Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lowongan pekerjaan di PT Honda Prospect Motor

Lowongan pekerjaan di PT Honda Prospect Motor Lowongan Pekerjaan. ©2018 liputan6.com

Merdeka.com - Siapa yang tak tahu tentang Honda? Nama perusahaan otomotif asal negeri Sakura ini memang sudah sangat melekat di benak masyarakat Indonesia. Sampai-sampai orang jawa menyebut produk motor dengan sebutan Honda. Kabar gembira bagi anda yang sedang mencari kerja. PT Honda Prospect Motor saat ini sedang membuka lowongan pekerjaan.

Perusahaan yang cukup berpengaruh terhadap industri otomotif di Indonesia ini, kali ini membuka lowongan kerja untuk lima posisi sekaligus, yaitu Technical Staff, Quality Production Staff, Purchasing Cost Staff, Industrial Relation Staff, dan Part Sales Staff.

lowongan pekerjaan

Lowongan Pekerjaan ©2018 liputan6.com

Mengutip laman resmi PT Honda Prospect Motor, honda-indonesia.com, Kamis (19/7/2018), berikut deskripsi pekerjaan tiap posisi, kualifikasi khusus bagi pelamar kerja, dan tata cara pendaftaran lowongan kerja tersebut:

1. Technical Staff

Deskripsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab untuk menangani permasalahan kualitas produk yang terjadi di after-sales market dengan menginformasikannya ke pihak terkait, serta mengontrol secara berkesinambungan mengenai penanganan permasalahan kualitas produk tersebut.

Kualifikasi Khusus:

1. Laki-laki;

2. S1 Teknik Mesin, Teknik Elektro;

3. Usia maksimal 27 tahun;

4. IPK minimal 3,0 (skala 4,0);

5. Memiliki kemampuan analisa yang baik;

6. Attention to detail;

7. Penempatan di Sunter, Jakarta Utara.

2. Quality Production Staff

Deskripsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam melakukan pengontrolan proses manufaktur untuk menjaga kualitas produk sehingga target kualitas produk tercapai, melakukan analisis produk terhadap masalah yang terjadi di pasar otomotif serta melakukan tindakan perbaikan agar sesuai dengan standar kualitas yang telah ditentukan.

Kualifikasi Khusus:

1. Laki-laki;

2. S1 Teknik Industri, Teknik Mesin, Teknik Elektro,Teknik Otomotif, Teknik Fisika;

3. Usia maksimal 27 tahun;

4. IPK minimal 3,0 (skala 4,0);

5. Memiliki ketertarikan terhadap dunia otomotif (mobil);

6. Attention to detail;

7. Mampu melakukan analisa dengan baik;

8. Disiplin, tegas, dan dapat memimpin;

9. Lebih disukai apabila dapat mengemudikan mobil dan memiliki SIM A;

10. Bersedia bekerja dengan sistem kerja shift;

11. Penempatan di Karawang, Jawa Barat.

3. Purchasing Cost Staff

Deskripsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam proses analisis part yang memungkinkan untuk dilokalkan di Indonesia dengan memperhatikan spesifikasi dan kesesuaian biaya yang telah ditentukan, serta melakukan analisis harga part yang diajukan oleh supplier lokal.

Kualifikasi Khusus:

1. Laki-laki;

2. S1 Teknik Industri, Statistika Industri;

3. Usia maksimal 27 tahun;

4. IPK minimal 3,0 (skala 4,0);

5. Attention to detail;

6. Mampu melakukan analisa dengan baik;

7. Bersedia bekerja dengan sistem kerja shift;

8. Penempatan di Karawang, Jawa Barat.

4. Industrial Relation Staff

Deskripsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam penegakan pelaksanaan peraturan, tata tertib dan kebijakan yang ditetapkan di dalam perusahaan, melakukan monitoring hubungan industrial serta penyelesaian kasus ketenagakerjaan sesuai dengan aturan yang berlaku dan memberikan pembinaan/konseling terhadap karyawan yang melanggar peraturan sehingga tercipta lingkungan kerja yang kondusif dan harmonis.

Kualifikasi Khusus:

1. Laki-laki;

2. S1 Hukum, Manajemen SDM, Psikologi;

3. Usia maksimal 27 tahun;

4. IPK minimal 3,0 (skala 4,0);

5. Memiliki kemampuan komunikasi yang baik;

6. Disiplin, tegas, dan dapat memimpin;

7. Bersedia bekerja dengan sistem kerja shift;

8. Penempatan di Karawang, Jawa Barat.

5. Part Sales Staff

Deskripsi Pekerjaan:

Bertanggung jawab dalam menganalisa data penjualan mobil Honda untuk menentukan target penjualan suku cadang bagi masing-masing dealer, melakukan pemberian harga serta menganalisa harga jual suku cadang Honda terhadap harga suku cadang kompetitor.

