Pemerintah harus jual produk industri kreatif di pasar dunia
Merdeka.com - Pemerintah harus terlibat dalam memasarkan produk industri kreatif Tanah Air. Keterlibatan penuh ini sudah dilakukan pemerintah Singapura terhadap produk industri kecil menengahnya.
"Branding program itu butuh biaya, pemerintah harus ikut. Itu seperti Singapura aja pemerintah mereka ikut. Nanti saya akan bicarakan," kata Menteri Perindustrian M.S. Hidayat saat meresmikan pameran industri kreatif Kabupaten Bantul di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Selasa (15/4).
Terkait produk industri kreatif Kabupaten Bantul, menurut Hidayat, masih banyak dijual di pasar dalam negeri, terutama Bali. Padahal, produk mereka bisa dijual di luar negeri dengan harga yang lebih baik.
-
Kenapa Singapura jadi pusat perdagangan dulu? Kawasan ini ramai sebagai pusat perdagangan karena strategis di Selat Malaka.
-
Bagaimana Singapura membangun infrastruktur? Negeri Ratu Elizabeth ini membangun pangkalan militer, sekaligus infrastruktur dasar untuk cikal bakal kota Singapura masa kini.
-
Mengapa nilai tukar Dolar Singapura penting untuk para eksportir? Bagi eksportir Indonesia, penguatan Rupiah terhadap SGD dapat mengakibatkan penurunan daya saing produk mereka di pasar Singapura.
-
Kenapa Kemendag setuju membentuk kelompok kerja dengan Singapura? “Saya setuju dan mendukung inisiatif dibentuknya kelompok kerja tersebut karena volume perdagangan Indonesia dengan Singapura yang cukup besar serta sebagai tetangga dekat dalam lingkup ASEAN,“ jelas Mendag Zulkifli Hasan.
-
Apa saja yang dibahas Kemendag dengan Singapura? Pada pertemuan bilateral tersebut, kedua Menteri membahas upaya peningkatan kerja sama ekonomi digital melalui ASEAN Digital Economy Framework Agreement dan Joint Initiative on e-Commerce di Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).
-
Kenapa Singapura dipilih? Pasalnya, ia akan mengadakan konser selama 6 hari di Singapura. Pertanyaannya, mengapa hanya Singapura?
"Sekarang tidak bisa mengekspor sendiri karena belum ada pembelinya. Bantul harus belajar memperkenalkan dengan brand bisa jual dan dikenal," ucap Hidayat.
Dia menambahkan, sebanyak 80 persen ekspor produk kerajinan Jogjakarta berasal dari Kabupaten Bantul. "Barangkali dengan promosi terus menerus membantu mempercepat terkenalnya Bantul dengan produksinya." (mdk/yud)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Para pengusaha UKM wajib aktif dalam suatu komunitas guna memperlancar ekspor.
Baca SelengkapnyaMenteri Perdagangan Zukifli Hasan berencana membedakan aturan antara e-commerce dan media sosial.
Baca SelengkapnyaPasalnya, harga barang impor yang dijual social commerce jauh lebih murah ketimbang produksi UMKM lokal.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi juga telah menegaskan bahwa produk-produk yang dapat diproduksi dalam negeri sebaiknya tidak perlu diimpor.
Baca Selengkapnya