Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kejaksaan beri pendampingan pembangunan proyek tol hingga kereta cepat BUMN

Kejaksaan beri pendampingan pembangunan proyek tol hingga kereta cepat BUMN Jaksa Agung Prasetyo. ©2018 Merdeka.com/Moh Kadafi

Merdeka.com - PT PLN (Persero) menjalin kerja sama dengan Kejaksaan Agung RI Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara tentang Penanganan Masalah Hukum Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara. Kerjasama ini dilakukan untuk mengawal penyelesaian proyek 35.000 MW.

Jaksa Agung RI, H.M. Prasetyo, mengatakan kerjasama ini bertujuan untuk membuat proyek atau program pemerintah berjalan dengan baik. "Jadi dalam proyek itu, lazimnya ada pihak-pihak yang ingin memancing air keruh, tiba-tiba menaikkan harga tanahnya dalam pembebasan lahan. Disinilah, tentunya perlunya turun tangan kita memberikan pencerahan kepada masyarakat, bahwa apa yang kita bangun bukan untuk siapa-siapa, tapi untuk mereka juga," ujarnya di Nusa Dua, Badung, Bali, Kamis (12/4).

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menuturkan, selain proyek kelistrikan, ada sejumlah proyek infrastruktur lainnya yang dikawal Kejaksaan Agung. Salah satunya proyek jalan tol Trans Jawa dan Trans Sumatera.

Orang lain juga bertanya?

"Saya mohon dukungannya Kejaksaan Agung dan Kejaksaan di daerah sehubungan dengan proyek jalan tol," kata Menteri Rini.

Menurutnya, hal tersulit untuk merealisasikan proyek itu, yaitu pembebasan lahan. "Saya paling sering gangguin Pak Jaksa Agung soal pembebasan lahan supaya Tol Trans Jawa dan Trans Sumatera bisa diselesaikan. Kalau Kementerian BUMN tidak dapat dukungan dari Kejaksaan Agung maupun seluruh timnya itu tidak bisa diselesaikan," kata Menteri Rini.

Selain listrik dan jalan tol, proyek lain yang juga dikawal Kejaksaan Agung adalah pembangunan landasan pacu (runway) ketiga di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Bandara Kulonprogo, pelabuhan, hingga proyek kereta cepat Jakarta-Bandung. "Itu semua sudah kita kerja sama kan dengan Kejaksaan Agung," ungkapnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penyelesaiaan Restrukturisasi BUMN Karya hingga Kereta Cepat jadi Prioritas Wamen Rosan Roeslani
Penyelesaiaan Restrukturisasi BUMN Karya hingga Kereta Cepat jadi Prioritas Wamen Rosan Roeslani

Rosan ingin menyelesaikan program restrukturisasi BUMN Karya hingga proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB).

Baca Selengkapnya
Sektor Konstruksi Siap Berkolaborasi untuk Genjot Pembangunan Proyek Infrastruktur
Sektor Konstruksi Siap Berkolaborasi untuk Genjot Pembangunan Proyek Infrastruktur

Salah satu calon Ketua Umum BPP Gapensi yang juga sebagai Sekretaris Jenderal BPP Gapensi Andi Rukman Nurdin (ARN) berkomitmen untuk memajukan industri.

Baca Selengkapnya
Ini Infrastruktur PSN Dikerjakan BUMN PTPP & Bakal Selesai Sesuai Target, Salah Satunya Tol Probolinggo-Banyuwangi
Ini Infrastruktur PSN Dikerjakan BUMN PTPP & Bakal Selesai Sesuai Target, Salah Satunya Tol Probolinggo-Banyuwangi

Sejumlah proyek infrastruktur PSN lainnya yang masih dikerjakan oleh perseroan saat ini yaitu seperti Proyek Jalan Tol Probolinggo – Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Gagasan Ganjar Melihat Indonesia
Gagasan Ganjar Melihat Indonesia

Ganjar mengatakan, Indonesia dapat dilihat dengan pembangunan infrastruktur yang dibangun hingga menarik para investor.

Baca Selengkapnya
Luhut Beri Julukan ke Menteri Basuki Sebagai 'Bapak Jalan Tol Indonesia'
Luhut Beri Julukan ke Menteri Basuki Sebagai 'Bapak Jalan Tol Indonesia'

Luhut juga mengatakan bahwa dirinya bersama sejumlah menteri lainnya dalam Kabinet Indonesia Maju, akan segera pensiun dalam waktu 12 hari lagi.

Baca Selengkapnya
Wanti-Wanti Presiden Jokowi jika Daerah Ingin Bangun Jalan Tol
Wanti-Wanti Presiden Jokowi jika Daerah Ingin Bangun Jalan Tol

Jokowi mengatakan kemanfaatan pembangunan jalan bebas hambatan itu banyak dirasakan oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Proyek Kereta Cepat Dianggap Sukses, Jokowi Ingin Ulang Kerja Sama Indonesia-China di Proyek IKN Nusantara
Proyek Kereta Cepat Dianggap Sukses, Jokowi Ingin Ulang Kerja Sama Indonesia-China di Proyek IKN Nusantara

Jokowi menginginkan kesuksesan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung terulang di proyek pembangunan IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
Brantas Abipraya Kejar Target Pembangunan Tol Bayunglencir-Tempino Seksi 3
Brantas Abipraya Kejar Target Pembangunan Tol Bayunglencir-Tempino Seksi 3

Pembangunan Jalan Tol Bayunglencir-Tempino, Seksi 3 dikerjakan PT Brantas Abipraya (Persero) sedang dikebut penyelesaiannya.

Baca Selengkapnya
3.196 Km Jalan Tol Tersambung di Akhir Tahun 2024
3.196 Km Jalan Tol Tersambung di Akhir Tahun 2024

Kementerian PUPR bersama mitra kerja BUJT terus bekerja sama melanjutkan pembangunan jalan tol. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan jalan

Baca Selengkapnya
FOTO: Gaya Jokowi Motoran Bareng Raffi Ahmad hingga Gading Marten Jajal Tol IKN
FOTO: Gaya Jokowi Motoran Bareng Raffi Ahmad hingga Gading Marten Jajal Tol IKN

Menurut Jokowi, kondisi jalan tol dapat lebih dirasakan apabila menggunakan sepeda motor. Oleh karena itu, dia memilih naik motor untuk meninjau jalan tol IKN.

Baca Selengkapnya
Menteri Basuki Perketat Tata Kelola Pengadaan Proyek Tol: Jangan Ada Korupsi
Menteri Basuki Perketat Tata Kelola Pengadaan Proyek Tol: Jangan Ada Korupsi

Hal ini dilakukan menyusul ditemukannya dugaan kasus korupsi pada sejumlah proyek tol.

Baca Selengkapnya
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat

Budi menerangkan, keberadaan rel layang juga memungkinkan untuk integrasi dengan KA Bandara Adi Soemarmo.

Baca Selengkapnya