Nam Air pesan 100 pesawat, Habibie kembali bersemangat
Merdeka.com - Presiden ketiga Indonesia BJ Habibie tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya atas rencana maskapai Nam Air yang akan menggunakan pesawat yang tengah dirancangnya yaitu R-80. Habibie mengaku sangat bersyukur. Sebab, pembelian 100 unit pesawat ini akan meneruskan perjuangannya yang dulu sempat mati.
"Saya sebagai orang tua syukur alhamdulillah mereka (Nam Air) meneruskan perjuangan tidak mengenal lelah. Oleh karena itu saya datang ke sini dalam tanda tangan jual beli pesawat," kata Habibie di Jakarta, Kamis (26/9) malam.
Habibie mengaku sangat bersemangat mengembangkan pesawat tipe R-80. Burung besi tersebut merupakan buatan PT RAI yang tak lain adalah perusahaan milik Habibie. Pesawat ini bisa mengangkut 80 penumpang. Kemampuannya mendarat di landasan pendek membuat pesawat ini cocok untuk menembus pelosok tanah air.
-
Kapan Habibie menciptakan pesawat R80? Meskipun dikembangkan di penghujung karier Habibie, R80 mencerminkan visi jangka panjangnya untuk memajukan industri penerbangan nasional serta mengatasi tantangan transportasi udara di masa mendatang.
-
Apa kontribusi Habibie untuk Indonesia? Nama Bacharuddin Jusuf Habibie, atau yang lebih dikenal dengan sebutan BJ Habibie, tidak hanya dikenal di Indonesia, tetapi juga memiliki reputasi yang baik di Jerman. Di negara tersebut, putra bangsa asal Parepare, Sulawesi Selatan, ini menghabiskan sebagian besar waktu studinya dalam bidang kedirgantaraan.
-
Apa penemuan Habibie yang membantu prediksi retakan pesawat? BJ Habibie berhasil menciptakan teori yang mampu menghitung keretakan pada struktur pesawat dengan sangat rinci.
-
Kapan BJ Habibie berpikir masa depan Indonesia cerah? Kita tidak boleh lelah dan kita tidak boleh kalah. Masa depan Indonesia berada di anak muda. Anak muda harus dituntun ke arah positif.
-
Siapa pilot pertama Indonesia yang terbang setelah kemerdekaan? Adisutjipto menjadi orang Indonesia pertama yang menerbangkan pesawat setelah kemerdekaan. Penerbangan itu terjadi 27 Oktober 1945 pukul 10.00 selama 30 menit.
-
Di mana B.J Habibie menimba ilmu teknik penerbangan? Bahkan, mantan Presiden Republik Indonesia ke-3, B.J Habibie juga merupakan alumni dari RWTH Aachen mengambil studi teknik penerbangan.
Habibie mengaku api semangatnya untuk mengembangkan industri kedirgantaraan kembali menyala setelah ada maskapai yang mau menggunakan pesawat buatan dalam negeri. "Saya sekarang umurnya 77 tahun sebentar lagi tinggal 3 tahun sudah 80. Tapi dengan ini semangat saya sama seperti saya 17 tahun," katanya.
Dengan tegas Habibie menjanjikan bahwa pesawat R-80 sudah bisa mengudara di langit Indonesia pada 2017. "Semangat ini saya temukan kembali dari kerjasama ini, anak dan cucu saya yang intelektual. Pesawat terbang R-80 tahun 2016 atau 2017 akan mengudara. Ini surprise sekali," tutupnya. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sejarah tercipta bagi dunia dirgantara Tanah Air pada 10 Agustus 1995 saat Indonesia berhasil menerbangkan pesawat buatan negeri N-250 Gatot Kaca.
Baca SelengkapnyaPenemuan-penemuan spektakuler dari BJ Habibie yang diakui dunia internasional.
Baca SelengkapnyaPesawat dibeli dalam kondisi bekas dari perusahaan di Dublin, Irlandia.
Baca SelengkapnyaPartai NasDem mengusung putra Presiden ke-3 RI B.J. Habibie, Ilham Akbar Habibie sebagai calon gubernur atau calon wakil gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
Baca SelengkapnyaIndonesia turut menawarkan pesawat CN2335-220 produksi PTDI.
Baca SelengkapnyaPrabowo resmi melakukan kontrak ketiga jet tempur Rafale dari Prancis sebanyak 18 unit.
Baca SelengkapnyaPrabowo melaporkan soal perkembangan pertahanan RI kepada Jokowi. Kata dia, Kepala negara sangat puas dan gembira.
Baca SelengkapnyaPartai NasDem merekomendasikan Ilham Habibie maju di Pilkada Jabar
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku mengagumi sosok BJ Habibie sebagai putra bangsa yang jenius dan belajar di luar negeri.
Baca SelengkapnyaKeunggulan pesawat yang dibeli Haji Isam yaitu terpasang mesin canggih, adanya peningkatan aerodinamis.
Baca SelengkapnyaSuper Hercules C-130J adalah pesawat kedua dari lima pesawat yang dibeli pemerintah
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Komisi III Ahmad Sahroni meminta agar pesawat tersebut digunakan sebaik-baiknya dalam menjalankan tugas kepolisian.
Baca Selengkapnya