khidmat 2022-2027 dan Harlah Ke-96 NU di Sport and Convention Center, Balikpapan, Kalimantan Timur.
-
Siapa Ajudan Presiden Jokowi? Kapten Infanteri Mat Sony Misturi saat ini tengah menjabat sebagai ajudan Presiden Joko Widodo.
-
Siapa yang dipanggil Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Apa yang diminta anak buah Jokowi? Ramai-Ramai Anak Buah Jokowi Minta Tambah Anggaran Sejumlah menteri dan pimpinan lembaga pemerintah ramai-ramai meminta tambahan anggaran kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).
-
Siapa yang diajak Jokowi saat kunjungan kerja? Menariknya saat kunjungan kerja di Bone, Jokowi ditemani pengusaha sekaligus Wakil Ketua DPR dari Partai NasDem Rachmat Gobel.
-
Siapa yang menemui Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang nobar bareng Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi), nonton bareng (nobar) bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di hotel tempatnya bermalam di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
Jokowi mengatakan, ingin meminta Ainun Najib pulang ke Indonesia untuk membantu membangun ekosistem digital di dalam negeri. Lalu, siapakah sosok Ainun Najib sendiri? Berikut potretnya:
Sosok Ainun Najib
Melansir dari unggahan di akun Instagram pribadi @ainunnajib.id, kader NU asal Gresik, Jawa Timur itu kerap membagikan potret dirinya di media sosial.
Instagram/@ainunnajib.id ©2022 Merdeka.com
Bagi sebagian orang, Ainun Najib sendiri sebenarnya bukanlah sosok asing. Ia merupakan inisiator dari platform Kawal Pemilu dan KawalCovid-19. Di Indonesia, platform KawalCovid-19 ini banyak menjadi rujukan pendataan Covid-19 sejak Maret 2020.
Selain itu, pada tahun 2015 lalu ia bersama dengan Pahlevi Fikri Auliya juga sempat merilis situs kawalapbd.org. Situs itu diluncurkan bersamaan dengan ramainya persoalan sengketa APBD DKI Jakarta antara pihak pemerintah provinsi dan DPRD Jakarta.
Dengan skema crowdsourcing, situs ini berfungsi menjabarkan rencana APBD dari versi kedua belah pihak. Selain itu, dapat menunjukkan perbedaan dan kejanggalan dari kedua anggaran.
Tinggal di Singapura
Instagram/@ainunnajib.id ©2022 Merdeka.com
Seperti yang sudah disebutkan di atas, bahwa Ainun Najib merupakan seorang praktisi teknologi informasi (IT). Berdasarkan informasi, saat ini ia diketahui bekerja sebagai Head of Analytic Platform & Regional Business di Grab Singapura. Karena itu, saat ini pria lulusan Universitas Teknologi Nanyang (NTU) Singapura jurusan Teknik Komputer itu juga tinggal dan menetap di negeri singa tersebut.
Jokowi Sebut Nama Ainun Najib
Nama Ainun Najib disebut secara khusus disebut oleh presiden Jokowi pada acara pengukuhan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Balikpapan, Kalimantan Timur, belum lama ini. Pria yang ahli dalam bidang software engineering itu disebut Jokowi sebagai sosok yang sangat bertalenta dalam mengerjakan banyak hal.
Instagram/@ainunnajib.id ©2022 Merdeka.com
"Saya kenal 1 orang yang lain masih banyak lagi, beliau ini kerja di Singapura sudah lama, 7 tahun yang lalu saya ketemu, ngerjain ini semuanya apapun bisa. Masih muda sekali, namanya mas Ainun Najib, NU," kata Jokowi di acara pengukuhan PBNU, Senin (31/1/2022).Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga meminta PBNU dan para kiai untuk membujuk dan membawa pulang Najib agar bisa berkontribusi dalam upaya transformasi digital di Indonesia. "Jadi kalau diajak di sini harus bisa menggaji lebih gede dari yang di Singapura. Ini tugasnya nanti Pak Kiai. Kalau beliau (Kiai) yang ngendiko (berbicara), digaji berapa pun, bismillah pasti mau," ujarnya.
Berharap Ainun Najib Bisa Bantu Perkembangan Digital di Indonesia
Pada kesempatan itu Jokowi juga mengatakan, bahwa ndonesia membutuhkan generasi milenial yang bisa membawa perubahan baru. NU memiliki kader muda yang potensial, mulai dari cendikiawan, profesional, wirausaha, hingga teknolog. Salah satunya ialah Ainun Najib. "Sangat memungkinkan karena NU memiliki SDM-SDM (sumber daya manusia) yang sangat baik dan mengerti mengenai ini...Perubahan yang cepat akibat revolusi industri dan juga pandemi menuntut cara-cara baru yang inovatif. Modernisasi digitalisasi otomasi, tak mungkin lagi bisa dihindari," kata Jokowi. Menurutnya, situasi dunia saat ini penuh dengan perubahan dan disrupsi yang diwarnai dengan perkembangan ilmu pengetahuan teknologi. Kondisi ini tentu menuntut cara-cara kerja baru yang lebih kreatif dan inovatif dalam berbagai aspek.
(mdk/khu)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Presiden Jokowi menyentil Aparatur Sipil Negara atau ASN yang enggan pindah ke Ibu Kota Nusantara.
Baca Selengkapnya"Muslimat NU yang selalu menjaga NKRI, merawat Pancasila yang selalu merawat persatuan," kata Jokowi
Baca SelengkapnyaKeluarga besar PBNU dipastikan akan selalu bersama Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaBudayawan Emha Ainun Najib (Cak Nun) jalani perawatan di RSUP dr Sardjito, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Presiden Jokowi datang langsung menjenguk.
Baca SelengkapnyaMeski istimewa, pasangan Anies-Cak Imin (Amin) tidak serta-merta mengantongi suara santri NU.
Baca SelengkapnyaDewan Pengampu GMK NU adalah bagan baru dari organisasi PBNU yang bergerak untuk menyerap suara akar rumput secara luas lagi.
Baca SelengkapnyaMulanya Presiden Jokowi menyapa seluruh undangan yang hadir dan seluruh jajaran pengurus GP Ansor.
Baca SelengkapnyaGus Kikin hanya menjalankan amanat yang telah diberikan PWNU Pusat di Jakarta.
Baca SelengkapnyaDeretan pesawat tempur TNI AU yang dikerahkan untuk mengawal Jokowi adalah 4 unit F-16 Fighting Falcon, 3 unit T-50i Golden Eagle, dan 1 unit Sukhoi SU-30 MK2.
Baca SelengkapnyaSetelah berbincang santai, Ibunda Cak Imin Muhassonah pun berdoa untuk Anies.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi bertolak ke Nusa Tenggara Timur (NTT) usai kunjungan kampanye calon presiden Ganjar.
Baca SelengkapnyaNU telah memiliki aturan yang jelas jika terdapat kader NU yang maju dalam kontestasi politik.
Baca Selengkapnya