Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2018, Pemerintah target pendapatan Rp 1.894 T dan belanja Rp 2.220 T

2018, Pemerintah target pendapatan Rp 1.894 T dan belanja Rp 2.220 T DPR sahkan RUU Ormas. ©2017 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Ketua Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Azis Syamsuddin, membacakan hasil rapat kerja dengan pemerintah mengenai Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2018 pada rapat paripurna DPR RI. Aziz mengatakan pendapatan negara dalam APBN tahun 2018 sebesar Rp 1.894 triliun.

"Pendapatan tersebut terdiri dari Pendapatan Dalam Negeri sebesar Rp 1.893 triliun dan Penerimaan Hibah sebesar Rp 1,1 triliun," ujar Azis di Ruang Rapat Paripurna DPR, Jakarta, Rabu (25/10).

Penerimaan Dalam Negeri terdiri dari penerimaan perpajakan sebesar Rp 1.618 triliun yang bersumber dari PPh Migas sebesar Rp 38 triliun, PPh Nonmigas sebesar Rp 816 triliun, pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar Rp 541 triliun, pajak bumi dan bangunan (PBB) sebesar Rp 17 triliun, cukai sebesar Rp 155 triliun, pajak lainnya sebesar Rp 9 triliun, dan Pajak Perdagangan Internasional sebesar Rp 38 triliun.

Sedangkan, untuk Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebesar Rp 275 triliun bersumber dari Penerimaan SDA Migas sebesar Rp 80 triliun, Penerimaan SDA Nonmigas sebesar Rp 23 triliun, PNBP Lainnya sebesar Rp 83 triliun dan Pendapatan Badan Layanan Umum (BLU) sebesar Rp 43 triliun, serta Pendapatan Pemerintah dari Kekayaan Negara yang Dipisahkan sebesar Rp 44 triliun.

"Dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi yang lebih baik, perbaikan sistem perpajakan, dan extra effort maka pada tahun 2018 diperkirakan tax ratio dapat mencapai 10,9 persen," jelas Aziz.

Azis melanjutkan belanja negara pada 2018 sebesar Rp 2.220 triliun, terdiri dari Belanja Pemerintah Pusat sebesar Rp 1.454 triliun dan Transfer ke Daerah dan Dana Desa sebesar Rp 766 triliun.

Belanja Pemerintah Pusat tersebut terdiri dari belanja Kementerian Lembaga (K/L) sebesar Rp 847 triliun. Belanja Non-K/L sebesar Rp 607 triliun. Adapun rincian adalah pertama digunakan untuk Program Pengelolaan Utang Negara sebesar Rp 238 triliun. Kedua, Program Pengelolaan Subsidi sebesar Rp 156 triliun, terdiri atas subsidi energi sebesar Rp 94 triliun dan subsidi non energi sebesar Rp 61 triliun.

Untuk Program Pengelolaan Subsidi Energi dilakukan carry over sebesar Rp 10 triliun, sehingga anggaran subsidi jenis BBM tertentu dan LPG tabung 3 kg sebesar Rp 46 triliun dan subsidi listrik sebesar Rp 47 triliun.

"Dalam penyaluran subsidi energi ini Badan Anggaran meminta agar pemerintah terus berupaya untuk menyalurkan subsidi secara tepat sasaran dan menggunakan satu sumber data yang akurat serta agar dalam penyaluran subsidi LPG tabung 3 kg menggunakan pola tertutup dan terintegrasi dengan Program Keluarga Harapan (PKH) dapat dilaksanakan," jelas Azis.

Aziz melanjutkan, subsidi non energi terdiri dari pertama, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) pada Kementerian Sosial sebesar Rp 7 triliun. Kedua, subsidi pupuk sebesar Rp 28 triliun diarahkan untuk mendukung peningkatan produktivitas pertanian (volume pupuk bersubsidi 9,55 juta ton).

"Ketiga, subsidi atau PSO sebesar Rp 4 triliun diarahkan untuk perbaikan dan peningkatan pelayanan umum bidang transportasi (angkutan penumpang kereta api dan angkutan kapal laut kelas ekonomi) dan penyediaan informasi publik," jelasnya.

Keempat, Subsidi bunga kredit program sebesar Rp 18 triliun diarahkan dalam rangka menunjang upaya peningkatan ketahanan pangan dan mendukung diversifikasi energi, meningkatkan daya saing usaha dan akses permodalan bagi UMKM dan petani, dan memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap akses air minum dan perumahan. Kemudian, subsidi Pajak ditetapkan sebesar Rp 10 triliun.

