Si Cantik Pemilik Ferrari Rp12 M Kembali Beraksi, Kini Bagi THR untuk Guru Honorer
Merdeka.com - Guru honorer dikenal memiliki penghasilan yang kecil. Padahal pengabdiannya sungguh luar biasa. Mereka tetap ikhlas mengajar meski hanya digaji tak seberapa. Sebagai bentuk penghormatan, Shandy Purnamasari dan suami tercinta, Gilang berbagi THR kepada para guru honorer.
Shandy merupakan si cantik yang dikenal publik sejak menjadikan pintu Ferrari Rp12 miliarnya sebagai cantolan kerupuk, dalam aksi berbaginya kala itu. Ingin tahu aksi berbagi THR untuk para guru honorer? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Setiap Guru Dijemput
-
Siapa yang berterima kasih kepada guru? 'Terima kasih Bapak dan Ibu Guru, yang selalu sabar membimbing dan membekali berjuta ilmu pada kami, untuk kami menjadi generasi bangsa yang mampu menjaga serta membangun masa depan pribadi, keluarga, maupun untuk negara kita ini.'
-
Siapa yang pantas mendapat ucapan selamat hari guru? Sosok guru merupakan mereka yang tak kenal lelah menularkan ilmu dan pengetahuan kepada setiap murid.
-
Bagaimana Pramono Anung meningkatkan pendapatan guru honorer? Guru honorer yang selama ini hanya Rp2 juta, kami berikan UMP yaitu Rp5 juta,' janji Pram.
-
Siapa yang dirayakan pada Hari Guru? Hari Guru Nasional sendiri bukan sekedar peringatan seremonial belaka. Namun, memiliki makna mendalam untuk memberikan penghormatan kepada para tenaga pendidik sebagai seorang pahlawan tanpa tanda jasa.
-
Bagaimana cara siswa mengucapkan selamat Hari Guru? Di Hari Guru Nasional tahun ini, Anda bisa memberi surat Hari Guru singkat untuk para pahlawan tanpa tanda jasa. Berikut contoh surat Hari Guru singkat yang merdeka.com lansir dari berbagai sumber:
-
Siapa yang memberikan penghargaan? Menurut pernyataan resminya, Selasa (24/9), penghargaan ini menunjukkan bahwa Gojek diakui sebagai penyedia layanan ride-hailing yang paling dipilih oleh pengguna saat menggunakan angkutan umum di Jakarta.
Melalui story Instagramnya, Shandy Purnamasari membagikan video momen para guru yang keluar dari bus besar miliknya. Dia menjemput para guru honorer yang telah berkumpul di setiap titik temu.
Instagram shandypurnamasari dan juragan_99 ©2020 Merdeka.com
Selanjutnya berkumpul di markas besar bisnis milik Shandy dan Gilang. Setiap guru yang mengenakan seragam itu, terlebih dahulu masuk ke kotak disinfektan, cek suhu, serta mencuci tangan.
Bus yang digunakan merupakan kepemilikan Shandy dan Gilang, yang akhir-akhir ini tengah sepi sebab Covid-19.
Pemberian THR Khusus Guru Honorer
Pemberian THR atau Tunjangan Hari Raya berupa amplop cokelat berisi lembaran uang, serta paket sembako untuk para guru honorer.
Instagram shandypurnamasari dan juragan_99 ©2020 Merdeka.com
Gilang dan Shandy merasa begitu perihatin melihat kondisi para pahlawan tanpa tanda jasa tersebut, di masa pandemi. Mereka berharap bantuan sederhana ini akan sangat membantu guru-guru menjelang lebaran tiba.
Terkenal Berkat Ferrari jadi Cantolan Kerupuk
Shandy merupakan pengusaha kenamaan yang memiliki bisnis di bidang traveling, percetakan, dan klinik kecantikan bersama sang suami. Keduanya memang kerap melakukan aksi berbagi.
Instagram shandypurnamasari dan juragan_99 ©2020 Merdeka.com
Namun namanya semakin mencuat dikenal publik, sejak Shandy menjadikan pintu mobil Ferrari yang dibanderol sekitar Rp12 miliar sebagai cantolan kerupuk. Kala itu, dia tengah membagikan paket makanan pada masyarakat di masa pandemi Covid-19.
Menutup Ramadhan dengan Berbagi
Shandy mengaku salut pada perjuangan para guru. Dia berharap ada banyak orang lain yang memedulikan kondisi guru honorer. Gaji yang tidak seberapa, demi ketulusan mencerdaskan anak bangsa Indonesia. Momen berbagi pada Kamis (21/5) siang, diakuinya menjadi pelajaran berharga.
