Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Punya Utang Rp694 Triliun, PLN Janji Tak Ada Kenaikan Tarif Listrik

Punya Utang Rp694 Triliun, PLN Janji Tak Ada Kenaikan Tarif Listrik meteran listrik. ©2017 merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memiliki utang Rp694,79 triliun. Utang tersebut akumulasi utang jangka panjang dan juga jangka pendek untuk pengerjaan beberapa proyek kelistrikan.

Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini berjanji tidak akan menaikkan tarif listrik untuk menutup utang triliunan tersebut. Sebab, sudah ada aturan agar penyesuaian tidak dilakukan sejak 1 Januari 2017.

"Dengan kondisi utang apakah akan ada kenaikan tarif? sejak 1 Januari tidak ada kenaikan tarif. Otomatic tarif adjustment tidak berlaku sejak 1 Januari 2017. Sehingga tidak ada kenaikan tarif," ujar Zulkifli saat rapat di DPR, Jakarta, Selasa (25/8).

Orang lain juga bertanya?

Zulkifli menjelaskan, beberapa waktu terakhir banyak keluhan mengenai adanya kemungkinan kenaikan tarif. Namun dia memastikan, tidak ada kenaikan tarif yang ada adalah kenaikan pemakaian.

"Tidak ada kenaikan tarif, sampai saat ini yang ada adalah kenaikan pemakaian listrik. Padahal tagihan adalah tarif dikali pemakaian. Kalau ada tagihan naik itu kenaikan pemakaian bukan kenaikan tarif," jelasnya.

Dia menambahkan, PLN terus berupaya menjaga agar keuangan perusahaan tetap terjaga dengan baik. "Mengenai utang kami, komitmen kami menjaga agar sustainability keuangan PLN terjaga dengan baik dengan bantuan bapak bapak," ucapnya.

PLN Tunggu Pemerintah Bayar Utang

PLN masih menanti pembayaran utang dari pemerintah sebesar Rp38 triliun. Utang tersebut merupakan bagian dari total utang pemerintah sebesar Rp45 triliun. Namun sudah dibayarkan sebanyak Rp7 triliun.

"Sebesar Rp45 triliun utang pemerintah ke PLN Rp7 triliun sudah dibayar. Tersisa Rp38 triliun," kata Zulkifli Zaini.

Zulkilfi mengatakan, pihaknya masih menunggu pelunasan seluruh utang. Pemerintah menjanjikan akan membayar seluruh utang pada akhir Agustus atau paling lambat akhir September.

"Mudah-mudahan di akhir Agustus ini di awal September akan dibayar pemerintah. Kami sedang menunggu dengan berdebar-debar, sedang proses. Kami sudah dapat janji sebelum akhir Agustus dibayar. Mudah-mudahan demikian," paparnya.

Adapun akumulasi utang sebesar Rp45 triliun tersebut berasal dari dari beban kompensasi tarif pada 2018 sebesar Rp23,17 triliun. Kemudian juga ada kompensasi pada 2019 sebesar Rp 22,5 triliun. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PLN Raup Untung Rp22,07 Triliun di 2023, Setor Dividen Rp3,09 Triliun ke Negara
PLN Raup Untung Rp22,07 Triliun di 2023, Setor Dividen Rp3,09 Triliun ke Negara

PLN menyetorkan dividen bagi negara sebesar Rp3,09 triliun.

Baca Selengkapnya
Jurus PLN untuk Bangkit Usai Diramal Bakal Bangkrut
Jurus PLN untuk Bangkit Usai Diramal Bakal Bangkrut

Keuangan PLN pernah diramal hampir ambruk. Salah satu penyebabnya adalah terjadinya kelebihan pasokan (supply) listrik di Pulau Jawa pada 2021 lalu.

Baca Selengkapnya
Anak Buah Sri Mulyani Sebut Utang Pemerintah Tak akan Bebani Masyarakat Kelas Menengah
Anak Buah Sri Mulyani Sebut Utang Pemerintah Tak akan Bebani Masyarakat Kelas Menengah

Rasio utang pada Agustus sendiri ini di bawah batas aman 60 persen PDB sesuai Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Keuangan Negara.

Baca Selengkapnya
Tarif Listrik Tak Naik Sampai Juni 2024, PLN Jamin Tak Ada Mati Lampu
Tarif Listrik Tak Naik Sampai Juni 2024, PLN Jamin Tak Ada Mati Lampu

Darmawan memastikan kesiapan PLN untuk menghadirkan listrik yang tetap andal dan terjangkau demi menjaga daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya
Hore, Tarif Listrik Tak Naik Sampai Akhir Tahun
Hore, Tarif Listrik Tak Naik Sampai Akhir Tahun

Tarif tenaga listrik untuk 25 golongan pelanggan bersubsidi juga tidak mengalami perubahan dan tetap diberikan subsidi listrik.

Baca Selengkapnya
Tarif Listrik Tak Naik Hingga Maret 2024
Tarif Listrik Tak Naik Hingga Maret 2024

Penyesuaian tarif tenaga listrik bagi pelanggan nonsubsidi dilakukan setiap tiga bulan mengacu pada perubahan terhadap realisasi parameter.

Baca Selengkapnya
Utang Indonesia Tembus Rp8.041 Triliun per November 2023, Kemenkeu: Masih Aman
Utang Indonesia Tembus Rp8.041 Triliun per November 2023, Kemenkeu: Masih Aman

Utang Indonesia saat ini justru mengalami perbaikan yang cukup signifikan jika dibandingkan dengan periode sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Kemenkeu: Utang Pemerintah Rp7.870 Triliun Tak Ditanggung per Kepala Penduduk
Kemenkeu: Utang Pemerintah Rp7.870 Triliun Tak Ditanggung per Kepala Penduduk

Menghitung utang tidak sama dengan membagi secara rata jumlah utang pemerintah Indonesia dengan jumlah penduduk Indonesia saat ini yang mencapai 270 juta jiwa.

Baca Selengkapnya
Setor Pajak Hingga Rp52,39 Triliun, Dirjen Pajak Apresiasi Kontribusi Besar PLN Pada Negara
Setor Pajak Hingga Rp52,39 Triliun, Dirjen Pajak Apresiasi Kontribusi Besar PLN Pada Negara

PLN meraih penghargaan kategori Grup Pembayar Pajak Terbesar dari Direktorat Jenderal Pajak.

Baca Selengkapnya
Setor Dividen Rp3,09 Triliun, Kementerian BUMN Dukung PLN Lanjutkan Transformasi Bisnis
Setor Dividen Rp3,09 Triliun, Kementerian BUMN Dukung PLN Lanjutkan Transformasi Bisnis

PLN berkontribusi dengan dividen bagi negara sebesar Rp3,09 triliun atau mencapai satu setengah kali dari target yang ditetapkan.

Baca Selengkapnya
PLN Indonesia Power Raup Laba Bersih Rp8,19 Triliun, Ini Faktor Penyumbangnya
PLN Indonesia Power Raup Laba Bersih Rp8,19 Triliun, Ini Faktor Penyumbangnya

PLN Indonesia Power juga mengoptimalkan dan mempercepat pembentukan corporate transformation office, sehingga target-target program di moonshot dapat dimonitor.

Baca Selengkapnya
Bikin Geleng-Geleng, Daftar Utang Jumbo BUMN Ada yang Capai Rp600 Triliun
Bikin Geleng-Geleng, Daftar Utang Jumbo BUMN Ada yang Capai Rp600 Triliun

Sejumlah perusahaan BUMN masih terlilit utang besar dengan nilai hingga triliunan rupiah.

Baca Selengkapnya