Viral Perundungan Senior-Junior Dalih Latih Mental Perguruan Silat, Tuai Kecaman
Merdeka.com - Perundungan kembali terjadi di masyarakat Indonesia. Apalagi perundungan ini terjadi antara senior dan junior. Dengan dalih latih mental, para senior ini merundung juniornya yang menangis.
Diketahui perundungan ini terjadi di salah satu perguruan silat. Video perundungan senior dan junior ini lantas menjadi viral di media sosial. Sontak saja, aksi tersebut menuai kecaman dari masyarakat luas.
Lantas bagaimana video perundungan senior-junior dengan dalih latih mental ini? Melansir dari akun Instagram mak_nyinyiir, Kamis (10/6), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Apa itu bullying? Bullying adalah perilaku agresif yang dilakukan secara berulang dengan tujuan untuk menyakiti atau mengintimidasi orang lain.
-
Mengapa pelajar terlibat perkelahian? Ciri remaja atau pelajar yang terlibat perkelahian antar sesamanya diduga dipengaruhi oleh beragam kondisi seperti lingkungan tempat tinggal, kedekatan dengan orangtua dan anggota keluarga lainnya, hubungan dengan peer group serta akses untuk melihat kekerasan di media visual seperti tayangan di media sosial.
-
Dimana bullying itu terjadi? Kasie Humas Polres Tangsel, Iptu Wendi Afrianto menuturkan proses penyidikan polisi terkait laporan perundungan di warung depan Binus School Serpong, masih terus berlanjut.
-
Dimana aksi bullying itu terjadi? Sebuah video aksi perundungan terhadap seorang remaja berinisial R (18) oleh tiga pemuda di Pasar Borong Rappoa, Kindang, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan viral.
-
Apa yang dimaksud dengan perilaku bullying? Bullying adalah masalah serius yang dapat mempengaruhi anak-anak di sekolah dan dalam kehidupan mereka.
Merundung Junior yang Menangis
Aksi perundungan kembali terjadi dalam masyarakat. Kali ini aksi tersebut terjadi antara senior dan junior dalam sebuah perguruan silat. Dengan dalih melatih mental, para senior ini tampak merundung juniornya yang menangis.
Instagram mak_nyinyiir ©2021 Merdeka.com
"Mas kulo nangis (Mas saya nangis)," ujar junior ini mengikuti apa yang disuruh sang senior.
Suruh Ikutin Perkataan
Para senior ini menyuruh sang junior untuk mengikuti perkataannya. Bukan petuah bijak, namun kalimat yang mengatakan jika sang junior tengah menangis. Bahkan, saat sang junior menirukannya, mereka langsung tertawa heboh.
Instagram mak_nyinyiir ©2021 Merdeka.com
"Sing banter. Mas kulo nangis, sing banter (Yang keras. Mas saya nangis, yang keras)," ujar salah seorang senior."Mas kulo nangis (Mas saya nangis)," ulang pria ini mengencangkan suaranya.
Perguruan Silat
Aksi ini diketahui terjadi di salah satu perguruan silat. Terbukti dari perkataan senior yang kemudian ditirukan oleh juniornya. Dikatakan, aksinya tersebut dengan dalih melatih mental juniornya.
Instagram mak_nyinyiir ©2021 Merdeka.com
"Latihan SH keras lur, ndang," suruh senior lainnya."Latihan SH keras, lur," ucap junior ini yang langsung ditertawakan, didorong dan ditarik kerah bajunya.
Tuai Kecaman Publik
Video perundungan senior terhadap juniornya ini lantas menjadi viral di media sosial. Beragam komentar pun membanjiri unggahan tersebut. Selain itu juga video tersebut menuai kecaman dari masyarakat luas.
Instagram mak_nyinyiir ©2021 Merdeka.com
"Astagfirullah, paling benci liat kasus perundungan 😢😢😢 gak bisa dimaafin kaya gini. Mental anak loh seumur hidup," tulis akun neily_rahma."Tutup aja perguruannya, yg senior pada gila hormat, gituin juniornya sampe parah," tulis akun fressa_asd84."Bullying sama latihan mental beda ya gaes, kalo udh kek gni apalagi sambil direkam trus disebar ke sosmed itu gak dibenarkan," tulis akun alfatih_fatahillah14."Emang harus kayak gitu ya? Di tindak dong," tulis akun andrie_akoer."Sakit hati liat nya. Pelatihan mental gak kayak gitu, itu mah bully. Buat adek yg jd korban (nangis), adek harus kuat, adek jgn ampe lemah iman ya, dekatkan diri sama Tuhan, dan jgn sampe adek tergiur untuk suatu hari nanti balas dendam. Biar Tuhan yg membalaskan sakit hati adek ya. 😢," tulis akun fitriindriyanihasibuan. (mdk/tan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Korban tidak bisa melawan dan terlihat hanya berusaha menutupi wajah dan kepalanya dengan tangan.
Baca SelengkapnyaPolisi Ungkap Motif Pelaku Pemukulan Pesilat di Gresik hingga Tewas: Gara-Gara Anak Baru
Baca SelengkapnyaSelain mengaku anggota Basis, korban disebut sempat menantang kelompok lain di luar sekolah.
Baca SelengkapnyaPhaknya langsung memanggil seluruh siswa yang terlibat untuk mendamaikan.
Baca SelengkapnyaSaat ini, tiga orang siswa yang melakukan tindak perundungan atau bullying sudah diperiksa.
Baca SelengkapnyaKapolresta Cilacap, Kombes Fannky Ani Sugiharto mengaku mendapat telepon dari staf kepresidenan, Panglima TNI, Kapolri.
Baca SelengkapnyaKasus bullying atau perundungan makin marak dalam sebulan terakhir.
Baca SelengkapnyaSiswa Binus Simprug RE mengalami beragam bentuk perundungan oleh teman-temannya yang diduga anak-anak pejabat.
Baca SelengkapnyaVideo aksi bullying ini sempat viral di media sosial.
Baca SelengkapnyaSejauh ini belum ada laporan resmi yang disampaikan korban maupun pihak sekolah.
Baca SelengkapnyaKorban diduga mengalami kekerasan dari seniornya. Kasus ini masih dalam pemeriksaan lebih lanjut.
Baca Selengkapnyauasa hukum korban Fahrizal Husin Nasution menambahkan, penganiayaan dalam perundungan ini direkam dan dibagikan dalam grup WhatsApp para pelaku.
Baca Selengkapnya