Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PUPR Rehabilitasi 2 RS di Palu untuk Jadi Rumah Sakit Rujukan Corona

PUPR Rehabilitasi 2 RS di Palu untuk Jadi Rumah Sakit Rujukan Corona Basuki Hadimuljono. ©Liputan6.com/Maulandy Rizki Bayu Kencana

Merdeka.com - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi terhadap fasilitas kesehatan dan pendidikan di Palu. Meski demikian, hal ini dilakukan dengan memberlakukan physical distancing, sesuai protokol keamanan pencegahan virus corona atau covid-19 yang ditetapkan pemerintah.

Melalui keterangan resminya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, fasilitas kesehatan yang direhabilitasi adalah 2 rumah sakit yang akan dijadikan rumah sakit rujukan virus corona di Palu. Kedua rumah sakit tersebut, dengan memberlakukan physical distancing, yakni RSUD Undata sebanyak 20 bangunan dan RSUD Anutapura sebanyak 22 bangunan.

Pada Tahap 1A sebanyak 7 bangunan RSUD Undata dan 8 bangunan RSUD Anutapura sudah selesai ditangani. Pada Tahap 1B sebanyak 13 bangunan lainnya di RSUD Undata dan 14 bangunan RSUD Anutapura akan direhabilitasi.

Untuk Tahap 1B Detail Engineering Design (DED) kedua RSUD telah 100 persen, kontrak untuk RSUD Undata direncanakan pada Akhir April 2020 dan kontrak RSUD Anutapura pertengahan Mei 2020. Secara keseluruhan progres konstruksi rehabilitasi fasilitas kesehatan ini telah mencapai 35 persen.

Untuk fasilitas pendidikan dasar, pada Tahap 1A Kementerian PUPR melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi sebanyak 16 sekolah yang terdiri dari 1 kelompok belajar, 4 taman kanak-kanak dan raudhatul athfal, 4 sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah, dan 7 madrasah tsanawiyah. Sekolah-sekolah ini tersebar di Donggala (4 sekolah), Palu (8 sekolah) dan Sigli (5 sekolah). Saat ini tahap survei, investigasi dan desain (SID) dan DED telah 100 persen rampung dan rencana kontrak dilakukan pada Mei 2020.

Untuk fasilitas pendidikan tinggi, Kementerian PUPR telah merampungkan rehabilitasi dan rekonstruksi 50 bangunan Universitas Tadulako yang mengalami rusak ringan pada Tahap 1A yang dikerjakan saat masa tanggap darurat.

Pada Tahap 1B Kementerian PUPR akan merehabilitasi 37 bangunan Universitas Tadulako, sementara pada Tahap 1C sebanyak 55 gedung akan direhabilitasi. Saat ini progres keduanya telah menyelesaikan DED. Secara keseluruhan progres konstruksi rehabilitasi Universitas Tadulako telah mencapai 33,33 persen.

Selain rehabilitasi, Kementerian PUPR juga membangun 10 gedung serbaguna 2 dua lantai. Setiap gedung memiliki luas tapak 750 m2 dan luas bangunan 1.500 m2 yang terdiri dari 12 kelas. Gedung serbaguna ini dibangun dengan konsep green building dan menggunakan material ramah lingkungan seperti beton precast k-375, baja ringan dan alumunium.

Pada tahap 1 akan dibangun sebanyak 8 gedung serbaguna yang rencana kontraknya dilakukan akhir April 2020. Sementara pada tahap 2 akan dibangun sebanyak 2 gedung serbaguna yang rencana kontraknya dilakukan pertengahan Mei 2020. Saat ini progres keduanya telah menyelesaikan DED.