"Selain hal hal tersebut, program Pengelolaan Hibah Negara sebesar Rp 1 triliun. Program Pengelolaan Belanja Lainnya sebesar Rp 100 triliun dan Program Pengelolaan Transaksi Khusus sebesar Rp 110 triliun," tandasnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemerintah Siapkan Anggaran Subsidi BBM, LPG dan Listrik Rp251 Triliun di Tahun 2024
Pemerintah Siapkan Anggaran Subsidi BBM, LPG dan Listrik Rp251 Triliun di Tahun 2024

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan anggaran tersebut disiapkan demi menjaga stabilitas harga energi.

Baca Selengkapnya
Belanja Pemerintah Per Agustus 2024 Tembus Rp1.368 Triliun
Belanja Pemerintah Per Agustus 2024 Tembus Rp1.368 Triliun

Realisasi belanja ini dalam bentuk distribusi jaminan sosial, hingga bantuan sosial.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Telah Belanjakan Anggaran Rp1.369 Triliun Hingga Akhir September 2023
Pemerintah Telah Belanjakan Anggaran Rp1.369 Triliun Hingga Akhir September 2023

Sri Mulyani menjelaskan bahwa realisasi belanja pemerintah pusat mengalami pertumbuhan 2,6 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Selengkapnya
Anggaran Subsidi BBM Hingga LPG 3 Kg di 2025 Ditetapkan Sebesar Rp394 Triliun
Anggaran Subsidi BBM Hingga LPG 3 Kg di 2025 Ditetapkan Sebesar Rp394 Triliun

Untuk subsidi dan kompensasi energi disiapkan pagu sebesar Rp394,3 triliun, tumbuh 17,8 persen dari pagu 2024 yang sebesar Rp334,8 triliun

Baca Selengkapnya
Realisasi Belanja Pemerintah Pusat Capai Rp1.834,5 Triliun, Paling Banyak Untuk Gaji ASN, TNI/Polri
Realisasi Belanja Pemerintah Pusat Capai Rp1.834,5 Triliun, Paling Banyak Untuk Gaji ASN, TNI/Polri

Adapun dari jumlah itu, terdiri dari belanja Kementerian/Lembaga (K/L) sebesar Rp933,5 triliun atau 85,6 persen dari pagu anggaran.

Baca Selengkapnya
Penghujung Tahun 2023, Realisasi Belanja Pemerintah Baru Rp1.840,4 Triliun
Penghujung Tahun 2023, Realisasi Belanja Pemerintah Baru Rp1.840,4 Triliun

Angka tersebut baru 81,9 persen dari pagu anggaran Rp2.246,5 triliun.

Baca Selengkapnya
Alokasi Subsidi dan Kompensasi Tembus Rp525 Triliun di RAPBN 2025, Digunakan untuk Subsidi Solar Hingga Bunga KUR
Alokasi Subsidi dan Kompensasi Tembus Rp525 Triliun di RAPBN 2025, Digunakan untuk Subsidi Solar Hingga Bunga KUR

Pemerintah akan terus memberikan subsidi untuk LPG 3 Kg, solar, minyak tanah, dan listrik, khususnya untuk rumah tangga miskin dan rentan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Target Penerimaan Pajak 2024 Capai RpRp2.307,9 Triliun, Ini 4 Strateginya
Jokowi Target Penerimaan Pajak 2024 Capai RpRp2.307,9 Triliun, Ini 4 Strateginya

Pendapatan negara di 2024 ditargetkan capai Rp2.781,3 triliun, di mana penerimaan perpajakan ditargetkan capai Rp2.307,9 triliun.

Baca Selengkapnya
Kemenkeu: APBN Surplus Rp31,3 Triliun di Januari 2024
Kemenkeu: APBN Surplus Rp31,3 Triliun di Januari 2024

Reliasasi belanja negara sebesar Rp184,2 triliun atau 5,5 persen dari pagu tahun 2024 yakni Rp3.325, 1 triliun.

Baca Selengkapnya
Sepanjang 2023, Sektor Panas Bumi Sumbang Rp3,1 Triliun ke Kas Negara
Sepanjang 2023, Sektor Panas Bumi Sumbang Rp3,1 Triliun ke Kas Negara

PNBP panas bumi pada 2024 ditargetkan sebesar Rp2,1 triliun.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Kantongi Pajak Rp393 Triliun di Tiga Bulan Pertama 2024
Pemerintah Kantongi Pajak Rp393 Triliun di Tiga Bulan Pertama 2024

Per Maret 2024, realisasi PPh Migas mencapai Rp14,53 triliun atau 19,02 persen dari target.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Bakal Potong Anggaran Subsidi Listrik Tahun Ini
Pemerintah Bakal Potong Anggaran Subsidi Listrik Tahun Ini

Kementerian ESDM mencatat, realisasi subsidi listrik di 2023 mencapai Rp64,02 triliun.

Baca Selengkapnya