Elfin Pertiwi Rappa siap kompetisi di Miss International 2014
Puteri Indonesia Lingkungan 2014, Elfin Pertiwi Rappa akan segera berlaga di ajang Miss International 2014 di Tokyo, Jepang.
Puteri Indonesia Lingkungan 2014, Elfin Pertiwi Rappa akan segera berlaga di ajang Miss International 2014 di Tokyo, Jepang. Dia akan menjalani karantina mulai 25 Oktober hingga 10 November 2014. Grand Final akan digelar pada 11 November di Hiten Grand Prince Hotel New Takanawa, Tokyo, Jepang.
"Ada rasa senang sekaligus gugup jelang keberangkatan saya ke Tokyo. Ini merupakan yang pertama saya dikirim ke luar negeri mengikuti kontes kecantikan internasional," kata Elfin di Taman Sari Royal Heritage Spa, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (13/10).
-
Apa yang dikenakan Puteri Indonesia 2023 saat upacara HUT ke-78 RI? Pada momen ini, ia tampak memakai kebaya batik berwarna merah dengan motif bunga-bunga.
-
Mengapa Puteri Indonesia 2023 hadir di Upacara HUT ke-78 RI? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
-
Siapa yang hadir di Upacara HUT ke-78 RI bersama Puteri Indonesia 2023? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
-
Apa prestasi yang diraih Puteri Modiyanti di ajang Puteri Indonesia 2023? Selain cantik, ia dikenal berbakat dan berprestasi, meraih runner up IV di ajang Puteri Indonesia 2023 dan sebelumnya menyabet gelar Puteri Indonesia DKI Jakarta 2 2023.
-
Dimana Puteri Indonesia 2023 menghadiri Upacara HUT ke-78 RI? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
-
Kapan Puteri Indonesia 2023 menghadiri Upacara HUT ke-78 RI? Selain para menteri dan beberapa artis, Putri Indonesia 2023 juga diundang menghadiri upacara HUT ke-78 RI di Istana Negara.
Elfin adalah kontestan asal Sumatera Selatan yang menjadi runner-up I kontes kecantikan Puteri Indonesia 2014. Dia secara otomatis mendapatkan mahkota Puteri Indonesia Lingkungan 2014 dan berhak mewakili Indonesia di ajang Miss International 2014.
"Sebuah kebanggaan karena bisa terpilih dan menjadi wakil dari Indonesia untuk mengikuti ajang Miss Internasional 2014," sambungnya.
Putri K Wardani selaku Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia (YPI) mengungkapkan, sejumlah persiapan telah dilakukan untuk memberikan hasil maksimal di ajang bertaraf internasional tersebut. Beragam pembekalan diberikan untuk Elfin oleh para ahli di bidangnya.
Elfin mendapat pembekalan tata merias wajah dan rambut, perawatan kecantikan luar dan dalam, kelas table manner, tentang current issue, filosofi dan filsafat. Tidak ketinggalan, mendapat kelas bahasa Inggris, public speaking, juga pembentukan tubuh.
"Saya sangat berharap Puteri Indonesia yang kami kirimkan bisa meraih hasil terbaik di ajang tersebut. Kalau bisa lebih baik dari pendahulunya. Keberhasilan meraih juara pasti akan menjadi kebanggaan bagi bangsa Indonesia," tandasnya.
(kpl/ato/dar)
(mdk/kln)