5 Drama Korea atau Drakor Diperankan Jung Hae In, Terbaru A Piece of Mind
Akting aktor tampan Jung Hae In tentunya tak perlu diragukan lagi. Tak heran bila akhirnya ia mendapat banyak kesempatan bermain diberbagai judul drakor. Setidaknya, sudah belasan judul drakor dimainkannya.
Akting aktor tampan Jung Hae In tentunya tak perlu diragukan lagi. Tak heran bila akhirnya ia mendapat banyak kesempatan bermain diberbagai judul drakor. Setidaknya, sudah belasan judul drakor dimainkannya.
Jung Hae In merupakan aktor yang memulai karier beraktingnya pada tahun 2013 silam. Ada banyak judul drakor yang sudah diperankan oleh pria kelahiran 1 April 1988 itu, terbaru adalah Half of a Half atau A Piece of Mind.
-
Kenapa drama Korea thriller menarik? Drama Korea thriller menawarkan alur cerita yang intens, pengembangan karakter yang mendalam, dan plot twist yang sering kali tak terduga.
-
Di mana produk-produk lokal Indonesia ini muncul di drama Korea? Permen Kopiko adalah permen legendaris favorit masyarakat Indonesia. Kopiko adalah produk lokal yang sudah beberapa kali memasang product placement di drama Korea. Tetapi yang paling menghebohkan adalah saat permen Kopiko nongol di drama Vicenzo (2021). Selain Vicenzo, permen rasa kopi ini juga muncul di beberapa drakor seperti Mine (2021), Taxi Driver 2 (2023), Today’s Webtoon (2022), Little Women (2022) dan Tomorrow (2022). Bahkan dalam drama Hometown Cha-Cha-Cha (2021) yang dibintangi Kim Seon Ho, permen Kopiko banyak sekali mendapatkan slot tayang.
-
Bagaimana produk lokal Indonesia menarik perhatian netizen dalam drama Korea? Cargloss Siapa sangka, produk helm ternyata masuk dalam list produk lokal yang nongol di drama Korea. Tetapi uniknya, helm Cargloss yang asli buatan Cibinong ini tidak memasang product placement di drama Korea. Namun, ketika muncul di drama If You Wish Upon Me (2022) banyak menarik perhatian netizen. Padahal dalam drama yang tayang di KBS2 ini sebagian nama produknya sudah ditutupi. Tetapi saat digunakan oleh eo Yeon Joo (Sooyoung SNSD) dan Ha Jun Kyung (Won Ji An), netizen langsung paham bahwa itu adalah produk lokal Indonesia.
-
Kapan contoh kalimat opini tentang drama Korea muncul? Drama korea menjadi drama yang paling disukai oleh generasi muda saat ini karena ceritanya yang romantis serta para pemainnya yang tampan dan cantik.
-
Apa yang dilakukan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Korea Selatan yang mirip seperti pasangan di drama Korea? Pasangan ini mengunjungi COEX Mall dan berpose mesra seperti dalam drama Korea.
-
Apa makna dari kata bijak Korea "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다"? "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다" - "Hal terpenting adalah saat ini."
Lantas, apa ya judul drakor yang diperankan oleh Jung Hae In? Yuk simak ulasannya berikut ini.
Half of a Half (2020)
Ini merupakan drama terbaru yang dibintangi oleh Jung Hae In. Di sini, ia berperan sebagai Moon Ha Won yang merupakan seorang programmer sukses. Memiliki karier gemilang, nyatanya hal itu tak sejalan dengan kisah cintanya.
Ha Won menutup diri untuk urusan asmara hingga pada suatu hari ia bertemu dengan seorang perempuan bernama Han Seo Woo. Seo Woo membantu Ha Won untuk menemukan rekaman lama dari seseorang yang pernah sangat berarti dalam hidupnya.
One Spring Night (2019)
One Spring Night yang tayang pada tahun 2019 lalu itu menceritakan tentang seorang perempuan bernama Lee Jeong In. Ia jatuh cinta pada pandangan pertama dengan Yu Ji Ho yang diperankan oleh Jung Hae In.
Ji Ho sendiri merupakan seorang apoteker dan juga ayah tunggal. Ji Ho akhirnya jatuh cinta kepada Jeong In karena merasa sosok wanita ini begitu perhatian kepada anaknya.
Something in the Rain (2018)
Something in the Rain atau dikenal juga dengan Pretty Noona Who Buys Me Food menjadi salah satu drama paling romantis yang diperankan oleh Jung Hae In. Tayang pada tahun 2018 silam, ia beradu akting dengan Son Ye Jin.
Drakor ini menceritakan tentang Yoon Jin A (Son Ye Jin), seorang supervisor di perusahaan kopi yang sedang dilanda patah hati. Di saat sedang galau, ia bertemu dengan Seo Joon Hee (Jung Hae In) yang merupakan adik dari sahabatnya sendiri.
Intensitas pertemuan yang sering dan merasa klop, tak disangka bahwa mereka pun akhirnya jatuh cinta. Namun, perjalanan cinta penuh liku dihadapi karena jarak usia yang sangat jauh membuat mereka mendapat pertentangan dari keluarga Joon Hee.
Instagram @holyhaein ©2020 Merdeka.com
Prison Playbook (2017)
Drama yang diperankan Jung Hae In kali ini terbilang begitu menantang. Soalnya, ia berperan sebagai seorang tentara yang harus rela mendekam di bali jeruji besi atas fitnah yang didapatkannya.
Prison Playbook menceritakan tentang kehidupan dipenjara yang benar-benar tak terduga. Tak sedikit adegan menegangkan yang terjadi antara beberapa narapidana, banyak juga adegan kocak dan menyenangkannya.
While You Were Sleeping (2017)
Dalam judul drama ini, Jung Hae In beradu akting dengan Bae Suzy dan juga Lee Jong Suk. Drakor ini berkisah tentang seorang wartawan bernama Nam Hong Joo (Bae Suzy) yang kerap mendapat mimpi mengenai masa depan.
Hal serupa juga dialami oleh Jae-Chan (Lee Jong Suk). Saat mendapat mimpi buruk, mereka berdua berupaya agar tak menjadi kenyataan.