Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bekraf gelar Akatara untuk pertama kali, 'jodohkan' pembuat film dengan investor

Bekraf gelar Akatara untuk pertama kali, 'jodohkan' pembuat film dengan investor Ilustrasi bioskop. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/Karramba Production

Merdeka.com - Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) telah menyelenggarakan Akatara Indonesia Film Financing Forum untuk memfasilitasi akses permodalan antara pembuat film dengan investor. Sekitar 40 film dari 381 pendaftar berhasil terpilih dalam event ini. Nantinya para pembuat film akan mempromosikan proyek filmnya agar dilirik investor sehingga mereka dapat menamakan modal di proyek tersebut.

"Jadi forum ini kita buat pertama kali di Indonesia. Sebuah forum terbuka mempertemukan antara orang-orang yang punya ide-ide film proyek-proyek film dengan para penyandang dana, yang selama ini belum menyadari sepenuhnya bahwa ada proyek film yang bisa sangat menguntungkan," ujar Kepala Bekraf Triawan Munaf kepada wartawan, di Hotel Grand Mercure Harmoni, Jakarta, Rabu (15/11).

Lanjutnya, event ini layaknya biro jodoh. Artinya jika investor tertarik maka mereka akan menanamkan modal di film tersebut. Dengan begitu belum bisa dipastikan apakah investor tertarik atau belum. Akan tetapi sudah ada 50 investor baik dalam maupun luar negeri pada event ini.

Orang lain juga bertanya?

"Tapi ini kan match making, kita pertemukan pacaran gitu ngobrol, mau kawin atau mau pacaran doang atau mau pacaran dulu kawin nanti tahun depan atau perbaiki dulu proyeknya. Jadi ini dibutuhkan untuk chemistry antara pihak investor dengan pembuat film," jelasnya.

Menurutnya, saat ini banyak sekali orang kaya yang tidak tahu akan diinvestasikan ke mana uangnya. Padahal film adalah salah satu investasi yang menguntungkan. Terlebih lagi gairah film di Indonesia begitu luar biasa. "Jumlahnya penonton naik terus. bahwa di akhir tahun ini share penonton Indonesia sudah 40 persen. 60 persen masih film asing karena mereka memproduksi film bagus," katanya.

Triawan belum bisa memastikan berapa jumlah investasi yang terserap pada event ini. Dia juga tidak menargetkan jumlah tersebut. Tambahnya, Akatara ini rencananya akan digelar dua kali dalam setahun.

"Mau dua kali setahun. Tahun depan 2 kali, awal tahun sekitar April dan akhir," tandasnya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Puluhan Sineas Muda Ternate Ikuti Pelatihan Festival Film Bulanan, Kembangkan Jaringan di Indonesia
Puluhan Sineas Muda Ternate Ikuti Pelatihan Festival Film Bulanan, Kembangkan Jaringan di Indonesia

Peserta mempresentasikan ide cerita mereka setelah melalui proses mentoring

Baca Selengkapnya
Dukung Sineas Lokal, Fesbul Gelar Workshop di Jayapura
Dukung Sineas Lokal, Fesbul Gelar Workshop di Jayapura

Melalui acara ini, diharapkan perfilman lokal dapat tumbuh.

Baca Selengkapnya
Fesbul Menparekraf Tantang Sineas Sumatra Bikin Film
Fesbul Menparekraf Tantang Sineas Sumatra Bikin Film

Workshop Fesbul  bertujuan memfasilitasi dan mengembangkan jaringan filmmaker di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Gelar Workshop Film, Fesbul Dukung Generasi Muda Tingkatkan Kompetensi di Bidang Kreatif
Gelar Workshop Film, Fesbul Dukung Generasi Muda Tingkatkan Kompetensi di Bidang Kreatif

Fesbul terus menghadirkan inisiatif-insiatif yang memperkuat ekosistem kreatif.

Baca Selengkapnya
6 Gaya Giring Ganesha Dampingi Menteri Fadli Zon Bertemu Para Sineas hingga Seniman Demi Majukan Film Indonesia
6 Gaya Giring Ganesha Dampingi Menteri Fadli Zon Bertemu Para Sineas hingga Seniman Demi Majukan Film Indonesia

Fadli Zon dan Giring Ganesha mengadakan diskusi yang bertajuk Ngopi Pagi di Jakarta pada hari Senin, 4 November 2024.

Baca Selengkapnya
Festival Film Bulanan Lokus 8 Tantang Sineas Muda Sumatera
Festival Film Bulanan Lokus 8 Tantang Sineas Muda Sumatera

Para sineas bisa mendaftarkan karya film pendek kalian pada periode pendaftaran dari 2-12 September 2024.

Baca Selengkapnya
Hadirkan Workshop, Fesbul Buka Ruang Bagi Sineas Lokal Berekspresi Melalui Film
Hadirkan Workshop, Fesbul Buka Ruang Bagi Sineas Lokal Berekspresi Melalui Film

Sebanyak 20 peserta terpilih mendapatkan kesempatan untuk mengeksplorasi dunia perfilman dari berbagai sudut pandang.

Baca Selengkapnya
Workshop Fesbul Sapa Sineas di Bangka Belitung
Workshop Fesbul Sapa Sineas di Bangka Belitung

Workshop Fesbul dengan sistem zonasi yang bertujuan untuk menjangkau para sineas-sineas di penjuru Indonesia.

Baca Selengkapnya
Edukasi Para Pelaku Industri Kreatif, Samara Grup Gelar Samara URL
Edukasi Para Pelaku Industri Kreatif, Samara Grup Gelar Samara URL

Samara URL juga merupakan ajang spill project anak perusahaan Samara Group yang akan datang.

Baca Selengkapnya
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif
Strategi LPS Tingkatkan Inklusi dan Literasi Keuangan Lewat Pendekatan Kreatif

LPS terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan.

Baca Selengkapnya
Dorong Industri Perfilman, Bobby Nasution Sediakan Bioskop di Lapangan Merdeka
Dorong Industri Perfilman, Bobby Nasution Sediakan Bioskop di Lapangan Merdeka

Pemkot Medan akan menyediakan bioskop di Lapangan Merdeka.

Baca Selengkapnya
Cara Kemenparekraf Genjot Industri Kreatif, Game dan Film Terus Didorong
Cara Kemenparekraf Genjot Industri Kreatif, Game dan Film Terus Didorong

Langkah-langkah ini guna mendorong ekonomi kreatif di Indonesia semakin semarak.

Baca Selengkapnya