Diperiksa Polisi, Pihak Pablo dan Rey Utami Siap Berikan Keterangan Sebenar-benarnya
Pablo Benua dan Rey Utami akan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Pablo dan Rey didampingi oleh Farhat Abbas yang menjadi kuasa hukumnya.
Pablo Benua dan Rey Utami akan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Pablo dan Rey didampingi oleh Farhat Abbas yang menjadi kuasa hukumnya.
Pablo dan Rey menjadi terlapor terkait konten video Galih Ginanjar yang mengungkap aib sang mantan istri, Fairuz A Rafiq. Galih Ginanjar lebih dulu diperiksa sebagai saksi terlapor pada Jumat (5/7) lalu.
-
Bagaimana Rey Utami dan Pablo Benua menambah kekayaan mereka? Pasangan ini memiliki bisnis yang tak sedikit. Tak heran jika keduanya memiliki koleksi barang-barang mewah.
-
Mengapa Rey Utami dan Pablo memutuskan untuk mencoba peruntungan di bidang lain? Akhirnya, mereka berdua memutuskan untuk mencoba peruntungan dalam berbagai bidang, seperti jual beli properti dan industri nikel serta tambang. Hasilnya, keuntungan finansial mereka pun melimpah ruah.
-
Bagaimana Atta, Aurel, dan Ameena tampil di acara Istana Berbatik? Bertiga terlihat serasi dengan memakai baju batik bermotif senada. Kesan mewah dan elegan terpancar jelas dalam penampilan mereka.
-
Kenapa Rey Utami dianggap sangat kaya? Kekayaannya disebut mencapai Rp6,3 triliun, sehingga mobil-mobil mewah ini hanyalah remahan belaka.
-
Kenapa dapur Rey Utami terlihat berantakan? Dapur Rey penuh dengan peralatan memasak karena ibunya gemar masak.
-
Apa sumber kekayaan Rey Utami? Dilansir dari lembaga survei tersebut, Rey Utami artis terkaya di Indonesia. Hal ini dilihat dari kekayaan sang suami, Pablo Benua. Suami Rey Utami disebut memiliki kekayaan sekitar Rp4,7 Triliun.
Sebelum menjalani pemeriksaan tampak ketiganya sedang sarapan bersama. Hal itu diketahui dari unggahan Farhat Abbas di akun instagram miliknya.
Siap Jalani Pemeriksaan
Farhat Abbas mengatakan jika kliennya siap menjalani pemeriksaan sebagai saksi. Pihaknya siap memberikan keterangan sebenar-benarnya kepada penyidik.
"Halo Farhat Abbas bersama dengan Pablo dan Rey pagi ini kita siap untuk datang ke polda untuk pemeriksaan sebagai saksi dan semoga pemeriksaan lancar ya dan memberi keterangan yang sebenar-benarnya dan tidak akan menghambat pemeriksaan ini agar proses cepat dan lancar," kata Farhat Abbas.
Pablo: Tunggu Nanti
Farhat Abbas dan Pablo serta Rey Utami tampak sarapan bersama. Ketiganya pun tampak santai jelang pemeriksaan.
"Oke salam semua teman-teman selamat makan. Ini banyak makanan," kata Farhat Abbas.
Farhat kemudian mengarahkan kameranya ke Pablo dan Rey Utami untuk menyampaikan sesuatu.
"Ada yang mau disampaikan?" tanya Farhat kepada Pablo.
"Tunggu nanti," jawab Pablo.
(mdk/end)