Kualifikasi Khusus:

1. Laki-laki;

2. S1 Teknik Industri;

3. Usia maksimal 27 tahun;

4. IPK minimal 3,0 (skala 4,0);

5. Mampu membuat planning dan mengolah data secara komprehensif;

6. Mampu melakukan analisa dengan baik;

7. Komunikatif dan memiliki penampilan yang menarik;

8. Penempatan di Sunter, Jakarta Utara.

Tata Cara Pendaftaran

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera melakukan pendaftaran dengan mengisi form yang tersedia untuk melamar posisi yang Anda inginkan di sini

Pendaftaran lowongan pekerjaan di PT Honda Prospect Motor ini masih akan dibuka sampai tanggal 6 Agustus 2018 paling lambat pukul 12.00 WIB. Jadi, tunggu apa lagi, kapan lagi ada kesempatan untuk kerja di perusahaan ternama seperti PT Honda Prospect Motor. Segera daftarkan diri anda yang sesuai dengan kriteria di atas. Selamat mencoba dan semoga berhasil!

Sumber: Liputan6.com

(mdk/mg2)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pendafaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Dibuka Bulan Ini, Cek Syarat Terbarunya
Pendafaftaran Seleksi CPNS dan PPPK Dibuka Bulan Ini, Cek Syarat Terbarunya

Pelamar bisa mempersiapkan dokumen-dokumen umum dahulu seperti ijazah, transkrip nilai, KTP dan lainnya.

Baca Selengkapnya
Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja PCPM, Perhatikan Syarat Usia Sebelum Melamar
Bank Indonesia Buka Lowongan Kerja PCPM, Perhatikan Syarat Usia Sebelum Melamar

Bank Indonesia buka lowongan kerja. Perhatikan jurusan yang dicari bank sentral.

Baca Selengkapnya
Cek Segera, Pengumuman Seleksi dan Formasi Lowongan CPNS 2023 Dibuka Hari Ini
Cek Segera, Pengumuman Seleksi dan Formasi Lowongan CPNS 2023 Dibuka Hari Ini

Total formasi 572.496 formasi CASN 2023 terdiri dari 28.903 formasi CPNS dan 543.593 formasi PPPK.

Baca Selengkapnya
FOTO: Buruan Daftar! 60 Perusahaan se-Jabotabek Buka Lowongan di Bekasi Job Fair 2023
FOTO: Buruan Daftar! 60 Perusahaan se-Jabotabek Buka Lowongan di Bekasi Job Fair 2023

Kegiatan yang menawarkan ratusan lowongan pekerjaan ini berlangsung selama tiga hari, yakni 17, 18, dan 19 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Info Terbaru, Pendaftaran CPNS dan PPPK Dibuka Malam Ini Pukul 20.00 WIB
Info Terbaru, Pendaftaran CPNS dan PPPK Dibuka Malam Ini Pukul 20.00 WIB

Calon pelamar CPNS diminta aktif mencari informasi di laman atau media sosial resmi instansi pemerintah terkait seleksi CASN.

Baca Selengkapnya
Ini Link untuk Cek Formasi dan Kualifikasi Pendidikan Lowongan CPNS di Kementerian Perhubungan
Ini Link untuk Cek Formasi dan Kualifikasi Pendidikan Lowongan CPNS di Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga akan segera mengumumkan formasi CPNS yang dibutuhkan.

Baca Selengkapnya
Siapkan Persyaratan, Kemenkumham Buka Lowongan 1.015 CPNS dan 1.563 PPPK di 2023
Siapkan Persyaratan, Kemenkumham Buka Lowongan 1.015 CPNS dan 1.563 PPPK di 2023

Seleksi CPNS 2023 menerima 572.496 formasi. Untuk PPPK sebanyak 543.593 dan CPNS sebanyak 28.903.

Baca Selengkapnya
Masalah Tenaga Honorer Selesai Akhir Tahun Ini, Semua Diangkat Jadi PPPK?
Masalah Tenaga Honorer Selesai Akhir Tahun Ini, Semua Diangkat Jadi PPPK?

Menteri PAN-RB, Abdullah Azwar Anas mengatakan, penyelesaian status tenaga honorer akan dilakukan pada Desember 2024.

Baca Selengkapnya
Ini Syarat Daftar CPNS dan PPPK 2023, Dibuka Mulai 17 September
Ini Syarat Daftar CPNS dan PPPK 2023, Dibuka Mulai 17 September

BKN telah menjadwalkan tahapan pelaksanaan seleksi calon PNS maupun PPPK tahun anggaran 2023.

Baca Selengkapnya
Tersedia 250.407 Formasi CPNS untuk Fresh Graduate, Segera Daftar di Link Ini
Tersedia 250.407 Formasi CPNS untuk Fresh Graduate, Segera Daftar di Link Ini

Anas meminta kepada calon pelamar diminta aktif mencari informasi dari sumber yang tepercaya seperti website dan media sosial resmi milik Kementerian PAN-RB.

Baca Selengkapnya
BRIN Buka Lowongan 500 PNS, Begini Cara Daftar dan Linknya
BRIN Buka Lowongan 500 PNS, Begini Cara Daftar dan Linknya

Pada seleksi CPN tahun ini, BRIN membuka lowongan untuk 500 formasi peneliti ahli muda

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini 5 Jurusan Kuliah Berpotensi Besar Lolos Tes CPNS 2023
Ternyata Ini 5 Jurusan Kuliah Berpotensi Besar Lolos Tes CPNS 2023

Setidaknya, ada 5 jurusan berpotensi besar lolos CPNS dan menjadi PNS, cek rinciannya di sini.

Baca Selengkapnya