Ruben Buka Suara Soal Kedekatan Betrand Peto dan Sarwendah yang Disebut Berlebihan
Anak angkat Ruben Onsu, Betrand Peto dikenal memiliki kedekatan dengan sang istri, Sarwendah. Momen kebersamaan mereka tak jarang diunggah di instagram.
Anak angkat Ruben Onsu, Betrand Peto dikenal memiliki kedekatan dengan sang istri, Sarwendah. Momen kebersamaan mereka tak jarang diunggah di instagram.
Sebagian menilai jika Bertrand Peto dinilai terlalu manja dengan Sarwendah yang juga ibu angkatnya. Kemesraan Betrand dan Sarwendah dianggap janggal.
-
Mengapa Betrand Peto diadopsi oleh Ruben Onsu dan Sarwendah? Akhirnya Ruben Onsu dan Sarwendah pun memutuskan mengangkat Betrand Peto menjadi anak mereka.
-
Bagaimana Sarwendah dan Ruben Onsu bertemu? Pada 7 November - 8 Desember 2010, ia mengikuti seleksi pemilihan anggota Cherrybelle dan terpilih sebagai salah satu dari 10 anggota dari 400 peserta, dikenal sebagai Wenda Cherrybelle.
-
Kapan Ruben Onsu melamar Sarwendah? Setelah kurang lebih menjalin hubungan selama 10 bulan, Ruben pun mantap untuk melamar Sarwendah tepatnya pada 11 Agustus 2013.
-
Kapan Sarwendah resmi bercerai dari Ruben Onsu? Di hari perceraiannya dengan Ruben, Sarwendah tetap bisa tersenyum berkat kehadiran anak-anak, terutama saat si bungsu mengungkapkan suka dengan bekal yang ia siapkan.
-
Kapan Ruben Onsu dan Sarwendah mengadopsi Betrand Putra Onsu? Betrand, yang kini berusia 18 tahun, diadopsi oleh mereka pada tahun 2019.
-
Kenapa Ruben Onsu memutuskan untuk mendekati Sarwendah? Dari pertemuan pertama itu, Ruben pun sudah mulai tertarik dengan Sarwendah.
Ruben Buka Suara
Ruben akhirnya buka suara soal masalah ini. Ruben berpendapat jika kedekatan Betrand Peto dengan sang istri masih dalam batas wajar.
"Yah normal seperti anak yang lainnya karena kayak Wendah dengan Betrand itu ibu dan anak," kata Ruben Onsu dilansir Dream.
Kedekatannya Banyak Disalahartikan
Ruben mengaku mengetahui banyak orang yang mengomentari soal kedekatan Betrand dengan Sarwendah, terutama di dunia maya. Menurut Ruben kedekatan sang istri dengan anak angkatnya banyak yang disalahartikan.
"Kedekatannya seperti itu tapi kadang banyak yang salah artikan," ucapnya.
Cara Membesarkan Betrand Sama seperti Membesarkan Thalia
Ruben menyebut jika membesarkan Betrand sama seperti membesarkan anak kandungnya. Ruben pun mengajarkan kepada Betrand untuk menyayangi keluarga.
"Cara membesarkan Betrand itu sama seperti saya membesarkan Thalia. Jadi tidak boleh sayang mamah, sayang ayah. Tapi sayang ayah bunda. Itu pasti ada kalimat yang saya ucapkan kepada mereka kalau berangkat sekolah," ucap Ruben.
Ruben: Masa Saya Nggak Ngerti
Ruben pun menyadari jika anak angkatnya tersebut sudah menunjukan tanda-tanda Akil Baligh.
"Saya kan juga akil baligh, masak iya saya nggak ngerti," ujarnya.
Penilaian Orang Dianggap Terlalu Berlebihan
Ruben Onsu menyebut banyaknya tudingan miring kepada Betrand Peto dan Sawendah dianggapnya terlalu berlebihan.
"Kalau saya ikutin terus, dada saya sesak," ungkap Ruben.
(mdk/end)