Ngadu ke Menteri Perhubungan, Prilly Latuconsina senang diajak kirab obor Asian Games
Asian Games 2018 sudah di depan mata, Prilly Latuconsina mengadu ke Menteri Perhubungan agar diajak berpartisipasi.
Prilly Latuconsina baru saja mengisi talkshow We The Youth bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi serta Menteri Pekerjaan Umum dan Pembangunan Rakyat Basuki Hadimuljono. Saat mengobrol, aktris berusia 21 tahun itu mengadu tidak diajak terlibat Kirab Obor Asian Games 2018 .
Seperti diketahui, proses kirab telah dimulai dari Yogyakarta pada 18 Juli kemarin. Perjalanan membawa api abadi terus berlanjut ke kota-kota di pulau Sulawesi, Kalimantan, Sumatera dan akan berakhir di Jakarta pada 15 Agustus mendatang.
-
Siapa yang berkontribusi dalam revitalisasi GBK pada Asian Games 2018? Vita mengatakan, pada ajang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya kembali berpatipasi dalam revitalisasi GBK melalui aplikasi produk ThruCrete yang mampu meresapkan air ke dalam tanah di sejumlah area di Kawasan GBK, seperti Taman Krida Loka, jalur pejalan kaki dan lintasan joging.
-
Dimana Opening Ceremony Asian Games 2022 diadakan? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Apa yang didapatkan atlet Singapura yang meraih medali emas di Olimpiade? Singapura dikenal karena penghargaannya yang besar. Misalnya, peraih medali emas dapat menerima hingga SGD 1 juta atau setara Rp12 miliar.
-
Kapan Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Kapan pertandingan Arab Saudi melawan Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2018? Arab Saudi meraih kemenangan 1-0 di kandang sendiri dan 3-0 di markas Thailand, menunjukkan dominasi yang jelas dalam kedua pertemuan tersebut.
-
Apa yang terjadi pada pertandingan perdana grup B babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia? Timnas Palestina berhasil menciptakan kejutan yang mengesankan. Dalam pertandingan perdana grup B babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, mereka mampu menahan imbang Korea Selatan, salah satu tim favorit.
Prilly mengaku iri melihat keseruan orang-orang membicarkan kirab di sosial media. Ia ingin menjadi bagian dari sejarah Asian Games yang untuk kedua kalinya digelar di Indonesia setelah puluhan tahun lalu.
"Sekarang lagi ramai yang bawa obor di Asian Games. Saya juga pengin tapi saya nggak diajak," cetus Prilly dengan nada dibuat sedih di Epicentrum XXI, kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Sabtu (21/7/2018).
Mendengar aduan itu, Budi Karya langsung menanggapi. "Mau? Kalau mau, yuk, tanggal 15 jalan sama saya," katanya.
Mendengar ajakan tersebu Prilly kontan berseru senang. "Bener Pak? Wooooow. Yeayy ha ha ha," girang kekasih aktor Maxime Bouttier tersebut.
Sebagai tanda telah melakukan perjanjian, Prilly dan Budi Karya pun berjabat tangan. "Jadi nggak jadi jabat tangan dulu aja ya," selorohnya.
Ketika ditanya soal ajakan kirab obor usia mengisi acara, Prilly mengaku tak percaya candaanya dibawa serius oleh Menteri Perhubungan itu. Ia pun langsung berdiskusi terkait jadwal kerja agar bisa hadir.
"Tadi staff menterinya langsung nyamperin minta schedule buat mastiin bisa nggak bawain obor di Asian Games tanggal 15. Semoga di tanggal segitu bisa, nggak ada pekerjaan lain, biar terlaksana. Seneng banget sih ditanggapi becandaan aku," pungkasnya.
(kpl/abs/rna)
(mdk/kln)