Di samping fasilitas kesehatan dan pendidikan, Kementerian PUPR juga melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi Gedung BPKP dan Gedung PIP2B Sulawesi Tengah. Ditargetkan kontrak pembangunan Gedung Kantor BPKP yang mengalami rusak berat akan dilakukan pada pertengahan Mei 2020. Sementara kontrak rehabilitasi Gedung PIP2B Sulawesi Tengah akan dilakukan akhir Mei 2020.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Momen Puja Puji Presiden Jokowi, Hasil Kerja Menhan Prabowo Subianto ini
VIDEO: Momen Puja Puji Presiden Jokowi, Hasil Kerja Menhan Prabowo Subianto ini

Menhan Prabowo Subianto meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara Pangsar Soedirman dan 25 Rumah Sakit TNI, pada Senin 19 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
2 Kasus Covid-19 Baru Terdeteksi di Palembang, Warga Diminta Kembali Biasakan Prokes
2 Kasus Covid-19 Baru Terdeteksi di Palembang, Warga Diminta Kembali Biasakan Prokes

Kasus Covid-19 bisa meluas jika masyarakat tidak mengindahkan pola hidup sehat dan menjaga jarak

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, RSUP Dr. Sardjito Dibangun Hutama Karya Senilai Rp267 Miliar Dirancang dengan Teknologi Canggih
Diresmikan Jokowi, RSUP Dr. Sardjito Dibangun Hutama Karya Senilai Rp267 Miliar Dirancang dengan Teknologi Canggih

Proyek senilai Rp267 miliar ini dapat diselesaikan 3 bulan lebih cepat dari target awal yakni November tahun 2024 dengan dukungan penggunaan teknologi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penampakan Rumah Sakit Canggih Ada Shock Breaker Penahan Gempa Diresmikan Jokowi
VIDEO: Penampakan Rumah Sakit Canggih Ada Shock Breaker Penahan Gempa Diresmikan Jokowi

Presiden meresmikan Gedung Anutapura Medical Center (AMC) di RSUD Anutapura, Kota Palu, dan sejumlah infrastruktur lainnya.

Baca Selengkapnya
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar

Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta resmi ditutup pada Jumat, 31 Maret 2023

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Minta Pemerintah Perkuat Jaring Pengaman Layanan Kesehatan Guna Cegah Penyebaran Mpox
Puan Maharani Minta Pemerintah Perkuat Jaring Pengaman Layanan Kesehatan Guna Cegah Penyebaran Mpox

Puan Maharani meminta Pemerintah memperkuat jaring pengaman layanan kesehatan secara komprehensif dan terkoordinasi, terkait penyakit monkeypox.

Baca Selengkapnya
Gunung Ruang Bakal Dijadikan Kawasan Konservasi, Warga Direlokasi ke Bolaang Mongondow
Gunung Ruang Bakal Dijadikan Kawasan Konservasi, Warga Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Seluruh pembangunan rumah tinggal dan infrastruktur dilakukan secara baru.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta

Kasus pertama cacar monyet terjadi pada Agustus 2022 lalu. Pasien itu pun sudah dinyatakan sembuh.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi Didampingi Prabowo-Khofifah Resmikan Dua Rumah Sakit TNI di Surabaya
Momen Jokowi Didampingi Prabowo-Khofifah Resmikan Dua Rumah Sakit TNI di Surabaya

Kedua rumah sakit tersebut adalah RS Tk. III Brawijaya dan RSAL Tk. II dr. Soekantyo Jahja Puspenerbal Surabaya.

Baca Selengkapnya
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN

Pemerintah membahas pemanfaatan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Utara, setelah selesai digunakan sebagai rumah sakit darurat saat pandemi COVID-19.

Baca Selengkapnya
Jokowi soal RS Kemenkes Makassar: Peralatannya Tak Kalah dengan Singapura dan Amerika
Jokowi soal RS Kemenkes Makassar: Peralatannya Tak Kalah dengan Singapura dan Amerika

Rumah sakit ini memiliki kapasitas 920 tempat tidur dan menjadi hub rumah sakit untuk wilayah Indonesia bagian timur.

Baca Selengkapnya
Puan Dukung Pemerintah Maksimalkan Evakuasi Korban Erupsi Lowotobi
Puan Dukung Pemerintah Maksimalkan Evakuasi Korban Erupsi Lowotobi

Puan pun menginstruksikan kepada seluruh Anggota DPR RI yang berasal dari dapil yang wilayahnya terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki untuk ikut membantu.

Baca Selengkapnya