"Hari ini dapat pelajaran bahwa ngga semua hal yang kita lakukan adalah demi uang. Ramadhan ini ditutup dengan berbagi THR untuk GURU honorer, Semoga masih banyak lagi yang akan peduli dengan guru dan pendidikan. Semangat terus untuk Guru-guru hebat di seluruh Indonesia!," tulis Shandy dalam caption nya.
Gaji Guru Honorer Begitu Rendah
Upah menjadi guru honorer di setiap wilayah berbeda. Tidak ada aturan tetap yang mengikat dari pemerintah. Biasanya tergantung pada kebijakan yayasan atau dari sekolahnya masing-masing.
Begitu miris ada guru yang mengaku pada Gilang, bahwa awal menjadi honorer hanya menerima gaji Rp50 ribu. Kemudian bertahap bertambah Rp25 ribu, hingga kini menjadi Rp300 ribu.
Instagram shandypurnamasari dan juragan_99 ©2020 Merdeka.com
Salah satu alasan terkuat Shandy membantu, terutama melihat kondisi memperihatinkan tersebut. Mereka tertap berusaha bertahan hidup tanpa mengeluh. Begitu layak menjadi teladan.
Perjuangan Seorang Guru
Shandy dan Gilang menyempatkan untuk berbincang dengan salah seorang guru. Saat ditanya perihal gaji, dia tidak mau menyebutkan nominalnya. Hanya berani menyampaikan, bahwa upah sebagai honorer di bawah Rp500 ribu, selama 21 tahun mengajar.
"Menjadi guru, menurut saya bukan karena uang atau nominal. Tapi karena panggilan dari hati," ujar ibu Feni, seorang guru TK sejak 1999.
Reaksi Netizen
Komentar pujian membanjiri unggahan Gilang dan Shandy di Instagram masing-masing. Termasuk dukungan dari sesama pengusaha, Delta Hesti istri dari Tom Liwafa.
"@shandypurnamasari ya Allaah kaaak semoga rejekinya makin makin lancarkaaan," tulis sinok_ayu.
"@shandypurnamasari terimakasih kak, sebagai sesama guru honorer saya trenyuh melihatnya.. masih ada yang peduli pada kami :)," tulis ralia_90.
"Barakallah pak gilang Dan bu shandy sekuarga,semoga rezekinya slalu melimpah... Amiin," tulis iraningrahayu.
"Pernah jdi guru honorer selama 5thun , dbyar 300rb per 3bulan. Semoga Allah mengangkat derajat" mereka. Barakallahu kak," tulis kikii_khayyirah.
"Keren bebkuh semoga makin suksesss beb," tulis princesssmayamulia.
Video Perbincangan dengan Guru Honorer
Berikut perbincangan singkat dengan salah seorang guru honorer yang merasa begitu terbantu. Ibu Feni mengaku ketulusan hatinya yang membuat bertahan sebagai guru honorer.
(mdk/kur)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Shandy Purnamasari menemani sang suami, Gilang Widhia atau Juragan 99 latihan balap di Sirkuit Mandalika, Lombok.
Baca SelengkapnyaHadiah-hadiah mewah tampaknya telah menjadi tradisi yang tak terhindarkan ketika artis merayakan ulang tahun mereka.
Baca SelengkapnyaAndhika Pratama tampak kegirangan saat mobil impiannya diantar ke rumah.
Baca SelengkapnyaUssy Sulistiawaty membelikan mobil Porsche seharga Rp 4,25 miliar untuk Andhika Pratama.
Baca SelengkapnyaDi momen pertambahan usianya, Shandy Purnamasari mendapat satu unit mobil mewah dari suami tercinta.
Baca SelengkapnyaGilang Widhia memberikan kejutan untuk sang istri saat menikmati momen jalan-jalan di Amerika Serikat.
Baca SelengkapnyaSandra Dewi mendapat kejutan istimewa dari keluarga tercinta di momen ultahnya ke-40.
Baca SelengkapnyaMomen lamaran mewah di Pati. Berikan uang Rp100 juta, Mobil HRV hingga Kerbau.
Baca SelengkapnyaMomen siswa patungan beri THR untuk guru. Curi Perhatian warganet.
Baca SelengkapnyaBeredar video wanita berdaster naik Lamborghini, ini sosoknya yang ternyata anak sultan dan calon dokter.
Baca SelengkapnyaDeretan artis yang beri anaknya kado ulang tahun mewah. Harganya capai ratusan juta rupiah.
Baca SelengkapnyaIntip yuk deretan mobil-mobil supercar mewah milik para seleb Tanah Air. Ini ulasan selengkapnya.
Baca Selengkapnya