Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bulog target beras sachet dijual di seluruh Indonesia pada September 2018

Bulog target beras sachet dijual di seluruh Indonesia pada September 2018 Beras Bulog. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Perum Bulog telah mengenalkan kemasan terbaru dari Beras Kita yang merupakan beras produksinya. Sebelumnya beras dijual dengan berat 5 kg dan 10 kg, kini beras dijual dengan kemasan 200 gram atau disebut sebagai beras sachet.

Saat ini beras sachet ini banyak terdapat di Jawa Barat dan Jawa Timur, namun secara perlahan mulai diproduksi di Jawa Tengah, Yogyakarta dan Sulawesi Selatan. Ke depan, Bulog menargetkan seluruh wilayah Indonesia pada September 2018 sudah terdapat beras sachet ini.

Beras sachet ini memiliki harga jual di warung-warung kelontong sebesar Rp 2.500 per kemasan. Setiap kemasan dapat digunakan untuk 3-4 porsi makan. Bahkan, meski dengan takaran kecil, Bulog mengklaim kualitas beras cukup bagus.

Orang lain juga bertanya?

"Ini berasnya kualitas premium, memang tidak boleh masyarakat menengah ke bawah konsumsi beras premium, kan bagus," tegas Direktur Pengembangan Bisnis dan Industri Perum Bulog Imam Subowo kepada wartawan, Senin (9/7).

Selain bisa mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, hadirnya beras sachet ini juga demi menjaga ketersediaan beras di masyarakat. Karena beras ini bisa didapatkan di warung-warung kelontong.

Untuk saat ini di Jawa Barat, Bulog sudah menjual dan produksi beras sachetan ini mencapai 11 ton dan di Jawa Timur sebanyak 8 ton. Banyaknya penjualan ini sebagai bukti bahwa beras ini diterima dengan baik di masyarakat.

Secara bertahap, berbagai daerah ini mulai memproduksi beras dengan merek Beras Kita ini. Bulog menargetkan beras rencengan ini mulai beredar di seluruh wilayah Indonesia pada September 2018.

Mengingat saat ini masih dalam tahap pengenalan, Imam mengaku ke depannya bukan tidak mungkin harga beras dan kualitas akan disesuaikan dengan karakter masing-masing wilayah.

"Sementara ini saya riil memang perlu terus evaluasi harga kebutuhan pokoknya karena kalo kita lihat beras harganya juga segitu kemudian butuh plastik, tapi yang pasti Bulog tidak boleh rugi, tapi targetnya ketersediaan," tutupnya.

Reporter: Ilyas Istianur Praditya

Sumber: Liputan6.com (mdk/idr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tekan Lonjakan Harga, Bulog Jateng Distribusikan 10 Kg Beras ke 2,3 Juta Keluarga
Tekan Lonjakan Harga, Bulog Jateng Distribusikan 10 Kg Beras ke 2,3 Juta Keluarga

"Dan kami berharap juga harganya bisa turun," kata Akhmd Kholisun,

Baca Selengkapnya
Bos Bulog 'Gerebek Pasar' Pasar Perumnas Klender, Cek Stok Beras!
Bos Bulog 'Gerebek Pasar' Pasar Perumnas Klender, Cek Stok Beras!

Tujuannya untuk memastikan beras SPHP tersedia sepanjang tahun, pada Senin (28/8).

Baca Selengkapnya
Stok Melimpah, BULOG Pastikan Beras Operasi Pasar Tersedia di Semua Pasar
Stok Melimpah, BULOG Pastikan Beras Operasi Pasar Tersedia di Semua Pasar

Beras SPHP sudah membanjiri pasar-pasar di seluruh daerah melalui pedagang pengecer dan juga melalui retail-retail modern

Baca Selengkapnya
Bulog Lanjutkan Program Bantuan Pangan Beras untuk Penuhi Kebutuhan Penduduk Indonesia
Bulog Lanjutkan Program Bantuan Pangan Beras untuk Penuhi Kebutuhan Penduduk Indonesia

Keberhasilan Bulog menyalurkan Bantuan Pangan Beras pada tahun 2023 kembali dilanjutkan dengan penyaluran program yang sama untuk tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Bulog Siap Stabilkan Harga dengan Tambahan Kuota Penugasan Impor
Bulog Siap Stabilkan Harga dengan Tambahan Kuota Penugasan Impor

Bulog siap menerima tambahan kuota penugasan impor dari pemerintah untuk memperkuat Cadangan Beras Pemerintah (CBP) guna menstabilkan harga beras di pasaran.

Baca Selengkapnya
Kini Masyarakat Beli Beras Dibatasi Maksimal 15 Kg per Transaksi, Sampai Kapan?
Kini Masyarakat Beli Beras Dibatasi Maksimal 15 Kg per Transaksi, Sampai Kapan?

Ternyata ini alasan minimarket hingga supermarket membatasi pembelian beras.

Baca Selengkapnya
FOTO:
FOTO: "Grebek Pasar" Bulog di Klender, Budi Waseso: Stok Beras Sangat Aman Ada 1,6 Juta Ton

Program "Grebek Pasar" ini besutan Perum Bulog bersama Badan Pangan Nasional (Bapanas).

Baca Selengkapnya
Presiden Pastikan Beras SPHP Bulog Sudah Membanjiri Pasar Induk Cipinang
Presiden Pastikan Beras SPHP Bulog Sudah Membanjiri Pasar Induk Cipinang

Presiden menyampaikan bahwa Bulog telah menggelontorkan Beras SPHP ke Pasar Induk Beras Cipinang dengan volume yang besar.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Pastikan Pembagian Beras Gratis untuk Keluarga Kurang Mampu Hingga November 2023
Erick Thohir Pastikan Pembagian Beras Gratis untuk Keluarga Kurang Mampu Hingga November 2023

Pemerintah mulai membagikan bansos beras 10 kilogram (kg) mulai Senin (11/9).

Baca Selengkapnya
Usai Pencoblosan, Bulog Kembali Salurkan Bansos Beras 10 Kg di Bogor
Usai Pencoblosan, Bulog Kembali Salurkan Bansos Beras 10 Kg di Bogor

Penghentian penyaluran bansos beras dilakukan untuk menghindari politisasi terhadap program pemerintah.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Alhamdulillah, Bansos Beras untuk 21,3 Juta Keluarga Kurang Mampu Mulai Dikirim Hari Ini
Erick Thohir: Alhamdulillah, Bansos Beras untuk 21,3 Juta Keluarga Kurang Mampu Mulai Dikirim Hari Ini

Dengan jangkauan yang luas, Erick menyampaikan Pos Indonesia memiliki kemampuan dalam menyalurkan bantuan ke seluruh penjuru negeri.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Beras Langka di Indomaret dan Alfamart
Ternyata Ini Penyebab Beras Langka di Indomaret dan Alfamart

Bulog akan tingkatkan distribusi beras SPHP ke pasar-pasar tradisional maupun program pasar murah demi tekan harga beras.

Baca Selengkapnya