Dari biodiesel hingga peralatan militer buatan RI dipromosikan di Chile
Merdeka.com - Pemerintah Indonesia mempromosikan produk-produk dalam negeri ke Republik Chile dalam upaya memperluas pasar ekspor untuk negara-negara non tradisional, khususnya wilayah Amerika Latin dalam program One on One Business Matching Misi Dagang.
Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arlinda mengatakan bahwa Misi Dagang merupakan salah satu program unggulan untuk mempromosikan produk dalam negeri ke pasar global dan diharapkan mampu meningkatkan hubungan dagang kedua negara.
"Kami optimis bahwa hasil pelaksanaan Business Matching dapat meningkatkan hubungan dagang antara kedua negara untuk lebih terbuka dan saling menguntungkan," kata Arlinda seperti dikutip Antara di Santiago, Chile, Kamis (14/12).
-
Apa yang dilakukan Kemendag untuk memperluas pasar ekspor? Kementerian Perdagangan terus memperluas pangsa ekspor produk Indonesia hingga ke Meksiko. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan menggelar pameran Expo Indonesia en Mexico (EIM) pada 3--6 Agustus 2023 di kawasan World Trade Center, Mexico City, Meksiko dan menghadirkan 51 pelaku usaha di pameran tersebut.
-
Bagaimana Kemendag mendorong ekspor produk Tanah Air? 'Pemerintah pusat akan terus mendorong ekspor produk Tanah Air ke luar negeri seperti ini. Inikan hasil komunikasi kerja antara produsen dalam hal ini WKI dengan Pak Susanto Lee (Direktur Distributor Kara Marketing Malaysia) dengan atase kami Pak Deden di Malaysia, yang terus bekerja untuk mencarikan pasar di Malaysia, dan kami akan berniat merambah ke pasar Brunei, Vietnam, dan beberapa negara ASEAN lainnya,' ucap Didi Sumedi.
-
Bagaimana kelapa sawit menjadi komoditas ekspor? Pada 1919, komoditas kelapa sawit telah diekspor melalui perkebunan yang berada di pesisir Timur Sumatra.
-
Apa yang Kemendag lepas ekspornya? Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) Kementerian Perdagangan (Kemendag) Didi Sumedi melepas ekspor kosmetik dari Sidoarjo ke Malaysia senilai 7 juta Ringgit Malaysia (RM) atau lebih dari Rp20 miliar, pada Senin.
-
Siapa yang membawa kelapa sawit ke Indonesia? Tanaman ini dibawa oleh orang-orang Belanda ke Nusantara.
-
Kenapa Kemenkumham mendukung penggunaan produk dalam negeri? Tujuannya adalah untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi nasional dan mendukung daya saing industri di tanah air.
Dia menjelaskan, beberapa produk yang ditawarkan antara lain adalah minyak kelapa sawit, biodiesel, kendaraan dan peralatan militer, furnitur dan dekorasi rumah. Di mana kurang lebih sebanyak 37 pengusaha asal Chile dipertemukan dengan tujuh pelaku usaha Indonesia dari berbagai sektor unggulan.
"Delegasi bisnis Indonesia menawarkan produk-produk ekspor unggulan terbaik dan terpercaya, kegiatan ini menjadi upaya untuk mempromosikan Indonesia ke pasar global," imbuhnya.
Berdasarkan catatan Kementerian Perdagangan, tren perdagangan antara Indonesia dan Chile mengalami penurunan sebesar 12,09 persen dalam lima tahun terakhir. Total perdagangan pada 2012 tercatat sebesar 381,99 juta dolar AS, sementara pada 2016 turun menjadi 227,15 juta dolar AS atau 29,28 persen.
Pada tahun 2016, sepuluh produk utama dan prospektif Indonesia yang diekspor ke Chile antara lain adalah alas kaki, tekstil dan produk tekstil, elektronik, mesin, makanan olahan, produk kimia, karet dan produk karet, produk kayu, pulp dan furnitur, otomotif dan produk plastik.
Kementerian Perdagangan menilai untuk meningkatkan kembali kinerja perdagangan Indonesia-Chile yang turun dalam lima tahun terakhir, dapat didorong dengan adanya pertemuan-pertemuan serupa guna meningkatkan informasi kepada pengusaha Chile akan produk-produk Indonesia.
Meskipun nilai perdagangan kedua negara mengalami penurunan, Indonesia masih mengantongi surplus kurang lebih sebesar 60,47 juta dolar AS pada 2016, meskipun pada tahun sebelumnya Indonesia mengalami defisit sebesar 26,6 juta dolar AS.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Toyota Indonesia prediksi volume ekspornya mencapai 300 unit pada tahun ini.
Baca SelengkapnyaProduk utama Indonesia yang diekspor ke Chili meliputi mineral, tembaga, produk kimia, suku cadang otomotif,
Baca SelengkapnyaKedepan, diyakini kebutuhan biodiesel berbasis kelapa sawit sangat besar, khususnya untuk konsumsi dalam negeri.
Baca SelengkapnyaTiga produknya berhasil tembus pasar di negara-negara ASEAN seperti kopi luwak, sambal honje sampai radio kayu antik.
Baca SelengkapnyaJokowi meminta jajaran menteri segera menindaklanjuti agar komitmen investasi dari China dapat terealisasi.
Baca SelengkapnyaThailand telah mengambil langkah untuk mendukung semua jenis teknologi kendaraan ramah lingkungan
Baca SelengkapnyaKaltim memiliki lahan seluas 1,5 juta hektare kebun kelapa sawit.
Baca SelengkapnyaDunia otomotif Indonesia saat ini merupakan pilar penting dalam industri manufaktur.
Baca SelengkapnyaSaat ini, masing-masing perusahaan mobil listrik tersebut tengah melakukan kajian lebih lanjut.
Baca SelengkapnyaBPS melaporkan ekspor pertanian pada Agustus 2023 meningkat dibandingkan bulan sebelumnya.
Baca SelengkapnyaImplementasi B50 peluang baik bagi Indonesia, namun memiliki konsekuensi ekonomi yang juga besar.
Baca SelengkapnyaPresiden pengganti Jokowi wajib melanjutkan program hilirisasi nikel dan sawit.
Baca Selengkapnya